Belum sempat meneruskan perbincangan tiba-tiba salah satu master memasuki tenda Long Fey. hormat ketua tujuh dari 9 sekte telah tiba, mereka dari sekte Teratai api, Tapak Rembulan, Tongkat Emas, Pedang surgawi, Bunga seribu racun, Rantai api dan Tombak cahaya.
akhirnya long fey dan long jie keluar untuk menyambut para ketua sekte dan pasukannya.
Meskipun Long fey dan sektenya pedang suci sangat terkenal dan disegani namun itu semua tak membuat Long fey arogan, dia menyambut ke tujuh ketua lainnya dengan sopan namun terkesan bersenda gurau, "aihhh saudara saudariku lama tak berjumpa, melihat kita berkumpul begini membuatku mengenang masa-masa kita semasa muda dulu ha ha ha, mari kita ngobrol dulu sambil menunggu yang lain tiba" kata Long fey dengan wajah yang gembira.
Disela-sela perbincangan, Chu yen sebagai ketua Bunga seribu racun berkata "hei tua bangka sepertinya kau makin ganteng saja hahaha". dengan wajah tersipu malu yang menyelimuti song yuan yang tak lain ketua sekte Tombak cahaya "Aiii sepertinya si dewi racun ini tak pernah berubah, humm masih saja selalu menggodaku hahaha" sahutnya.
setelah bersenda gurau mereka pun beristirahat. sebelum fajar menyingsing, 2 aliran putih yg belum tiba akhirnya berteriak dari kejauhan, "Hoi hoiiii kami tibaaaaaa". memang ke dua ketua itu memiliki selera humor yg tinggi namun tentunya diimbangi dengan kekuatan yang hebat.
akhirnya 8 ketua sekte yg sudah dulu tiba di gunung khayangan menyambut mereka dengan tertawa.
"Maaf ya kami terlambat" ucap 2 ketua sekte yang baru tiba dengan serempak.
"hummm dasar kalian ini bagaimana tidak telat yg satu pemabuk, yang satunya Sudah tua renta hahahaa" sahut xie zu ketua sekte teratai api.
"ahhh kau ini bikin arakku serasa jadi hambar saja" sahut Dewa mabuk ketua sekte Kendi Neraka.
"hahaha" sambil mengelus janggotnya ketua dari sekte air surga Fu meng menggeleng kepala melihat mereka.
Long fey kemudian mengambil alih situasi, "Baiklah saudaraku semuanya, istirahatlah dulu, sebentar malam kita akan berkumpul untuk membahas peperangan besok karna menurut informasi yang dikumpulkan pasukan pengintai tombak suci bahwa seluruh sekte aliran hitam telah berkumpul 25 kilometer dari sini dan besok pagi besar kemungkinan perang akan pecah, maka itu saya berharap kalian memeriksa kelengkapan serta beristirahat untuk pertarungan maha dahsyat besok" ucap long fey dengan nada serius.
Keesokan paginya setelah berkemas akhirnya semua sekte aliran putih yang telah berkumpul di gunung khayangan bersama rombongan berangkat, setelah berjalan 15 menit akhirnya mereka berhenti dan disuguhi pemandangan lautan manusia dari Sekte aliran hitam yang sudah siap dan haus akan pertempuran.
Panji panji dari setiap sekte aliran hitam berkibar meliuk liuk diterpa angin serta hawa pembunuh yang begitu pekat cukup membuat seorang pendekar bergidik. namun itu semua bukan masalah bagi pendekar aliran putih, justru pemandangan itu membuat merrka semakin bersemangat.
Sebagai pendekar yang terhebat sekaligus ketua dari aliansi aliran putih, akhirnya Long fey berteleport dan maju ketengah medan perang begitupun dengan pihak aliansi aliran hitam Tian gu sebagai pendekar terhebat di aliran hitam yang memimpin sekte Api hitam sekaligus yang terkuat dari aliansinya maju ke tengah medan perang.
kedua sosok ini tampak sebagai perwakilan bagi ke dua aliran.
"Ahhh lama tak berjuma ya tian, pertempuran ini sebenarnya sungguh konyol, hanya demi menegaskan kekuatan antara aliran putih dan hitam di benua awan sampai kita harus melakukan hal ini" kata long fey singkat.
