#5
"Mungkin gue nggak bisa mencobanya kak".
DEEEGH...
Nyali Rafli kini menciut, rasa penantian Rafli akan segera kandas sebelum ia menjalaninya. Muka Rafli berubah sedikit lebih pucat.
"Tapi gue bisa memulainya kak, jawaban ini mungkin terlalu cepat, tapi secepat itu juga gue tau perasaan yang akan gue kasih saat ini ke elo kak".
Muka pucat Rafli yang tadi sedikit memucat, kini sedikit menghangat terkena rona yang menjalar sampai ke dadanya. Pandangannya yang menghadap kebawah tadi ditariknya kedepan sehingga menatap mata Vivi. Ternyata bukan hanya Rafli saja yang diselimuti rona merah, pipi Vivi yang putih bersih kini juga telah dihinggapi rona asmara. Zyzy dan Nesya memeluk Vivi dari arah tubuh yang berlawanan. Mereka tidak menyangka bahwa sebelum memasuki dunia di SMA, sahabat mereka sudah mempunyai pendamping hati.
Ini yang dinamakan air mata cinta. Cinta? Bahkan Vivi belum mengetahui makna dari cinta itu sendiri. Karena memang bukan dirinya yang merasakan cinta pertama pada pesangannya. Mungkin nanti, perlahan ia akan segera mengetahui bagaimana cara dirinya mengartikan apa itu cinta.
"Mmm... Kalo gitu habis gini kalian kan udah pulang. Gimana kalo aku traktir, anggap aja ini syukuran kecil-kecilan gitu. Gimana?"
Ketiga gadis itu saling melempar pandangan tanpa mengeluarkan suara. Rafli mengangkat sebelah alisnya. Ia sangat heran dengan tiga anak gadis didepannya. Mereka seolah berbicara dengan pandangan mata saja, atau mungkin mereka bisa telepati. Sungguh pertemanan yang menarik bukan?
Setelah cukup lama ketiganya beradu pandangan, akhirnya Zyzy mengeluarkan suaranya mewakili kesepakatan mereka bertiga.
"Sorry ya kak. Bukannya kita nggak mau nerima ajakan lo. Tapi kita udah pada janji ke orang di rumah bakal langsung pulang buat kasih kabar langsung hasil dari pengumuman. Mungkin besok atau lusa deh kita bisa nganterin lo sama Vivi nge-date. Tapi kalo lo mau nganterin Vivi pulang gapapa kok. Kita bisa barengan jalan pulangnya".
"Waoow" itu kata yang langsung keluar dalam batin Rafli. Ia sangat kagum dengan persahabatan ketiga anak ayam di depannya. Hanya dengan saling memandang, mereka sudah mencapai kesepakatan sepanjang itu. Sungguh luar biasa sekali.
" Oke, kabari aja kapan kalian bisanya. Toh bentar lagi kalian masih ribet sama urusan sekolah, juga pendaftaran masuk SMA. Aku bakal jalan bareng kalian sekalian nganter pulang Visha kalo gitu ya".
Mereka bertiga mengangguk berbarengan. Apakah persahabatan mereka begitu kuat? Sepertinya mereka sudah saling mengerti kelebihan dan kekurangan masing-masing. Malah sekarang Rafli merasa tidak enak hati. Ia berpikir apakah tindakannya hari ini akan mengganggu jalannya persahabatan tiga Srikandi ini? Semoga saja tidak. Bukannya mereka semua nantinya juga akan menemukan pasangan mereka sendiri. Mungkin harus perlahan agar Rafli bisa masuk dan beradaptasi dalam dunia tiga serangkai itu.
🍁🍁🍁🍁🍁
Tiga gadis dan seorang anak laki-laki berjalan membentuk dua sab barisan. Di depan Zyzy dengan Nesya yang masih hangat membahas jawaban ujian mereka minggu lalu. Sedangkan Vivi, kini sebelah tangannya sudah digandeng tangan yang lebih besar darinya, tangan pasangan yang baru saja ia terima untuk masuk kedalam hatinya.
"Makasih ya Vi, kamu udah ngasih aku kesempatan ini. Aku akan berusaha menjaga hubungan kita, juga hubungan kamu dengan dua sahabat kamu. Semoga cinta ini tertanam baik dalam hati kita".
"Gue masih belum tau arti kata cinta kak. Tapi gue akan membalas perasaan lo ini dengan segenap hati gue kak. Kita jalani aja pelan-pelan. Kan kalau jodoh gak akan lari kemana".
Kembang senyuman yang ditarik bibir Vivi menjadi penutup percakapan keduanya. Sedangkan didepan mereka, Zyzy dan Nesya masih ribut dengan jawaban ujian yang mereka sesali. Kini dada Vivi menghangat. Apakah kehangatan ini juga bagian dari cinta? Lalu apa arti cinta itu sebenarnya?
🍁 BERSAMBUNG.....
Terima kasih dukungan kalian...
Jangan bosen kasih BINTANG 5, VOTE, LIKE, & KOMEN yang tidak menyayat hati penulis 😉😊
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 99 Episodes
Comments
Thara
hidup persahabatan...
2020-06-19
10
Oniichan
Oniichan
ku ingat masa kecilkuuu
2020-06-16
10
Do Re Mi
😁😁😁
2020-06-16
10