🍁 Happy Reading 🍁
Dua jam sebelum tiga orang pria mendatangi rumah orangtua Dhea, tepatnya saat Dave baru bangun tidur.
Setelah satu malaman menimbang-nimbang informasi yang baru ia baca dari Mbah Gulu-Gulu, tentang pernikahan, dimana ada salah satu artikel yang menyinggung soal hantaran untuk lamaran, akhirnya Dave pun memutuskan untuk mengantar hantaran untuk orangtua Dhea sebagai simbol lamaran Dave.
Karena memikirkan barang hantaran untuk Dhea itulah Dave tidak bisa tidur. Pikiran dan hatinya tidak sejalan, hatinya mengatakan Dave harus memberikan barang hantaran untuk orangtua Dhea, tapi pikiran Dave menolak mentah-mentah kata hati Dave.
Dan akhirnya logika Dave pun kalah dengan kata hati-nya.
Dave pun menghubungi manajer toko perabotan dan barang elektronik milik-nya, lalu menyebutkan barang-barang hantaran untuk diantarkan ke rumah orangtua Dhea.
Barang-barang itu adalah, satu set AC, televisi 50 inch, kulkas layar sentuh, spring bed king size, lemari pakaian enam pintu, satu set sofa mewah untuk ruang tamu dan satu set sofa minimalis untuk ruang televisi, kitchen set minimalis, meja makan dengan kapasitas enam kursi, serta pakaian dan barang-barang branded untuk orangtua Dhea.
Setelah menyebutkan barang-barang yang harus diantar ke rumah orangtua Dhea, Dave pun mengakhiri panggilan telepon-nya lalu bergegas masuk ke kamar mandi.
Kini Dave sudah memakai pakaian kerja. Dengan kemeja biru muda lengan panjang dan celana tisu berwarna hitam, Dave pun keluar dari dalam kamar-nya.
Begitu sampai di lantai bawah, ternyata sang asisten, Alfred sudah menunggu-nya.
Dave pun menanyakan pada Alfred perihal penanganan kasus orangtua Dhea dan juga perihal surat kontrak pernikahan apakah sudah Alfred revisi.
Setelah mendapat jawaban dari Alfred bahwa semua urusan sudah selesai, Dave pun lanjut menuju ruang makan untuk sarapan.
Dave meletakkan ponselnya diatas meja makan sebelum dirinya mulai menyantap sarapan-nya.
Saat Dave sedang menikmati sarapannya, tiba-tiba ponsel Dave berdering.
Alfred yang berdiri tak jauh dari meja makan spontan melirik ponsel Dave yang layarnya menghadap ke atas.
Manajer Liem.
Begitulah nama yang tertulis di layar ponsel Dave.
Alfred mengernyitkan keningnya,
Manajer Liem? Untuk apa Manajer Liem menghubungi Tuan Dave.
Gumam Alfred dalam hati. Karena setahu Alfred Manajer Liem adalah manajer toko barang-barang elektronik dan perabotan rumah tangga.
Melihat nama Manajer Liem, cepat-cepat Dave menolak panggilan Manajer Liem lalu mengirim pesan pada Manajer Liem untuk tidak menghubunginya sementara waktu dan nanti Dave yang akan menghubungi kembali.
Setelah mengirimkan pesan pada Manajer Liem, Dave pun kembali meletakkan ponselnya di atas meja tapi kali ini dalam posisi layar ponsel yang menghadap ke bawah, tujuannya agar Alfred tidak bisa melihat siapa yang menelpon Dave, padahal Alfred sudah sempat melihat siapa yang menelpon Dave.
Setelah selesai sarapan, mereka pun keluar dari Mansion dan berangkat ke Winstone Hotel.
Sesampainya di ruang kerja-nya, Dave pun mengambil ponselnya yang ia masukkan ke dalam saku celana, melihat ada pesan masuk dari Manajer Liem, Dave pun membuka pesan masuk itu dan ternyata itu adalah pesan pemberitahuan dari Manajer Liem perihal barang hantaran yang sebagian sudah jalan ke rumah orangtua Dhea. Manajer Liem juga memberikan nomor telepon salah satu kurir yang ditugaskan Manajer Liem untuk mengantar barang hantaran pada Dave.
Penasaran sudah sampai mana barang hantaran itu, cepat-cepat Dave menghubungi nomor yang di berikan Manajer Liem, sebelum Alfred masuk ke dalam ruang kerjanya.
Tapi sayangnya, sepintar apapun Dave menyembunyikan apa yang sedang ia lakukan, Alfred bisa dengan mudah-nya mencari tahu. Karena di ruang kerja-nya sekarang Alfred sedang menghubungi Manajer Liem karena Alfred sangat penasaran apa yang sedang bos-nya itu lakukan diam-diam dibelakangnya.
Mengetahui apa yang sedang Dave lakukan diam-diam di belakang-nya, Alfred senyum-senyum sendiri.
"Sepertinya Tuan Dave memang menyukai Nona Dhea."
🍁🍁🍁
Bersambung...
...Jangan lupa FAV dan dukung novel terbaru Miss ini dengan memberikan LIKE, HADIAH dan VOTE....
...🙏🙏🙏...
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 64 Episodes
Comments
Fitria opit
😂😂😂😂🤭
2022-11-13
0
Ida Irwanto
dave sdh mulai bucin nih 🤭
2022-10-04
0
💗💞Syifa💕❣️
konsisten ya kak up 1......tpi gak papa dri pada gak up
2022-10-04
3