NovelToon NovelToon
Fitnah Kejam Mantan Suami

Fitnah Kejam Mantan Suami

Status: sedang berlangsung
Genre:Cintapertama / Janda / Konflik etika / Selingkuh / Keluarga / Romansa
Popularitas:19k
Nilai: 5
Nama Author: Muliana95

Mengangkat derajat seseorang, dan menjadikanya suami, tidak menjamin Bunga akan di hargai.
Rangga, suami dari Bunga, merupakan anak dari sopir, yang bekerja di rumah orang tua angkatnya.
Dan kini, setelah hubungan rumah tangga mereka memasuki tujuh tahun, Rangga memutuskan untuk menceraikan Bunga, dengan alasan rindu akan tangisan seorang anak.

Tak hanya itu, tepat satu bulan, perceraian itu terjadi. Bunga mulai di teror dengan fitnat-fitnah kejam di balik alasan kenapa dia di ceraikan ...
Bagi kalian yang penasaran, yuk, ikuti kisah Bunga dan Rangga ❤️

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Muliana95, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Menemui Bunga

Di perjalanan pulang, Citra langsung mengadu pada Rangga dengan sifat dan sikap Risa yang di anggap terlalu sombong, dan juga merendahkannya.

Namun, Rangga yang sadar di awasi oleh Risa hanya bisa meredamkan amarah ibunya, dengan menyuruh sang ibu untuk bersabar.

Bukannya mereda, Citra malah makin meledak. Dia malah menuduh jika sekarang, Rangga udah melupakan jati dirinya sebagai anak lelaki yang harus bertanggungjawab pada ibunya.

"Bu, udah lah ... Nanti aku mampir ke rumah," cetus Rangga sebelum menutup panggilan sepihak.

Rangga menjambak rambut frustasi. Perkataan ibunya yang membandingkan antara Risa dan Bunga, membuatnya rindu wanita yang pernah singgah di hatinya.

Namun, dia tidak memiliki akses apapun untuk menghubungi Bunga.

Karena bukan nomornya saja yang di blokir. Melainkan, nomor seluruh anggota keluarganya.

Bahkan, akhir-akhir ini, media sosial Bunga juga tidak aktif seperti dulu.

Bahkan hanya sekedar untuk mengupload foto baru.

"Aku mau keluar untuk bertemu salah satu klien," Rangga mengirim sebuah pesan pada Risa.

"Siapa?"

"Pak Raffi, jika kamu kurang percaya tanyakan saja,"

Setelah mengirim chat terakhir, Rangga memasukkan ponselnya ke saku. Dia tidak lagi menunggu balasan dari Risa.

Memang benar Rangga bertemu Raffi untuk membicarakan beberapa kesepakatan. Namun, kesempatan itu juga du gunakan untuk Rangga berkunjung ke perusahaan Andrian.

Dia juga minta bantuan dari temannya yang dulu satu devisi dengannya. Untuk mencari tahu, apakah Bunga ke kantor atau tidak.

Selesai meeting dengan Raffi, tak menunggu waktu lebih lama lagi, Rangga mengarahkan mobilnya untuk menuju ke perusahaan Bunga.

Dengan percaya dirinya, Rangga memasuki halaman parkir perusahaan. Namun, baru sampai lobby, resepsionis yang menjaga langsung menghentikan langkah kaki Rangga.

"Anda di larang masuk pak, maaf ..." ujar resepsionis yang memang telah mengenali Rangga.

"Kamu tahu siapa saya kan?" tanya Rangga geram.

"Mantan suami bu Bunga," sahut resepsionis tersenyum.

Rangga mengeram, kesal. "Aku kesini mempunyai kepentingan dengan Bunga," berang Rangga, tidak menyangka, jika dia mendapatkan sambutan yang tidak hangat.

"Tapi, larangan untuk tidak membiarkan anda masuk, turun langsung dari pak Andrian. Dan kami, selaku karyawan tidak berani membantahnya," jelas resepsionisnya lagi.

"Kalo begitu, hubungi Bunga. Katakan aku menunggunya disini," perintah Rangga jengah.

"Maaf, kami tidak mempunyai wewenang untuk mengikuti perintah anda. Bagaimana jika anda sendiri yang menghubunginya," tantang resepsionis yang senyumnya terlihat menjengkelkan di mata Rangga.

Dengan muka kesal, Rangga keluar dari gedung tersebut.

Namun siapa sangka. Pucuk di cinta, ulam pun tiba.

Bunga terlihat, turun dari sebuah mobil yang pintunya di buka oleh seorang pria.

Dengan rasa tak rela dan cemburu membara, langkah kaki Rangga di percepat, agar bisa mendekati Bunga.

"Dasar bajingan," Rangga melayangkan tinju ke arah Arlan.

Beruntung, Arlan sigap. Sehingga dia bisa menahan tinju dari Rangga.

"Apa-apaan kamu hah?" teriak Bunga, kala tahu Rangga hendak memukul Arlan.

"Jadi, ini pria ini yang jadi selingkuhan mu?" tanya Rangga dengan muka merah.

"Apa maksudmu?" tanya Bunga mengernyit.

"Halah, semua orang disini tahu, kamu baru beberapa bulan aku ceraikan. Dan sekarang kamu udah menikah dengan lelaki ini. Apa namanya jika kalian memang tidak selingkuh di belakang ku, selama ini?" teriak Rangga, berharap semua orang mendengar teriakannya.

Bunga menggeleng-gelengkan kepalanya. Miris mendengar tuduhan dari Rangga.

"Aku bukan kamu ya, yang selingkuh ketika kita masih berhubungan suami istri. Aku dan bang Arlan, tidak sekotor yang kamu tuduhkan," ujar Bunga membela dirinya.

