NovelToon NovelToon
Bayangan Sang Kembar

Bayangan Sang Kembar

Status: sedang berlangsung
Genre:Misteri
Popularitas:5.2k
Nilai: 5
Nama Author: Nona Jmn

Zee dan Zia adalah saudara kembar tak identik yang bersekolah di tempat berbeda. Zia, sang adik, bersekolah di asrama milik keluarganya, namun identitasnya sebagai pemilik asrama dirahasiakan. Sementara Zee, si kakak, bersekolah di sekolah internasional yang juga dikelola keluarganya.
Suatu hari, Zee menerima kabar bahwa Zia meninggal dunia setelah jatuh dari rooftop. Kabar itu menghancurkan dunianya. Namun, kematian Zia menyimpan misteri yang perlahan terungkap...

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Nona Jmn, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Kamar 212

Pagi itu, saat Zee membuka pintu kamarnya, Viola sudah berdiri di depan dengan senyum cerah.

“Hai, Zee…” sapanya ramah.

Zee hanya membalas dengan anggukan kecil. Ia sudah terbiasa menerima sapaan pagi dari Viola, bahkan tanpa ekspresi sekalipun.

“Berangkat bareng yuk?” ajak Viola antusias.

“Iya,” jawab Zee singkat dengan wajah tenang, meskipun isi kepalanya sedang penuh sesak.

Viola tersenyum puas. Ia menggandeng tangan Zee dan menariknya keluar, menuju kelas mereka.

“Kita lewat tangga, yuk. Sekalian olahraga pagi,” ajak Viola. Biasanya mereka selalu naik lift.

“Boleh,” sahut Zee tanpa banyak pikir.

Viola yang hafal arah dengan baik, membimbing Zee menyusuri lorong menuju tangga. Untuk mencapainya, mereka harus melewati deretan kamar asrama di lantai dua.

Beberapa murid yang sedang berada di sana memandangi mereka, khususnya Zee. Tatapan mereka campur aduk—ada yang terkejut, heran, bahkan ada yang memuji dalam bisik-bisik. Tapi tak satu pun yang berani menyapanya langsung. Wajah datar dan sorot mata tajam Zee membuat mereka ragu.

Zee mendengarnya, tapi sama sekali tak peduli. Tatapannya lurus tanpa goyah—sampai matanya tertumbuk pada sebuah pintu kamar yang digembok rapat, dengan angka "212" tertera jelas di atasnya.

“Kenapa kamar ini digembok?” tanya Zee tiba-tiba.

Viola menoleh ke arah pintu itu, lalu menjawab, “Pemiliknya dulu bunuh diri, Zee. Katanya arwahnya gentayangan. Makanya, murid-murid minta kamar itu dikunci dan nggak dipakai lagi.”

Deg!

Zee langsung terpaku. Apa ini… kamar Zia? batinnya.

“Apa ini kamar Zia?” tanyanya pelan.

Viola mengernyit, sedikit bingung. “Iya. Kok kamu tahu?”

“Gue pernah dengar namanya disebut… waktu di toilet,” jawab Zee, tetap tenang.

"Padahal, di sekolah ini nggak ada yang berani cerita soal Zia. Mereka percaya namanya aja bisa bawa energi negatif. Tapi itu cuma omongan orang-orang yang nggak tahu apa-apa."

Zee mengepalkan tangannya diam-diam. Mendengar nama Zia disebut sebagai ‘bunuh diri’ begitu saja, membuat dadanya panas. Zia nggak bunuh diri… dia dibunuh, batinnya gemas. Tapi ia tahu belum saatnya mengatakan apa pun.

“Lo kenapa? Muka lo merah banget,” tanya Viola, menyadari perubahan wajah Zee.

Zee cepat menggeleng. “Gue nggak apa-apa. Mungkin karena belum sarapan,” jawabnya, berbohong.

Tanpa ragu, Viola mengaduk tasnya dan mengeluarkan roti kemasan. Ia menyodorkannya pada Zee.

“Nih, ambil sarapan gue aja. Nanti lo kenapa-napa,” ucapnya penuh perhatian.

