SelamatMembaca...
...🍁🍁🍁...
Hari ini, kegiatan belajar mengajar dikosongkan, karena guru masih sibuk untuk mengurus pelepasan magang untuk hari senin mendatang. Membuat para siswa dan siswi mempunyai kesempatan untuk keluyuran kemana pun, bahkan ada juga sebagian siswa dan siswi yang memilih membolos dari sekolah lantaran bosan terlalu lama berdiam diri di sekolah.
Jika ditanya apakah Valencia pernah bolos atau tidak maka jawabannya tidak, karena Valencia tidak mempunyai nyali yang besar untuk menantang peraturan sekolah yang tidak memperbolehkan siswa dan siswinya bolos.
Valencia juga tidak ingin terkena atau pun terlibat dalam masalah, ditambah lagi mereka ingin melaksanakan kegiatan magang, jadi Valencia memilih alternatif yang aman yaitu menaati peraturan yang ada di sekolahnya.
Saat ini Valencia bersama ketiga sahabatnya sibuk dengan obrolan mereka dan mengabaikan keadaan kelas yang begitu berisik. Beginilah kelas Valencia ketika guru tidak masuk pasti akan berisik, tapi Valencia tidak masalah akan hal itu selagi tidak mengusik dirinya.
"Ternyata waktu berlalu begitu cepat, tidak terasa dua hari lagi senin akan tiba, itu tandanya kita semua akan pergi melaksanakan magang." Joana berucap yang saat ini sedang duduk dikursinya sambil menatap ke arah tiga sahabatnya dengan ekspresi sedih.
Bella mengangguk lesu menanggapi ucapan Joana, hari ini adalah hari terakhir semua para siswa dan siswi kelas 11 berada di sekolah, karena ketika senin tiba semua para siswa dan siswi mulai melaksanakan kegiatan magang sesuai dengan perusahaan yang telah ditentukan oleh wali kelas masing-masing.
Ketika menginjak kelas 11 semester 4 para siswa dan siswi diwajibkan untuk melaksanakan kegiatan magang, selain untuk menambah nilai kegiatan magang juga bertujuan agar para siswa dan siswi mengetahui bagaimana dunia kerja sesungguhnya.
Jika ada siswa dan siswi tidak tuntas atau membuat masalah yang fatal ketika magang, maka mereka tidak akan naik ke kelas 12 dan mereka pun harus kembali mengulang magang tahun depan.
Valencia berharap semoga dirinya dapat menyelesaikan magang dengan baik tanpa terlibat masalah apapun, jika ia sampai terlibat masalah bisa saja dirinya akan terancam tidak naik ke kelas 12 dan Valencia tidak ingin itu terjadi padanya.
"Mengingat itu hanya membuatku sedih." Valencia ikut menyahut dengan wajah tidak bersemangat.
"Aku pasti akan sangat merindukan kalian. Aku harap selama magang kita berempat tidak putus komunikasi." Timpal Clara yang saat ini sedang duduk diatas meja milik Joana.
"Tapi, kau magang tidak sendirian karena kau satu tempat dengan Joana." Ujar Bella pada Clara.
Clara menghembus napas pelan. "Ya, memang benar, tapi bisa saja bukan kami tidak satu ruangan mengingat perusahaan tempat kami magang lumayan besar."
Joana bertopang dagu sambil mendengarkan ucapan sahabatnya. "Yang diucapkan Clara memang ada benarnya. Walaupun kami satu tempat magang, bisa saja kami terpisah ruangan. Tapi, aku berharap semoga satu ruangan, jadi aku tidak kesepian." Setelah mengatakan itu Joana menampilkan senyum yang memperlihatkan jejeran giginya yang putih.
"Ini hanya magang bukan, kita berempat masih bisa bertemu diwaktu luang." Valencia ikut menimpali obrolan sahabatnya.
Clara mengangguk tanda mengiyakan ucapan Valencia. "Benar yang dikatakan Valencia, kita masih bisa bertemu, jadi berhenti bersikap dramatis seolah kita tidak dapat bertemu lagi selamanya."
Bella terkekeh mendengar ucapan Clara. "Aku suka ucapan telakmu, Clara."
"Aku berharap, semoga aku dapat melaksanakan magang dengan baik tahun ini." Harap Valencia.
Joana menghembus napas pelan. "Entah kenapa aku jadi gugup melaksanakan magang senin nanti."
Bella mengangguk tanda setuju dengan ucapan Joana. "Aku juga, rasanya gugup bercampur takut, aku takut jika nanti ditempat magang susah beradaptasi dan tidak mempunyai teman."