"Cih, jika bukan karena selingkuh, kenapa kalian bisa menikah secepat ini?"

"Bro, aku dan Bunga merupakan teman satu smp. Jadi, ketika tahu Bunga di campakkan oleh lelaki seperti mu, maka aku menggunakan kesempatan itu, untuk menjaganya. Dan asal kamu tahu, kami bertemu ketika masa iddah dari Bunga selesai. Dan karena memang kami sing mengenal, tak sulit bagi kami untuk menyakinkan hati satu sama lain. Dan yang penting, kami berdua tidak berselingkuh seperti tuduhan mu," jelas Arlan panjang lebar.

"Dan kamu pikir aku percaya? Atau, jangan-jangan kamu di tipu olehnya? Oleh wanita yang bahkan tidak sempurna ini?" sinis Rangga menatap Bunga dengan tatapan rendah.

Arlan mengepalkan tangannya. Harga dirinya terinjak. Namun, genggaman tangan Bunga, membuat emosinya sedikit mencair.

"Dia bahkan mau menerima ku, wanita yang kau anggap tidak sempurna. Lantas, alasan apa aku tidak menerimanya? Jadi, aku harap kamu pergi jauh dari kehidupan ku, bukan kah, dulu kamu sendiri yang membuangku?" tanya Bunga menatap manik mata Rangga.

Rangga tercekat. Selain pertanyaan Bunga yang menusuk harga dirinya. Dia juga tidak menemukan cinta di mata yang sedang menatapnya.

"Bu-bunga ..." panggil Rangga, ketika Bunga dan Arlan melewatinya begitu saja. "Ingat, kamu gak akan pernah bisa merasakan kebahagian seperti yang aku rasakan. Dan aku beruntung telah menceraikan mu, karena sekarang Risa telah memberiku seorang anak yang cantik," ujar Rangga, berharap Bunga cemburu.

Namun, perempuan yang pernah singgah ataupun memang yang belum pernah pindah dari hatinya, tidak menoleh sama sekali.

Rangga tertawa, "Dia pasti cemburu," kekehnya menyakinkan diri sendiri.

Di rumah, Risa yang diam-diam menyuruh petugas kebersihan hotel untuk mengikuti kemana Rangga pergi, menahan amarah.

Apalagi, kala mengetahui jika Rangga pergi menemui Bunga.

Dan dari sana lah, Risa tahu jika Bunga telah menikah lagi.

Sore harinya, begitu Rangga masuk kamar. Risa langsung menodong Rangga dengan kejadian di perusahaan Bunga.

"Kamu memata-matai ku?" tanya Rangga shock.

"Aku hanya butuh penjelasan darimu, kenapa kamu kesana hah?" teriak Risa, kemudian meringis merasakan perih di perutnya.

"Aku gak habis pikir dengan mu Risa," Rangga menggeleng-gelengkan kepalanya, enggan menjawab pertanyaan Risa.

"Jawab aku bang, untuk apa kamu kesana?"

"Tanyakan, saja pada mata-mata yang kamu kirim. Bukan kah, informasi darinya lebih dari cukup?"

"Kamu menguji kesabaran ku bang. Mulai besok, kamu gak usah kerja," larang Risa.

"Apa maksudmu?"

"Aku akan meminta papa untuk menghentikan mu,"

1
☕︎⃝❥⍣⃝𝖕𝖎ᵖᵘƳ𝐀Ў𝔞 ℘ℯ𝓃𝓪 🩷
lah kok malah nuduh yg gak² si Rangga 😨
☕︎⃝❥⍣⃝𝖕𝖎ᵖᵘƳ𝐀Ў𝔞 ℘ℯ𝓃𝓪 🩷
gampang bnget ngomong gituu 🙄 harusnya kau fokus saja urus ayahmu yg sakit, jangan bebankan si Bunga
sjulerjn29
dah lah bunga cari yang lain.. tinggalin si rangga
sjulerjn29
hey Rangga anda kompor ya, gimana sih bunga kau bisa mencintai dia..
☕︎⃝❥⍣⃝𝖕𝖎ᵖᵘƳ𝐀Ў𝔞 ℘ℯ𝓃𝓪 🩷
Dilema jadi bunga 😔, tapi gak ada salahnya kok, bisa jadi penyebabnya kan bukan kamu, tapi suamimu 🫣
☕︎⃝❥⍣⃝𝖕𝖎ᵖᵘƳ𝐀Ў𝔞 ℘ℯ𝓃𝓪 🩷
bunga terlalu baik buat Rangga 😔
Nuri_cha
harusnya jangan libatkan papamu dalam permalahan kalian bunga... biarin aja dia pergi, cerai sekalian
Nuri_cha
kenapa jadi kamu yg marah... diiiihhh
ceuceu
selamat bunga atas kelahiran debay nya
Nuri_cha
kalau Rangga mau cek sekalian bumer diajak yaaak
Nuri_cha
berarti si Rangga yg masalah
Xlyzy
Cih Rangga gua sleding juga lo
Afriyeni Official
udah tua bapaknya
Avalee
Hmmm apa ini awal mula si jalang berulah? Atau dia baek? Kita liat aja nnti 🤭
Xlyzy
uwah apa nih apakah wanita itu seorang pelakor
Xlyzy
nah berarti masalah nya ada di suami mu bunga
Xlyzy
Nah bunga aman berarti kan suaminya dong yang bermasalah
Avalee
Kata kk gw yg cowok, istri yg utama, meskipun emak gw yg lahirin, gitu katanya. Rangga lu belajar ama kk gw aja gmn? 😌😌
Avalee
Makanya bung, dengerin noh kata ortu lu, skrg aja baru nyesel 😌🥹
Afriyeni Official
saling cinta saja tidak cukup
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!