Sudah 1 hari ryuji beristirahat dikota nanqing. Sekarang ia berencana ingin mempelajari dan belajar tentang pil obat. Ryuji penasaran oleh dua jurus mo ling yang bahkan bisa melumpuhkan tingkat roh akhir. Jurus yang diberikan oleh mo ling adalah ombak es & hujan es. Ryuji langsung memulai mempelajarinya dan setelah mulai paham, ia mengunjungi para naga dan hewan gaibnya didimensi ruang.
"Zee ling , mo ling, aku datang," ucap ryuji gembira.
"Apakah kau sudah paham tentang jurus dari unsur air & es?" tanya mo ling kepada ryuji.
"Sudah mo ling, jurusmu luar biasa jika berhasil aku pelajari. Jurus ombak es bisa membekukan musuh dalam sekejap didalam es dan juga mengubahnya menjadi ombak air untuk memperangkap musuh dan hujan es bisa menghujani musuh dengan es yang setajam pisau dan membunuh musuh juga bisa menjadi hujan air yang jika terkena akan dapat membuat jurus musuh melemah," jawab ryuji menjelaskan.
"Hebat kau ryuji, aku bangga padamu. Aku ternyata memang tidak salah pilih orang. Jurusku gunanya untuk melumpuhkan musuh agar tidak dapat menyerang. Oleh karena itu, diselingi jurus hujan es untuk menyerang," ucap mo ling.
"Ryuji, sebenarnya jurus - jurus yang kami berikan setingkat buku ilmu tingkat dewa. Bahkan, bisa mengalahkan tingkat legenda dengan mudah. Namun, karena tingkat ilmu pengendali dirimu belum tinggi jadi kekuatan jurus - jurus itupun menurun dan hanya bisa menghabisi tingkat master," ucap zee ling menambahkan.
"Oh ya. Dimana phoenix api hitam dan laba - laba petir ungu?" tanya ryuji.
"Mereka disuruh kakak ketiga untuk melatih kemampuan mereka agar memiliki serangan gabungan yang hebat," jawab zee ling.
Setelah itu, mo ling menjelaskan tentang pil obat. Membuat pil obat dibagi 3 kualitas. Yaitu, kualitas rendah, menengah dan tinggi. Mo ling memberitahu jika ingin bisa mendapat pil obat kualitas tinggi harus bisa memurnikan pil dengan sangat baik. Semakin murni pil tersebut akan semakin tinggi kualitas pil obat tersebut. Pil obat pengembali roh yang dibuat ryuji saat pertama kali hanya ditingkat rendah. Karena pemurniannya kurang sempurna.
"Tapi mo ling, walaupun rendah kenapa aku bisa menghidupkan laba - laba petir ungu? Padahal ia sudah mati selama beberapa jam disaat pil obat pengembali roh itu jadi," tanya ryuji bingung.
"Hahahaha... pil obat milikku berbeda jauh dari pil obat para ahli obat didunia manusia. Dan juga resep - resep milikku berasal dari tanaman dewa yang susah dicari. Aku memiliki ratusan macam resep pil obat. Bahkan, pil obat kualitas rendah bisa berfungsi selama satu bulan. Dan kau mengembalikan roh laba - laba petir ungu hanya berselang beberapa jam tentu saja ia langsung selamat," ucap mo ling memberitahu.
"Hebat sekali padahal obat - obatan didunia manusia yang begitu berkhasiat hanya bisa bertahan hanya satu bulan dan efeknya tidak sehebat itu. Lalu jika kualitas menengah dan tinggi kuat berapa lama mo ling?" tanya ryuji semakin penasaran.
"Kualitas menengah bisa kuat bertahan setahun dan kualitas tinggi bisa bertahan 100 tahun," jawab mo ling.
Ryuji merasa takjub dengan ilmu pengobatan yang dimiliki mo ling. Setelah mendengar penjelasan mo ling, ia langsung menunda pelatihannya sementara untuk mempelajari jurus ombak es dan hujan es agar sempurna dikendalikan.
Selama ia dipenginapan, ia mendengar bahwa sekitar 10 km dari kota nanqing ada sebuah hutan yang berbahaya. Jadi, ia melanjutkan perjalanan kehutan kematian. Kononnya, didalam hutan sering ada siluman yang memakan manusia yang masuk. Dan tujuannya ryuji kesana untuk mengetes kemampuan dari jurus milik mo ling, walaupun belum sepenuhnya sempurna untuk dicoba menghadapi siluman.
Setelah tiba dihutan kematian, ia langsung masuk tanpa ragu. Saat ia menelusuri hutan, ia melihat banyak tulang - belulang hewan ternak dan manusia. Ryuji yang melihat pemandangan tersebut, membuatnya semakin ingin membunuh siluman tersebut agar tidak meresahkan manusia lagi saat mereka ingin masuk kehutan.
