** Re: Tidak, aku tidak sedang bercanda dengan informasi seperti ini!
Suara tersebut membantah ucapan Leon.
“Kalau begitu apa bedanya aku hidup di dunia lamaku dengan dunia baru ini jika hanya untuk ditindas saja?” gerutu Leon dengan informasi yang diberikan oleh suara tersebut.
“Huh sudahlah, lebih baik kau beri tahu aku bagaimana caranya aku bisa meningkatkan kekuatanku nanti..!” ucap Leon dengan nada yang penuh dengan kekecewaan.
** Re: Di dunia itu, untuk meningkatkan kekuatan sangatlah sulit jika dimulai dari tingkat paling bawah.
** Re: Terlebih lagi, Anda harus memiliki emblem resmi dari pemerintahan sebagai sistem yang mengesahkan tingkat kekuatan seseorang dan biaya pembuatan emblem yang sangat mahal menjadi kendala utama setiap orang di dunia tersebut.
“Tamatlah sudah..! Lebih baik aku mati lagi saja agar bisa pindah dunia selanjutnya” teriak Leon yang muncul dengan ide liar seperti itu.
** Re: Peringatan..! Jika Anda mati secara sengaja sebelum berumur 20 tahun, maka dunia yang akan ditempati selanjutnya akan jauh lebih parah daripada dunia sebelumnya.
“Haha, sepertinya aku memang tidak bisa lepas dari takdir seperti ini ya?” ucap Leon pasrah.
** Re: Ada sebuah jalan pintas untuk meningkatkan kekuatan dengan cepat.
Tak sempat bertanya, Leon pun dihantam oleh sinar putih terang yang menyilaukan matanya lalu terbangun dipangkuan seorang wanita yang tinggal sebuah rumah kumuh.
“Leon, kau sudah sadar? Tolong jangan buat ibu cemas seperti itu lagi, nak” ucap wanita tersebut dengan air mata yang bercucuran deras.
“Aku rasa tidak benar-benar terlahir sebagai seorang bayi, ya? Dan sepertinya namaku juga tidak berubah di dunia ini” gumam Leon saat mendengar ucapan wanita yang sepertinya adalah ibu dari anak tersebut.
** Re: Kondisi terlahir kembali akan dilakukan secara acak dan tidak bisa diulangi.
“Ah kau akhirnya muncul..! Jelaskan bagaimana caranya meningkatkan kekuatan dengan cepat?” ucap Leon.
“Leon, kau sedang berbicara dengan siapa?” wanita yang masih menggendongnya itu pun kebingungan melihat anaknya berbicara sendiri.
** Re: Anda bisa berbicara dengan pikiran saja agar tidak menimbulkan kebingungan pada orang-orang sekitar.
“Seperti ini?” gumam Leon sambil berbicara dengan suara tersebut.
** Re: Ya..! Sekarang, untuk menghilangkan rasa bingung pada wanita yang ada di hadapan Anda, aku sarankan untuk mencari alasan logis untuk menjelaskannya.
“Baiklah..!” jawab Leon.
“Eh aku hanya sedang bergumam, ibu..! Aku tidak sedang berbicara dengan siapapun” jawab Leon dan wanita tersebut pun terlihat lega dengan penjelasan anaknya.
“Oke, sekarang kau jelaskan bagaimana caranya aku meningkatkan kekuatanku dengan pesat..!” gumam Leon.
** Re: Pejamkan mata Anda.
“Seperti ini?” Leon menutup matanya, kemudian yang seharusnya penglihatannya gelap karena menutup mata, dia malah bisa melihat dengan jelas keadaan sekelilingnya.
** Re: Benar, sekarang Anda ucapkan ‘Status’ untuk melihat status dan atribut saat ini.
“Status..!” gumam Leon.
Kemudian muncul beberapa tulisan dan grafik kondisi tubuh dan status kekuatan yang dimilikinya saat ini.
\=\=\=STATUS\=\=\=
Nama: Leon
Kasta: Budak
Level Atribut: Fisik (0); Sihir (0)
Poin: 200
Rim: 0
\=\=\=\=\=\=\=\=\=\=\=\=
"Anak ini benar-benar lemah bahkan untuk seseorang dengan kasta terendah..! Tidak ada satu status atribut pun yang mencapai level 1" Leon hanya memasang ekspresi datar ketika melihat status tubuhnya saat ini.
“Ternyata tingkat kekuatan ini sangat berpengaruh ya?” tanya Leon.
** Re: Benar sekali..! Semakin tinggi atribut dan tingkat kekuatannya, semakin kuat pula sihir di tubuhnya.
“Oke, sekarang bagaimana caranya aku bisa meningkatkan ini semua?” tanya Leon sambil melihat-lihat status yang lainnya.
** Re: Anda bisa melihat angka di sudut kanan atas? Itu adalah poin yang bisa Anda gunakan untuk meningkatkan status kekuatan diri Anda.
“Sekarang aku punya 200 poin, bagaimana aku bisa menggunakannya? Oh, aku juga ingin tahu bagaimana aku bisa memanggilmu nanti?” tanya Leon penasaran.
** Re: Cara menggunakan poin sangat mudah, cukup memikirkan level atribut apa yang akan ditambahkan dengan poin tersebut maka, akan dengan sendirinya kekuatan dari atribut itu akan meningkat.
** Re: Lalu, Anda bisa memanggilku dengan memejamkan mata lalu mengucapkan kata ‘Sistem’.
“Oke, kalau begitu aku akan meningkatkan kekuatan fisik dan sihir dengan beberapa poin karena tubuh anak ini sangat lemah dan karena aku sangat suka sihir” ucap Leon.
Lalu, sebuah cahaya langsung berkelip di bagian yang ditambahkannya tadi, level kekuatan fisik dan sihirnya pun berubah menjadi level 3.
“Sistem, apakah ada level maksimalnya dari setiap atribut? Apa yang terjadi, jika poin yang aku miliki menjadi nol? Dan bagaimana caranya aku mendapatkan poin?” tanya Leon penasaran dengan berubahnya level ini.
** Re: Level maksimal dari setiap atribut adalah 10, dan penggunaan poin disetiap level akan meningkat 2 kali lebih banyak dari level sebelumnya.
** Re: Misalkan saat ini Anda berada pada level 3 dengan poin maksimal 45, maka, level selanjutnya akan membutuhkan 90 poin untuk mencapai level 5 dan begitu seterusnya.
** Re: Sebagai informasi tambahan lagi, setiap atribut sihir akan mengonsumsi jumlah poin yang berbeda tergantung tingkat kekuatan dan efektivitas dari atribut itu sendiri.
** Re: Jika poin yang Anda miliki sudah habis, salah satu atribut yang dipilih secara acak akan dikurangi 1 level dan mengambil poin yang sudah digunakan untuk menaikkan atribut tersebut.
** Re: Untuk mendapatkan poin bisa dengan 2 cara.
“Hoo, sungguh menarik, jelaskanlah lebih lanjut..!” jawab Leon.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 141 Episodes
Comments
Harman LokeST
laaaaaaaaaaaaaajjjjjjjjuuuuuuuuuuuutttttt
2023-10-23
0
Sutikno 23
dapat sistem asik
2023-01-20
0
hakim
tekanan jiwa pulok aq dgn sistem ni
2022-07-19
0