SAHABAT RASA PELAKOR
Rayhana Zulfa Winata, gadis berumur 19 tahun . Gadis yang biasa di sapa Hana, adalah putri dari tuan Satria Winata dan nyonya Karisma, pemilik perusahaan terbesar ke 3 se-Asia (karangan othor ya 🤗) . Hana juga memiliki seorang kakak bernama Devan Winata. Cowok bertubuh atletis, wajah tampan, kejam dan juga bersikap dingin. Tapi sikap nya akan berubah hangat jika dia sedang bersama keluarga nya. Begitu juga dengan tuan Satria Winata . Dengan menjadi perusahaan terbesar ke-3 , mereka hidup serba berkecukupan, bahkan hidup mewah. Barang - barang branded melekat di tubuh mereka. Namun berbeda dengan Hana, Hana lebih memilih hidup di luar kediaman keluarga Winata, Dia lebih memilih hidup bebas dan sederhana. Bahkan dia tinggal di sebuah kamar kos sederhana yang tak terlalu jauh dari tempat kerja dan kuliah nya. Hana memutuskan untuk membiayai kuliah nya sendiri , dengan bekerja di sebuah hotel. Untung nya hotel itu adalah salah satu milik kakak nya hingga dia bisa mengatur waktu kerja setelah kuliah.
Ditempat kerja nya. Hana memperkenalkan diri tanpa menyebut nama belakang nya , yaitu Winata, dia tidak ingin menjadi sorotan dari pegawai hotel milik kakak nya. Begitu pun di kampus, dia tidak ingin menjadi perhatian oleh nama belakang nya. Dia ingin berteman dengan orang yang memang tulus menerima dia apa ada nya , bukan karena memandang status sosialnya.
Walau pun Hana merasa bebas , namun diam - diam Devan menugaskan salah satu anak buah nya yang sudah terlatih , untuk mengawasi dan menjaga Hana dari jauh. walau Hana telah belajar ilmu beladiri dari umur 4 tahun dari kakek nya , Dia masih merasa tetap waspada dari musuh - musuh mafia nya atau musuh dari lawan bisnis nya. Yah , tanpa sepengetahuan orang tua nya , Devan menjadi ketua mafia dengan nama black dragon yang diwariskan oleh kakek nya , Tuan Winata.
Nyonya Karisma telah berulang kali membujuk putri satu - satu nya untuk tinggal di mansion kembali. Namun Hana tetap pada pendirian nya. Dia ingin memperjuangkan kelangsungan hidup nya dengan jerih payah nya sendiri. Akhir nya Karisma pun pasrah dengan keputusan putri nya. Dan Satria pun menyetujui keputusan putri nya dengan syarat harus menerima uang bulanan dari nya. Hana pun setuju agar tak ada lagi perdebatan.
Di kampus , Hana terkenal dengan sebutan cewek tomboy. Karena memang gaya berjalan nya yang seperti cowok. Bahkan Hana lebih suka memakai jeans dan baju kaos polos. Sekilas orang tak akan menyangka jika gadis periang itu adalah putri dari seorang pebisnis terkenal.
Dikampus Hana memiliki seorang teman bernama Monalisa . Mona berasal dari keluarga sederhana, ayah nya hanya karyawan biasa di sebuah pabrik kayu , sedangkan ibunya membuka kantin di kampus mereka. Mereka mempunyai sifat yang sama , sama - sama periang dan sedikit jahil. Mungkin kesamaan sifat itulah yang membuat mereka cepat akrab.
Sedangkan di hotel tempat nya bekerja ,dia juga mempunyai teman yang cukup akrab, nama nya Mayang. Yang membuat mereka semakin dekat karena mereka tinggal dan bekerja di tempat yang sama. Sehingga komunikasi mereka lebih intens, hingga menjadikan mereka sahabat yang saling membantu. Mayang sediri berasal dari luar pulau Jawa. Dia merantau ke Jakarta untuk mengadu nasib. Siapa tahu keberuntungan memihak nya dan bisa membantu orangtuanya membiayai adik nya yang masih duduk di bangku SMP.
______
Hari ini, seperti biasa Hana berangkat ke kampus dengan mengendarai motor nya. Jalanan tampak sedikit macet. Tapi dengan lincah nya Hana melalui cela beberapa mobil dan motor hingga dia bisa bebas dari kemacetan. Dengan kecepatan sedang dia akhir nya tiba di parkiran kampus. Setelah memarkiran motor kesayangan nya. dia melangkah masuk ke gedung yang sangat luas itu. Saat melewati tangga beberapa cowok yang sedang nongkrong bersiul dan menggoda nya. Hana tetap berjalan tanpa menanggapi nya. Namun tanpa di duga , seorang cowok yang lumayan ganteng menghadang langkah Hana.
" kenalin , gue Rian, gue termasuk kategori cowok tertampan dari ke - 2 teman gue ini. ?! " kata cowok tadi dengan PEDE sambil menunjuk ke-2 teman nya yang masih duduk.
Sejenak Hana melirik kedua cowok yang dimaksud Rian tadi . Yang satu tongos ( maaf ya jangan tersinggung , othor gak maksud kok 😁). Dan yang satu lagi cungkring dengan rambut yang keribo.
" Ya iyalah tertampan. kalau tampang teman elo yang model nya beginian. . . ?! " kata Hana , membuat beberapa mahasiswi yang mendengar nya tadi terkikik kecil . Hana pergi tanpa menghiraukan Rian yang menggaruk tengkuk nya yang tak gatal.
