A Robber'S Time Travel
Di sebuah pelabuhan sedang terjadi pengejaran komplotan perampok jaringan Internasional yang sudah beraksi selama puluhan tahun yang kini menjadi buronan polisi, kini polisi sudah melacak keberadaan mereka di pelabuhan yang terletak di timur kotaxx, menurut informasi yang mereka terima komplotan itu akan melarikan diri dengan sebuah kapal pesiar yang sudah disediakan disana
"Bos, semua sudah siap, barang museum dan uang hasil curian kita sudah diangkut kedalam kapal" ucap seorang wanita memegang telpon genggam berpakaian serba hitam dengan menggunakan masker wajah berwarna hitam.
"Baik" ucapnya kembali, wanita itu segera menaiki kapal dan semua awak kapal mengikutinya, mereka mulai melajukan kapalnya pada malam itu.
angin laut berhembus kencang menerbangkan helaian rambut wanita yang kini berdiri di bagian depan kapal "semua sudah aman nona" ucap salah satu awak kapal padanya, wanita itu menarik salah satu sudut bibirnya
"pastikan tidak ada yang bisa melacak keberadaan kita" ucapnya kembali
"baik" para awak kapal itupun bergegas pergi meninggalkan wanita itu.
Mereka sudah berlayar selama 30 menit setelah dirasa cukup aman akhirnya wanita bermasker hitam itu masuk ke dalam kapal dan memeriksa semua barang curian berharga mereka, dibukanya peti-peti berisi uang ratusan juta hasil membobol bank dan barang-barang milik museum negara.
"Barang-barang ini berasal dari dinasti Shāng bukan?" ucap wanita itu mengelus beberapa giok kuno milik dinasti Shāng, kemudian ia beralih pada sebuah jepit rambut kuno milik seorang permaisuri dinasti Shāng berwarna emas dengan batu permata merah delima
"benar nona" jawab para bawahannya, wanita itu tersenyum jahat "bagus, ini akan menjadi penghasilan terbesar kita di bulan ini, bos pasti bangga padaku"
Namun tak lama terdengar suara riuh helikopter dan sorotan lampu dari beberapa kapal patroli di belakang kapal mereka, semua awak kapal tampak panik, nahkoda berusaha melajukan kapalnya dengan kecepatan penuh
"Sial!" wanita itu menekan ponselnya menghubungi bosnya "gawat bos kali ini kita terkepung" ucap wanita itu dengan menggigit bibir bawahnya merasa sedikit takut karna selama ini aksi mereka tidak pernah terlacak polisi, namun entah kenapa malam ini mereka sedang sial
"bodoh! tidak berguna!!" terdengar suara di dalam ponsel sana
"lanjutkan rencana B" ucap lelaki di sebrang telpon sana, wanita itu mengangguk "baik" ia segera memasukan ponselnya dan berlari pada semua awak kapal
"Siapkan motor air dan pastikan aku bisa lari tanpa diketahui petugas" para awak kapal berlarian menyiapkan segala sesuatunya dan wanita itu sudah siap melompat ke motor air yang sudah disiapkan, sementara barang curian berharga pun sudah berada disana, wanita itu mulai melajukan motor air tersebut, awalnya tak ada yang melihatnya namun kemudian sebuah helikopter mendekat dan menyorotkan lampu ke arahnya
"Berhenti, kamu sudah terkepung, menyerahlah dan jangan mencoba melarikan diri" suara sirine terdengar lebih bising, para petugas memberikan ancaman pada wanita pengendara motor air itu, sementara wanita itu tidak menghiraukannya dan terus melaju
Duaaarrr!!!!
Sebuah ledakan besar terdengar membuat wanita itu menoleh ke belakang, ternyata kapal pesiar mereka telah diledakkan "Ah shit!! Br*ngsek!!" wanita itu terus melaju melarikan diri namun helikopter yang memantaunya melesatkan beberapa tembakan peringatan padanya
Dor dor
"Berhenti atau kami akan bertindak tegas!" ancamnya kembali menggunakan pengeras suara
Dor dor dor
Lesatan peluru tersebut hampir mengenainya namun wanita itu berhasil mengelak, ditengah perjalanannya tiba-tiba sebuah gelombang besar muncul dan menghantam motor air miliknya.
"Aaaaaa tidak!!!!"
Dor dor
Suara riuh tembakan beserta gelombang besar berhasil menumbangkannya, kini wanita itu tenggelam, Ia berusaha berenang namun sebuah gerhana bulan tiba-tiba muncul, digenggamnya jepit rambut kuno itu di tangannya, wanita itu terus mencoba berenang ke atas hingga Ia kehabisan tenaga dan mulai menyerah,..
Inilah akhir hidupku,...
Seorang perampok internasional mati karna tenggelam... haha sungguh ironi yang menyebalkan
Aku sudah selesai disini,...
.
.
.
.
Bismillah Ini karya Time travel ke-2 semoga kalian suka hehe 😁 minta dukungannya ya 🙏😊
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 67 Episodes
Comments
Dewi Sukma
mampir dulu
2022-07-05
0
karyaku
pendatang baru thor..
2022-04-17
0
Bibirnya Kyung-soo🐧🍉
awal yg menarik!! semoga tidak mengecewakan dipertengahan nanti😁
2022-03-02
0