Tangan besar Abimanyu menyeret Carissa kedalam rumahnya. Tak ada perlakuan lembut pada sang anak, rasa kecewanya tak bisa di gambarkan oleh apapun saat ini.
Brak!!!
Tubuh ringkih sang putri ia lemparkan begitu saja ke atas lantai.
"Anak kurang ajar, brengsek. Mulutku sampai berbusa memperingatkan kau untuk menjaga pergaulan, menjaga martabat sebagai perempuan, kau malah menodai harapanku" suara Abimanyu menggelegar memaki sang putri.
Carissa menangis, ia baru pertama kali mendengar kemurkaan dari mulut Abimanyu sang ayah.
Carissa merangkak meraih kaki Abimanyu.
"Papi, maafkan aku Pi.. Hikhikhik.. Maafkan aku" ucap Carissa.
"Cari bajingan itu, sered kemari untuk tanggung jawab atas kehamilanmu" ucap Abimanyu lalu berjalan ke arah ruang kerjanya.
Carissa langsung bangkit lalu menyambar kunci mobilnya. Siang ini ia akan mendatangi Leonard untuk meminta pertanggung jawaban atas kehamilannya.....
...
"Leonard, aku hamil" ucap Carissa sembari menunjukan bukti testpack bergaris dua pada dirinya.
"Gugurkan saja" jawab Leonard dengan nada dingin.
Plak!!!!
Sebuah tamparan hangat mendarat di pipi pria tampan itu.
"Breng$ek kau, ya! Memang kau pria bajing@n" pekik Carissa.
"Ya aku memang breng$ek dan bajing@n! Lantas kenapa kau mau aku tiduri? Dasar gadis murahan. Aku tidak mungkin menikahi mu disaat karirku sedang bersinar-sinarnya. Cari pria yang mau tanggung jawab pada kehamilan mu" ucap Leonard tidak berperasaan.
"Tidak bisa begitu, kau harus menikahi ku" teriak Carissa dengan air yang menganak.
"Big no, Carissa! Apa kata publik jika artis setenar Leonardo yang di cap sebagai pria soft terkena skandal yang sangat memalukan. Pergi dari apart ku, hubungan kita berakhir" Leonard berkata seakan tidak punya dosa lalu mengusir sang kekasih setelah puas meniduri Carissa berkali-kali hingga hamil.
"Benar-benar kau anjing Leonard, aku bersumpah kau akan menyesal" maki Carissa lalu pergi dari hadapan Leonard.
Sepeninggal Carissa, Leonard mengacak-acak seisi kamarnya. Ia sebenarnya sangat mencintai Carissa tetapi ia juga tidak mungkin mengorbankan karir dirinya yang sedang begitu cemerlang dengan berita skandal yang jelas-jelas sungguh memalukan.
Leonard tentu tahu siapa Carissa itu, anak dari seorang konglomerat perbankan, bisnis man, dan ekonom ulung dengan harta triliunan akan dengan mudah mempengaruhi pers untuk memberitakan buruk tentang dirinya hingga karirnya hancur sehancur hancurnya. Tetapi untuk berada sampai titik popularitasnya sampai pada tahap ini, rasanya Leonard sungguh sayang jika harus hancur begitu saja.
Ia pun langsung menghubungi managernya, menceritakan semua yang sedang ia alami. Hal itu sontak membuat sang manager murka.
"Jangan sampai apa yang telah aku berikan padaku menjadi hancur akibat skandal murahan yang kau buat" ucap Jovanic sang manager.
"Maka dari itu, tolong sembunyikan aku. Buatlah rekayasa agar kehilanganku tidak di curigai media manapun, Please Jovan, please" Leonard memohon pada sang manager.
Terdengar hembusan nafas berat dari Jovanic, tetapi walau bagaimanapun Leonard artis yang paling banyak memberikan pundi-pundi pada dirinya.
"Baiklah, enam bulan kau akan vakum tetapi di balik layar kau akan tetap bekerja. Buatkan aku skenario untuk film mu nanti, sesudah semua persoalanmu selesai, kita langsung akan garap film itu. Dua hari lagi kau akan ku kirim ke Scotlandia" papar Jovanic.
Lega sudah hati Leonard kini ia bisa terhindar dari sebuah tanggung jawab hidup yang membelenggunya.
"Mana pria itu?" Carissa telah kembali ke hadapan Abimanyu dengan ketakutan yang luar biasa.
"Hikhikhik... Dia tidak mau bertanggung jawab , Pi. Dia menolak bayi ini" balas Carissa
Prang!!!!!!
"Bedebah.. Siapa cecunguk yang lari dari tanggung jawab itu. Katakan siapa? Akan ku bunuh hari ini juga" Abimanyu semakin murka.
"Leonard Anggelo, dia ayah dari anak ini, Pi" jawab Carissa sembari terisak.
Mendengar itu Abimanyu pergi begitu saja dari hadapan Carissa menuju ruang kerja pribadinya. Entah apa yang akan di lakukan oleh pria paruh baya dengan sejuta kekuasaan itu.