Zee terpaksa menerimanya agar tidak menimbulkan kecurigaan.

“Thanks. Nanti gue ganti sekotak teh,” balas Zee.

“Yah, Zee… gue ikhlas kok. Tapi kalau dikasih teh juga gue nggak nolak,” sahut Viola sambil tertawa kecil.

Zee menatapnya malas, lalu berjalan lagi. Ia mulai menggigit roti itu untuk menjaga raut wajahnya tetap normal.

Gue harus cari cara buat bisa masuk ke kamar itu… gumamnya dalam hati.

Sesampainya di kelas, mereka kembali ke tempat duduk masing-masing. Tak lama, tatapan Zee dan Rey bertemu. Seketika, ingatan tentang kejadian kemarin kembali menyergap Zee.

Rey menatapnya sambil tersenyum mengejek. Zee menggerutu dalam hati.

“Neng Zee, kenapa sih lo bersandar ke manusia es kayak dia?” celetuk Leo dari sebelah sambil melirik Rey. “Sandaran pundak Ayang Leo jauh lebih hangat, tahu!”

Zee melirik tajam ke arah Leo, membuat cowok itu langsung gugup.

“Eh, sori… cuma bercanda, kok! Tapi serius, kalau lo butuh sandaran, Babang Leo yang tampan ini siap nyediain pundak buat bidadari dari Antartika kayak lo,” tambahnya dengan gaya dramatis.

“Balik badan, nggak lo?” tukas Zee dingin.

“Siap, Tuan Putri!” balas Leo cepat, langsung membalikkan badan ke depan.

Zee menghela napas pelan…

“Pelukan gue nggak gratis,” bisik Rey tiba-tiba, dengan suara dingin.

Zee mendesah berat, lalu mengeluarkan buku dan pulpen dari tasnya. Ia meletakkannya di meja Rey.

“Catat nomor rekening lo,” perintahnya. Ponselnya tertinggal di asrama, jadi ia meminta Rey menuliskannya langsung di buku.

Namun Rey malah menggeser buku dan pulpen itu kembali.

“Duit gue banyak. Gue nggak butuh uang lo,” balas Rey datar.

“Terus, lo maunya apa?” tanya Zee, menatapnya tajam.

Rey tetap tenang. Ia tersenyum menyebalkan. “Lunasi dulu utang lo yang pertama,” katanya, lalu mengalihkan pandangan ke depan.

“Dasar brengsek…” geram Zee, nyaris menggertakkan giginya.

Rey justru tertawa, menarik perhatian beberapa siswa di kelas. Tapi dengan cepat dia kembali memasang wajah dinginnya seolah tak terjadi apa-apa.

1
Febychan
herann cerita sebagus ini malah ga rame tpii gpp thorr tetap semangat yo
Nona Jmn: Bantu Remein Ya kak😭🙏🤭✨️
total 1 replies
Akbar Aulia
Luar biasa
ᬊAnAnime-?
menarik
Nana Colen
crazy up donnnng 😍😍😍😍
Nona Jmn: Tunggu lulus kontrak agar Up banyak" hehehe🤭
total 1 replies
Nana Colen
luar biasa
Nana Colen
up yang banyak dong thooooor😍😍😍😍
Nona Jmn: Nanti lulus kontrak ya kak😄🤲
total 1 replies
tia
akhirnya teka teki terjawab,,ada kemungkinan viona pembunuh ny ,,,,
Nona Jmn: Hmm iya nggak sih?
total 1 replies
tia
cerita ny masih penuh misteri,,, semangat thor
Nona Jmn: Tapi Novel aku belum lulus kontrak kak😭😭Doakan ya, agar cepat lulus dan aku bisa update banyak😭🙌
total 1 replies
tia
kunci ny ad disahabat zia ,,apakah viola???
Nona Jmn: Tetap pantau kak ya🤭
Nona Jmn: Tetap pantau kak ya🤭
total 2 replies
tia
lanjut thor,, semangat berkarya
Nona Jmn: Siap kakak🤭🤍
total 1 replies
tia
lanjut thor cerita bagus
Nona Jmn: Sabar ya kak🤭✨️
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!