Di Kejar Bayangan
Aku baru seminggu di rumah mertuaku yg berdarah Minahasa blasteran Belanda
Kesan Eropa sangat kental pada model rumah mertuaku yg kerap di panggil Tn.William.
Aku sebetulnya kurang begitu setuju jika suamiku mengajakku ke sini
Terasa ada Aura aneh dalam tiap ruangan rumah ini.
"Nanti kan betah juga sayang,ini kan rumah kita juga", kata suamiku yg seolah faham akan rasa engganku bila hendak berkunjung ke Minahasa.
"Dirumah Papa kok agak serem sih bang, takutnya nanti anak2 yg dibikin sakit", ujarku sambil memandang wajah suamiku yg senyum senyum terus dari tadi.
"Nanti Abang yg kasi tau hantunya,agar mengungsi dulu ke hutan", kata si abang yg malah ngebanyol.
Aku sudah selesai packing semua pakaian dan perlengkapan ke 3 Anakku.
2 jam kemudian aku,suami dan ketiga anakku menuju bandara.
Tak memerlukan waktu yg lama,kamipun tiba di kota Manado,terus naik mobil ke Minahasa.
"akhirnya anak dan cucu2 opa sampai juga", sambut opa dengan wajah yg sangat bahagia .
"oma mana", tanyaku yg agak heran tak melihat oma,biasanya ia yg duluan menyambut kami dengan penuh kerinduan.
"0ma dikamar sudah seminggu sakit", kata opa dan menyuruhku masuk menemui oma yg terbaring sakit dengan wajah sendu.
"Oma sakit apa?", tanyaku lagi,ia hanya nenggeleng dan menciumku terus bang Charles dan ketiga anakku.
Semburat bahagia kulihat tergambar di wajahnya yg keriput.
"Charles,antar istri dan anak2 mu ke kamar 03 ya", sambil oma memberikan kuncinya.
Saat aku masuki kamar ini,terasa benar ada angin semilir yg agak aneh kurasa,tapi kucuekin aja,sesudah ganti baju ku rebahkan diriku di Ranjang kayu yg penuh ukiran ini.mungkin karna rasa capek,aku tertidur cukup lama.dalam tidurku kulihat ada gadis Cantik duduk di ayunan kayu yg ada diruang tamu.rambutnya terurai panjang,ia nengenakan gaun kuning yg sudah lusuh meskipun cantik tapi tidak terlihat ada aura kehidulan di wajahnya,justru ia sangat pucat.
Ia memandangi kami dengan tatapan yg sangat aneh seolah kami ada kesalahan,tiba tiba ada serdadu belanda yg masih sangat muda menyeretnya keluar dari rumah ini, ia dipukuli dengan laras senapan hingga mejerit jerit kesakitan.
Sungguh kusangat kasihan melihatnya dan
"Rina,bangun", suamiku membangunkanku karna tangisanku terdengar sampai di ruang tamu.
"kamu mimpi dikejar hantu ya,, yang?", Seperti biasa suamiku lenggodaku lagi,seolah tak pernah percaya kalau rumah ini menyimpan suatu misteri yg belum terpecahkan
Sorenya aku keluar di teras duduk2 menik.ati panorama alam minahasa yg masih alami .Anakku ikut ke hutan bersama ayahnya berburu rusa.
Entah kenapa mataku menangkap bayangan seorang gadis muda yg membuang sesuatu di tong sampah,wajah nya pias dengan tatapan mata yg kosong.
Lalu pergi begitu saja,baru akan kusapa ia sudah menghilang entah kemana.
Rasa hatiku terdorong ingin tau,apa sebenarnya yg dibuang gadis muda itu,ternyata hanya secarik kertas yg sudah lusuh,aku sebenarnya tidak suka terlalu condong ke urudan orang lain.kali ini benar benar kepo.
Kertas lusuh itu kubuka dan kubaca
Aku tak meminta apapun dari William hanya pertanggung jawaban saja dari janin yg kukandung tapi ku malah disiksa dengan keji dan dikubur hidup hidup dalam kamar 03.
Tolong kebumikan aku selayaknya manusia.
untuk sesaat ku terbawa pergi oleh lamunanku yg seolah membawaku ke zaman belanda.
Betapa biadab masa lalumu wahai bapak mertuaku.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 71 Episodes
Comments
Ulil
serem serem nikmat,, kelihatan nya
🤔🤔
2024-03-01
0
Tetik Saputri
semangat kak
2023-06-28
0