Ternyata Dia Jodohku
Serlin, merupakan gadis muda yang sangat rajin, periang dan suka menolong, dia sangat senang pergi ke sekolah bersama-sama teman temanya. Dia dijuluki oleh wali kelasnya gadis rajin, karena ia jarang sekali absen bahkan ketika demam pun ia tetap pergi ke sekolah, karena ia tidak mau melewati hari-harinya sendirian di tempat tidur ia merasa dengan pergi ke sekolah ia bisa bermain bercanda dengan teman-temannya itu, sangat menghibur baginya.
Anak kelas XII sudah menyelesaikan ujian sekolah, Serlin duduk di kelas XII saat itu, ia telah lama menunggu hari pengumuman kelulusan ujian sekolah, rasanya sudah tidak sabar. Serlin mengajak Arita untuk menanyakan hal tersebut kepada gurunya.
"Rit, ayo ikut aku ke majelis guru, kamu mau kan?" tanya Serlin.
Rita mengangguk. "Iya aku mau Lin, tapi kita mau ngapain?"
"Kamu nanya?" kata Serlin dengan nada main-main dan membuat Arita geram kepadanya.
"Iya serius beb, kamu jangan seperti itu, aku serius nih mau ikut kamu, kita kan sahabat," kata Arita.
Serlin menjawab, "Aku mau menanyakan tentang pengumuman kelulusan kita kepada Bu guru, aku udah nggak sabar ingin tau."
Mereka pun langsung berlari menuju majelis guru dan bertemu Bu Emi.
"Bu, kapan jadwal pengumuman kelulusan itu keluar?" Tanya Serlin.
Dengan cepat Bu Emi menjawab, "Besok sore ya, jam 16.00 wib. Kalian semua harus datang, bilang sama temen-temen kalian yang lain ya."
"Baik Bu," jawab Serlin dan Arita.
Mereka langsung berlari ke kelas dan memberi tahu kepada teman teman yang lainnya.
...****************...
Keesokan harinya, mereka siap-siap pergi ke sekolah bersama teman-teman yang lain.
Jam demi jam, detik demi detik telah berlalu rasanya sudah semakin gemetar, jantung seakan mau copot mendengar berita kelulusan.
Tepat jam 16.00, Bu guru menyuruh anak muridnya berkumpul di depan majelis guru ingin membagikan surat pengumuman kelulusan itu. Setelah semuanya dibagikan Bu guru meminta agar surat tersebut dibuka secara bersama-sama.
Bu kepala sekolah menghitung, "Satu … dua … tiga."
Serentak murid-muridnya membuka surat tersebut, ada yang bersorak gembira dan ada juga yang menangis haru.
"Aku lulus!" Teriak Serlin sambil loncat-loncat gembira.
"Aku juga lulus," sahut Arita.
"Yeaaayyy … kita semua lulus," pekik Edo, Andi , Budi dan Jesi.
"Alhamdulillah anak-anak Bapak dan Ibu lulus semua ya tahun ini," kata pak Ari.
"Iya pak, seneng banget ya kita," kata Bu Emi
Bu Salma datang ditengah-tengah pak Ari dan Bu Emi sambil berkata, "Gimana kalau kita pergi jalan-jalan ke pantai untuk merayakan kelulusan anak kelas XII ini, apa Bapak dan Ibu setuju ?"
"Ide yang bagus Bu," jawab Bu Emi. "Udah lama ya kita gak jalan-jalan ke pantai. Tapi, bagaimana dengan pak Ari?"
"I'am ok buk," sahut pak Ari.
"Ok, tapi sebaiknya kita bicarakan ini dengan guru-guru yang lain ya pak, saya takutnya ad yang keberatan," sahut Bu Salma.
Para guru kembali berkumpul di dalam ruangan majelis guru membahas acara jalan-jalan bersama murid kelas XII untuk merayakan kelulusan murid-muridnya.
***
Jam sudah menunjukkan pukul 17.30, murid-murid akhirnya bergegas pulang ke rumah mereka masing-masing.
Dalam perjalanan pulang ke rumah, Serlin dan Arita sangat gembira dan mereka merencanakan untuk makan-makan bersama. Mereka mengajak Edo, Andi, Budi dan Jesi.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 51 Episodes
Comments
Mommy QieS
Menjemput Kembali Hidayah Yang Terhempas hadir, Kak. Aku like n favorit kak
2023-02-13
3
TK
awal paragraf huruf besar
2022-12-13
2