"Ahhh tua bangka tak usah basa basi mari kita buktikan dikekaisaran Ming aliran mana yang terkuat" sahut Tian.
Tian gu mengeluarkan aura pembunuhnya untuk menekan Long fey, ini dia lakukan untuk menjajal kemampuan lawannya. namun secara mendadak long fey membalasnya dengan aura membunuh yang lebih pekat.
"hahaha ternyata permainan aura ini cukup memuaskan" ujar Long fey sambil menggaruk kepalanya yang tidak gatal.
berbeda dengan Tian gu, tanpa basa basi Tian gu menyerang Long fey dan akhirnya mereka berdua bertukar sekitar 20 jurus sebagai pembuka, tapi masing masing belum mengeluarkan jurus pamungkasnya. setelah merasa cukup akhirnya mereka berdua mundur 10 meter sembari memberi tanda kepada pasukan aliansi masing masing bahwa sekarang waktunya peperangan.
sontak semua pendekar dari berbagai aliran maju dengan keahlian masing.
sekte racun seribu bunga melancarkan serangan demi serangan "jurus racun bunga mawar hitam, jurus anggrek pembungkam jiwa" dalam sekejap bunga angrek beterbangan dan memberi ilusi disertai duri duri mawar beracun bagaikan hujan dan terus menghujam pendekar aliran hitam.
"Jurus racun kalajengking merah, jurus racun cobra" teriak salah satu ketua sekte raja racun dari aliran hitam untuk menghadapi jurus racun aliran putih.
Long fey fokus melawan Tian Gu, mereka saling jual beli jurus.
long fey mulai menekan dengan jurus pedangnya, Jurus pedang pembelah khayangan. tiba-tiba udara serasa terbelah dan ratusan pedang terbang ingin menyayat tubuh tian gu, namun dengan senyum meremehkan tian gu membalas "jurus pedang pemusnah".
kedua jurus itu berbenturan dan lagi lagi terjadi ledakan hebat diiringi tawa keduanya.
tampaknya mereka menikmati pertarungan ini sedangkan ratusan ribu mata pendekar melotot dan berdecak kagum melihat keduanya.
kini masing-masing sekte dari kedua aliran saling serang dengan jurus jurus khas sektenya dan peperanganan maha dahsyat pun terjadi sehingga darah mengalir bagaikan anak sungai dilembah gunung khayangan.
tak terhitung jumlah pusaka yang terendam darah, bau amis dari darah serta racun diudara yang bercampur dengan bau mayat-mayat membuat para pendekar muda yang belum pernah berhadapan situasi hidup mati akhirnya muntah dan lemas.
pendekar yang ikut dalam peperangan maha dahsyat ini memiliki tingkatan yang berbeda beda dan tujuannya pun berbeda. ada yang ingin balas dendam, mencoba jurus baru, mencari ketenaran, mencari pengalaman dan lain lain. tingkatan mereka bervariasi namun semua tingkatan dunia persilatan hadir dalam perang ini kecuali pendekar tahap dewa karna selain menembusnya yang membutuhkan waktu lama, sumber daya tak terhingga, kitab kitab kuno dan tentunya bimbingan langsung dari sang dewa.
pendekar yang hadir mulai dari yang terlemah hingga terkuat:
▪Pendekar tahap Jiwa
▪Pendekar tahap Bumi
▪Pendekar tahap Raja
▪Pendekar tahap Kaisar
▪Pendekar tahap Langit
▪Pendekar tahap Dewa
untuk menembus masing masing tahapan, pendekar harus menembus tingkatan 1 sampai dengan 5 dan perbedaan kekuatan masing masing tahapan bagaikan langit dan bumi. sedangkan untuk pendekar tahap dewa dibelahan dunia hanya terdapat 3 orang itupun dijadikan sebagai mitos dan legenda.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 70 Episodes
Comments
Lanjutkan
2025-03-18
0
Seeeerbuuuuuu
2024-05-13
0
Harman LokeST
haaaaaaaaaaaaaaaaaaajjjaaaaaaaaarrrrrrr
2022-06-02
1