" Eh bro , maksud lu ape ha ?? mentang - mentang gigi gue tongos , seenak nya aja lu ngehina gue. Tongos - tongos gini tapi gigi ada gigi emas nya . .hii . ! kata nya sambil nyengir
TING . .gigi emas nya berkilau ,menyilaukan mata (😂)
"Iya nih , mentang - mentang rambut gue keribo. Noh lihat rambut elo udah klimis banget sampe nyamuk aja kegelincir kalau hinggap di rambut elo. . ?!
tawa mahasiswi tadi akhir nya pecah. Namun dengan pakaian ala A Rafiq nya , dengan pede nya Rian berjalan dengan membusungkan dada nya yang terbuka dengan di hiasi bulu dada palsu (🤣)
____________
Hana berjalan memasuki kelas nya dan duduk di bangku tengah. Saat akan membuka laptop , seorang mahasiswa berlari menghampiri Hana.
" Hana , itu. . hhh . . itu. . Mona.. . . ?!! " kata mahasiswi Terengah-engah.
" Mona kenapa ??!! " kata Hana khawatir
" Mona,. . ibu mona .dibully sama geng Sherly di kantin. . .
Hana langsung berlari menuju kantin .Beberapa kali dia menabrak mahasiswa yang berada di depan nya.
" Minggir . . . . " bentak Hana langsung mendorong nya ke samping sambil terus berlari.
" Wooy. . . ." teriak mahasiswa tadi
Hana terus berlari tanpa menghiraukan teriakan - teriakan orang yang dia senggol . Saat Hana memasuki kantin. Tampak ibu monalisa tengah meringkuk di lantai dengan pakaian yang basah dan rambut nya yang kotor oleh makanan. Monalisa tampak terus meronta dengan kedua tangan nya di pegangi oleh dua teman Sherly. Tangan Hana mengepal. mata nya melirik seorang gadis cupu Yang berdiri di samping nya dengan memegang mangkok bakso yang masih panas. Tanpa permisi Hana langsung merampas mangkok bakso itu dan berjalan mengarah Sherly dan geng yang tampak tertawa puas di depan Monalisa. Saat jarak mereka semakin dekat tiba - tiba Hana membuat gerakan tubuh nya seolah - olah kaki nya tersandung.
aakkhh
Sherly yang mendengar teriakan di belakang nya repleks menoleh . Dan. .
byuurr
kuah bakso menumpahi pakaian Sherly. .
" aaww. . panas. .panas. . " jerit Sherly
"Yaaahh..bakso nya tumpah. . maaf ya. aku gak sengaja. . . " kata Hana dengan wajah imut nya,
" Sialan elo Hana. gue harus balas perbuatan elo. . ?! " teriak Sherly keras .
" waah sayang sekali . .padahal bakso ku tadi udah ku kasih sambal 5 sendok makan malah tumpah . . ." lirih Hana tanpa merasa bersalah.
Sherly melotot kan mata nya mendengar ucapan Hana.
" apa ?? kurang ajar elo Hana . .tunggu pembalasan gue. . . ?!! " kata Sherly pergi di ikuti Genk nya.
Hana langsung menghampiri Monalisa dan ibu nya.
" Mon, sorry gue telat. Ibu gak terluka parah kan ?? " kata Hana membantu ibu monalisa berdiri. .
" Gak nak, ibu gak apa - apa. . ?! " jawab ibu monalisa.
" Mon mending elo bawa pulang dulu ibu elo. . ?! " usul Hana.
" terus dagangan ibu gimana ? " kata ibu mona khawatir.
" Titip aja sama ibu yang di sebelah. .?! " kata Hana.
Setelah ibu yang di maksud menyetujui saran Hana. Monalisa mengantar ibu nya pulang ke kontrakan yang tak jauh dari kampus nya. Dan Hana pun kembali ke kelas nya karena sebentar lagi kelas akan di mulai. Tak lupa dia mengizinkan Monalisa pada dosen..
----------
mahasiswa - siswi berhamburan keluar kelas saat dosen mengakhiri mata pelajaran nya.
" Sumpah , gaya elo mandiin Sherly pake kuah bakso tadi keren banget . . Gue salut sama elo. .
?! " puji Monalisa sambil mengunyah keripik kentang nya. Hana hanya tersenyum sambil terus menatap monitor laptop nya.
" Btw emang elo gak takut ngelawan Sherly ?? " kata Monalisa melirik teman nya yang masih asyik dengan laptopnya.
" takut ?? takut kenapa ?? " kata Hana acuh
" Secara dia kan anak nya Donatur kampus kita ?? dosen aja gak berani negur kelakuan nya yang sombong dan sok mulia itu. Kata nya takut kalau donatur itu tersinggung dan menghentikan donasi nya. . ?! " kata Monalisa berbisik. Hana hanya tersenyum. .
Sedang asyik ngobrol , Tiba - tiba mereka di kejutkan dengan sebuah suara yang menyapa mereka.
"Hay Hana. . . .
# BERSAMBUNG
Kira - kira siapa ya ???
yuk simak part selanjut nya. Jangan lupa like, vote dan SAR-KRIT nya ya. . . .see you
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 157 Episodes
Comments
π$@|m∆π~sang putra
ibu monalisa,,,🤔🤔
2023-06-01
1
Rika Khoiriyah
ngakak🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣
2023-02-23
2