"Tenang saja, kau pasti bisa beradaptasi dengan cepat dan juga mempunyai teman, jika tidak ada yang mau berteman denganmu kau tinggal melapor saja pada Ayah mu, gampang bukan." Clara memberi saran untuk Bella diakhir ucapannya.
Mulut Bella ternganga ingin membalas ucapan Clara, tapi Bella kembali mengatupkan mulutnya lantaran dirinya kehilangan kata-kata.
Mereka berempat pun diam tidak ada yang berbicara lagi, sedangkan Joana ia seperti sedang memikirkan sesuatu.
"Dari pada kita terus saja sedih mengingat senin nanti magang telah dimulai, bagaimana kalau malam ini kita berempat menghabiskan waktu untuk bersenang-senang." Joana menyuarakan isi pikirannya.
Mendengar itu Valencia langsung mengangguk antusias. "Benar, lebih baik, kita malam ini menghabiskan waktu untuk bersenang-senang."
"Lalu, kita akan pergi ke mana nanti malam?" Tanya Clara pada tiga sahabatnya.
Bella berpikir akan pergi kemana mereka berempat. Kalau pergi ke cafe sepertinya itu percuma, tiga sahabatnya tidak akan mau pergi kesana menurut mereka cafe sangat membosankan. Tiba-tiba saja satu tempat muncul dikepala Bella, ia yakin pasti ketiga sahabatnya akan setuju pergi kesana."
"Bagaimana kalau nanti malam kita pergi ke timezone." Bella memberi saran.
"Aku setuju, mengingat kita sudah lama tidak pergi kesana." Ujar Joana yang setuju dengan saran Bella. "Bagaimana dengan kalian?" Tanya Joana sambil menunjuk pada Valencia dan Clara.
Clara mengangguk tanda setuju. "Tentu saja aku setuju kalau kita pergi ke timezone."
"Ya, aku juga setuju. Tapi, kita akan ke timezone di Mall yang mana?" Valencia bertanya pada tiga sahabatnya.
Clara, Joana, dan Bella kembali berpikir Mall apa yang akan mereka datangi nanti malam.
"Bagaimana kalau di Mall Pondok Indah." Joana memberi saran.
Valencia mengangguk bersemangat. "Aku setuju dengan saranmu Joe, dulu aku memang berencana pergi kesana untuk membeli novel tapi tidak pernah kesampaian."
"Kita pergi jam berapa?" Clara bertanya.
"Bagaimana kalau jam 7, kita pergi kesana pakai mobilku saja." Bella memberi saran.
"Oke, kami bertiga akan datang ke rumahmu sebelum jam 7 setelah itu kita akan berangkat bersama dengan mobilmu." Ujar Joana pada Bella.
Valencia menatap ke arah jam yang ada di dinding kelas nya. Sekarang jam menunjukkan puku 15.55 berarti 5 menit lagi bel pulang sekolah akan berbunyi.
"Sebentar lagi bel pulang berbunyi." Valencia memberitahu.
Mendengar ucapan Valencia otomatis Clara, Joana dan Bella menatap ke arah jam didinding.
Tidak lama kemudian bel pulang pun berbunyi dan itu sukses membuat kelas Valencia kembali heboh, langsung saja teman sekelasnya mengambil tas mereka dan berjalan keluar kelas untuk pulang ke rumah.
Valencia hanya menggeleng pelan melihat teman sekelasnya yang berdesakan menuju pintu keluar kelas, berada dikelas ini membuat Valencia seperti masih duduk dibangku SMP.
"Ingat sebelum jam 7 kalian bertiga harus sudah berkumpul di rumahku." Peringat Bella pada tiga sahabatnya.
Valencia, Clara, dan Joana serempak menganggukkan kepala mereka sambil tersenyum.
"Ayo kita ke parkiran bersama." Ajak Valencia pada tiga sahabatnya.
Valencia memakai tas ransel nya terlebih dahulu setelah itu baru ia dan tiga sahabatnya berjalan keluar kelas dan langsung menuju parkiran.
...🍁🍁🍁...
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 50 Episodes
Comments
BELVA
aku datang membawa like banyak untuk mu
2021-02-05
0
ZEN KAMIL
Like....like...
2021-01-13
0
@M⃠ⁿꫝieʸᵃɴᵉᵉʰʜɪᴀᴛ𓆊🎯™☂⃝⃞⃟ᶜᶠ
cinta pak bos hadir lagi kak
mampir juga yuk
semangat ya💪
2021-01-11
0