Tak bisa di pungkiri, walaupun Carissa hamil di luar pernikahan tetapi Abimanyu masih punya hati untuk tidak menggugurkan kandungan Carissa. Tetapi ia juga tidak bisa menerima kehadiran cucunya. Abimanyu menganggap bahwa anak Carissa kandung merupakan aib baginya dan itu sangat menjijikan.
"Ternyata anak haram itu benih dari aktor murahan tengil. Tentunya aku tidak ingin aib anakku semakin tersebar luar ke media" geram Abimanyu.
Ia lalu mengambil ponselnya, jarinya mengetikan satu nama.
"Glen, ada tugas untukmu!" ucap Abimanyu pada salah seorang di seberang panggilan telepon.
"................?" tanya Glen.
"Beri pelajaran artis yang bernama Leonard anggelo. Beri goresan pada wajah buruknya. Pecahkan bibirnya, patahkan tulangnya malam ini juga. Ku tunggu hasilnya" perintah Abimanyu dingin.
".............." balas Glen.
"Lima ratus juta untuk pekerjaanmu, tetapi jangan sampai kerjamu kotor. Jangan tinggalkan apapun yang akan membuat polisi curiga" perintah Abimanyu....
...
Pagi harinya semua media, dan masyarakat di gegerkan dengan kabar bahwa aktor multitalenta Leonard Anggelo mengalami penganiayaan oleh orang misterius di rumahnya. Kebetulan malam itu, ia pulang ke rumah pribadinya untuk menenangkan pikiran malah berakhir di aniaya dengan luka goresan di wajah, dua tusukan di pundak, dan memar di sekujur tubuhnya, bahkan tangannya patah.
Indah yang pagi itu menonton acara gosip sampai syok karena aktor favoritnya mengalami hal yang menyakitkan.
"Serius amat Bu nonton acara gosipnya?" tanya Armand sembari duduk di kursi sebelah Ibunya.
"Ini loh artis favorit Ibu ada yang menganiaya sampai begitu. Tega bener tuh orang lukai pria sebaik Leonard. Artis itu satu-satunya yang tidak pernah terkena skandal apapun. Tampilannya selalu sopan dan ramah" ucap Indah membanggakan sosok Leonard.
"Namanya juga manusia, Bu. Kita tidak tahu bagaimana kehidupan dia di luar sana. Bisa jadi berbanding terbalik dengan image yang selama ini ia tampilkan di tv" ungkap Armand.
"Bener juga yang kamu katakan Mand, tapi masa sih pria sekeren Leonard punya masalah" Indah sang ibu kekeh membela sang idola.
Armand hanya memutar matanya malas, ia enggan menanggapi lebih jauh kasus idola.sang Ibu. Menurutnya ia tidak suka dengan hal-hal yang berbau gosip seperti itu.
Armand kembali lagi ke bengkelnya, di sana sudah ada beberapa orang yang mendorong motor.
"Tambal ban berapa Bang?" tanya seorang pria sembari menghentikan motornya.
"Lima ribu Bang!" jawab Armand.
Orang itu dengan setia menunggu Armand mengisikan angin pada ban motornya.
"Ganti oli Bang, berapa?" seorang wanita muda memarkirkan motornya di depan bengkel Armand.
"85.000 Mbak!" jawab Armand.
Armand dengan telaten mengeluarkan oli yang keruh dari tempat oli motor matic itu lalu mengisikan oli yang baru.
Di jalan, Mobil milik Abimanyu tiba-tiba mengepulkan asap dari kap mobilnya.
"Tuan, ada asap" ucap supir pribadinya yang bernama Samsul.
"Astaga Sul, kenapa bisa begitu!" heran Abimanyu melihat mobil mewahnya sampai mengeluarkan asap.
"Saya periksa sebentar Tuan!" ucap Samsul lalu keluar dari dalam mobil.
Resah hati Abimanyu karena jam 10:00 ia harus sudah ada di ruang Meeting. Kliennya dari Belgia Mr Thomson sangat benci dengan orang yang tidak tepat waktu.
"Tuan saya izin ke bengkel dulu" ucap Samsul yang kebetulan melihat bengkel Armand tak jauh dari sana.
Sesampainya di bengkel, Samsul menunjukan mobilnya yang teronggok di sebelah sana.
"Mas mobilnya sebelah sana" tunjuk Samsul.
Armand pun lalu mengikuti Samsul untuk mengecek mobil itu.
Sesampainya di mobil, Armand langsung memeriksa masalah pada mesin itu.
"Mas ini harus di dorong ke bengkel, ayo bantu!" ucap Armand.
Tapi netranya melihat ada seseorang yang duduk dengan dagu terangkat.
"Mas apa bisa Bapak itu turun sebentar? Masa kita harus dorong manusia dan mobilnya sekaligus?" tanya Armand pada samsul.
Samsul menatap ragu-ragu, ia pun menggelengkan kepalanya.
"Maaf Mas, saya gak berani!" ungkap Samsul.
Armand pun menghembuskan nafas kasar, ia paham akan posisi pria di hadapannya yang tidak mungkin menyuruh sang Tuan untuk keluar dari mobilnya.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 53 Episodes
Comments