Alina (Psychopaths Around You)

Alina (Psychopaths Around You)

BAB 1

Alina Ayudia Hardita, gadis berumur 19 tahun dengan paras cantik, berkulit putih, mata bulat menawan dan memiliki postur tubuh yang menjadi idaman kaum hawa. Alina yang kini masih melanjutkan kuliahnya di salah satu Universitas yang ada di ibu kota. Alina memiliki keluarga yang bisa dibilang berkecukupan. Abi Hardita, seorang ayah yang berprofesi sebagai seorang kepala sekolah di salah satu SMA yang ada di ibu kota. Sedangkan ibunya Mirna Sulistya yang memiliki ruko kecil yang menjual pakaian di salah satu pusat perbelanjaan.

“Alina, turun nak sarapan,” panggil ibu dari meja makan.

“Ya bu sebentar lagi,” jawab Alina dari kamar yang masih di depan cermin bermake up ala kadarnya.

“Ini sudah jam berapa nak, nanti telat sudah mau jam tujuh,” ujar ibunya.

“Ibu ini bawaannya buru-buru saja, pelan-pelan bu.” Alina yang sedikit tergesa-gesa.

Kurang lebih sepuluh menit Alina menghabiskan sarapannya.

“Bu, ayah Alina berangkat ya,” ujar Alina, dan mencium tangan orang tuanya.

“Ya sayang hati-hati ya jangan ngebut bawa motornya” pak Abi berkata.

“Belajar yang rajin, jangan cepat-cepat bawain ibu sama ayah mantu dulu.” Ibu menggoda Alina sambil menahan tawa.

“Benar kata ibu nak.” Ayahnya pun ikut menggodanya.

“Kompak banget suami istri ini, tunggu Alina jadi wanita karir yang sukses” jawab Alina tidak mau kalah.

“Ibu dan ayahmu dengan senang hati menunggu sayang,” balas ibu lagi.

“Sudah bu nanti kita lanjutkan, Alina ke kampus dulu ya bu ayah,” jawab Alina

“Anak kita udah besar ya cantik lagi, rasanya baru kemarin kita bermain dengan Alina kecil” sambil melihat Alina berjalan.

“Ibu jam berapa mau ke ruko? tidak sekalian dengan ayah?” tanya suaminya.

“Masih ada yang perlu ibu bereskan, nanti ibu naik ojek saja,” jawab Mirna.

“Oh ya bu, ini uang yang ibu minta.” Pak Abi menyerahkan uang kepada istrinya.

“Bayaran yang semalam yah?” jawab istrinya yang suka bercanda.

“Uhuk uhuk , untung ayah tidak keselek, ibu pagi-pagi sudah mau menggodaku,” ucap suaminya.

“Ibu kan hanya bertanya yah.” Sedikit tertawa.

“Ini uang untuk belanja bulanan,” jawab pak Abi.

Mereka memang dikenal sebagai pasangan suami istri yang humoris dan saling mengerti, jarang sekali yang namanya cekcok ataupun adu mulut seperti halnya pasangan suami istri, tapi bukan berarti tidak pernah bertengkar sama sekali.

*****

Kampus Alina

Alina berjalan menuju kelasnya, dari arah belakang terlihat dua gadis cantik yaitu Fitri dan Dinda. Mereka adalah sahabat Alina sejak masih SMA, mereka memang sudah berencana agar masuk di universitas yang sama dan mengambil jurusan yang sama pula.

Dinda kirana, gadis cantik dengan watak yang pintar. Fitri Lovata, gadis centil yang sedikit cerewet, selalu membuat kehebohan di setiap suasana dengan celoteh-celoteh lucunya.

“Hai tunggu, kenapa kau jalan cepat sekali,” kata Fitri yang masih berada di belakang Alina.

“Aku tidak melihat kalian di belakang, ayo cepat nanti kita telat,” jawab Alina.

“Jangan sok rajin deh biasanya juga selalu telat, iya kan Fit?” saut Dinda.

“Iya lah, apa kau sudah tidak sabar ingin ketemu Pak Reno si dosen tampan itu?”

“Nah itu kalian tahu, aku mau duduk paling depan biar leluasa melihat Pak Reno hahaha.” Alina menjawab dua sahabatnya.

“Dasar kau,” celetuk Fitri kepada Alina.

“Apa kau tidak suka melihat pak Reno?” tanya Alina.

“Jangan kau tanya lagi, siapa yang tidak suka pak Reno dosen muda yang tampan lemah lembut dan baik hati,” ucapnya, ternyata lebih berlebihan daripada Alina

“Kalian berdua ini sama saja” sepertinya hanya Dinda yang bersikap biasa saja.

“Apa Pak Reno punya kekasih atau belum, tapi tidak mungkin kan kalau dia belum punya kekasih, apa jangan-jangan dia sudah punya istri,” kata Alina membuat mereka berpikir. Pak Reno belum lama mengajar di kampus mereka, jadi profil pribadinya masih belum diketahui keseluruhannya.

“Memang kenapa kalau sudah menikah atau punya kekasih aku rela jadi simpanan kalau Pak Reno mau, menikah saja bisa cerai apalagi yang masih pacaran,” kata Fitri lagi

“Jangan jadi pelakor, jika ketahuan kau mau dijadikan viral sama istri sahnya.” Alina menjawab Fitri

“Tentu saja aku tidak mau,” jawab Fitri.

Mereka sudah sampai di depan kelas, tentu saja harus duduk di bangku paling depan, agar bisa fokus melihat dosen tampannya itu. Setelah beberapa menit Pak Reno memasuki ruangan. Bagaimana tidak menjadi idaman dari sebagian mahasiswa perempuan di kampus itu, pak Reno adalah sosok dosen yang pintar, ia bisa membuat suasana kelas menjadi tidak membosankan, dengan gaya mengajar yang mudah dipahami. Apalagi wajahnya yang tampan menjadi nilai tambah pria yang masih berumur 29 tahun itu. Karena kepintarannya tidak heran di umurnya sekarang ia sudah bisa menjadi dosen senior.

“Selamat pagi semua,” sapa Pak Reno kepada mahasiswanya.

“Pagi Pak...” sontak mereka menjawab.

“How are you guys everything good? oke kita akan melanjutkan materi yang belum selesai kita bahas sebelumnya,” ucap pak Reno memulai pembelajaran.

Mereka memulai pelajaran dengan semangat, Melainkan karena dosennya, bukan karena mata kuliahnya tentunya. Setelah beberapa jam berlalu pelajaran pun selesai.

“Kenapa waktu terasa cepat sekali, coba saja dosen yang killer, nunggu 30 menit saja serasa setengah hari.” Fitri merasa kesal karena belum puas melihat Dosen tampannya itu.

“Setelah ini baru kau akan merasakan jam akan sangat lama berputar,” ujar Dinda.

“Kau benar Din, aku harap pak Yono mendadak ada urusan penting dan tidak bisa mengajar,” jawab Fitri.

“Sudah ayo kita cari makan aku sudah lapar,” ajak Alina dengan menggandeng kedua sahabatnya itu dan menuju ke kantin kampus. Seperti biasa, tempat yang mereka selalu duduki dan juga tempat mereka memesan selalu di tempat yang sama.

Terpopuler

Comments

Carolline Fenita

Carolline Fenita

maaf kak izin promote karya saya berjudul istri yang tersakiti, oleh Angeline terima kasih

2021-06-09

0

BELVA

BELVA

halo kaka cantik aku datang nih

2021-02-28

0

Syavira Vira

Syavira Vira

nyimak

2020-12-20

0

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!