Saat ia sedang mencari jejak siluman, ia mendengar suara seorang wanita meminta tolong tidak jauh dari tempat ryuji. Ryuji pun langsung lari menuju suara teriakan wanita tersebut. Ternyata ada seorang wanita yang ingin dimakan siluman. Ryuji yang melihat siluman itu, langsung menghantamnya dari belakang dengan tinjuan api. Seketika, siluman itu langsung tewas. Setelah menghabisi siluman tersebut, ia langsung menghampiri wanita tersebut.
"Kau tidak apa - apa? apakah kau terluka?" tanya ryuji khawatir.
"Tidak apa - apa, terimakasih ya sudah menolongku," jawab wanita itu.
"Siapa namamu? kenapa bisa berada disini?" tanya lagi ryuji.
"Namaku mei ying dan aku bisa berada disini karena ingin menangkap siluman yang tinggal dihutan ini, dia sudah membunuh kedua orangtuaku dan kakakku. Jadi, aku ingin membalaskan dendam mereka," ucap mei ying dengan tegas.
Namun, ryuji merasa mei ying hanya mengantar nyawa. Dilihat dari fisiknya ia sungguh lemah dan hanya membawa sebuah tombak kayu. Bahkan, ia tidak memiliki ilmu pengendali diri yang spesial. Ia hanya memiliki ilmu pengendali diri angsa pernik. Yang dominan kekuatannya hanya halusinasi dan tidak sama sekali memiliki jurus serangan yang berbahaya.
"Baiklah ayo kita pergi! lagipula silumannya sudah aku bunuh jadi otomatis dendam mu sudah aku selesaikan," ucap ryuji.
"Kau salah, ia hanya salah satu anak buah dari raja siluman yang menguasai hutan kematian ini," ucap mei ying memberitahu.
"Apa? salah satu? jadi ada berapa siluman yang hidup disini?" tanya ryuji terkejut.
"Yang aku dengar, siluman disini ada banyak. Ada sekitar 50 ekor siluman dan seekor raja siluman yang hebat dia memiliki kepala dua dan tangannya ada 4 buah. Bahkan, ilmunya setingkat dengan ilmu pengendali diri tingkat roh bintang 3," jawab mei ying.
Ryuji yang merasa tidak percaya, membuat ia kerepotan. Karena selain harus mengalahkan siluman tersebut, juga harus membawa mei ying dengan selamat keluar dari hutan kematian ini.
Tiba - tiba tidak lama kemudian, terdengar suara teriakan siluman yang ramai. Ryuji dan mei ying yang mendengar suara tersebut bergegas pergi menjauh. Namun, karena mei ying yang tidak kuat berlari begitu lama. Akhirnya, ryuji memilih bersembunyi. Ryuji yang bingung dengan keadaan yang terjadi, berpikir keras untuk bisa menghabisi semua siluman tersebut.
Akhirnya, setelah berpikir seperti orang bijak. Ia membuat rencana bersama mei ying.
"Mei ying, apa kau masih bisa memakai jurusmu?" tanya ryuji.
"Masih jika hanya jurus halusinasi melodi. Dan mungkin hanya dapat bertahan 2 menit," ucap mei ying menjelaskan.
Ryuji pun mau tidak mau mengambil resiko. Ia berencana saat siluman datang, mei ying menggunakan jurus halusinasi melodi agar mereka terjebak dalam halusinasi selama 2 menit, dan dengan bersamaan, ryuji mengumpulkan tenaga untuk mengeluarkan jurus ombak es. Jadi, setelah halusinasi sudah hilang efeknya, ryuji langsung menyerang dengan ombak es untuk membekukan mereka dan langsung menghabisi mereka dengan jurus pedang api yang digabung jurus gerakan kilat petir.
Setelah menunggu, merekapun datang. Mei ying langsung menggunakan jurus halusinasi melodi. Mereka pun terkena dan terlena oleh alunan melodi dari halusinasi tersebut. Ryuji pun langsung mengumpulkan kekuatan dan setelah halusinasi mulai pudar, ryuji pun juga sudah siap. Ia langsung menggunakan jurus ombak es seeperti rencana yang sudah ia rancang. Sekitar 39 siluman membeku dan langsung dihabisi secepat kilat dengan pedang api.
Namun, ryuji baru sadar bahwa tidak terlihat ciri - ciri siluman yang menguasai hutan ini seperti kata mei ying. Ryuji merasa ada yang aneh. Saat ryuji lengah, ternyata mei ying diculik oleh para siluman yang bersembunyi. Ryuji pun yang telah sadar bahwa ia dijebak oleh siluman, ia merasa otaknya lebih bodoh dari siluman. Ryuji yang merasa gagal melindungi mei ying. Ia pun langsung pergi menolongnya karena harus bertanggungjawab untuk melindunginya dengan mengikuti jejak para siluman tersebut.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 265 Episodes
Comments
Jack Storm
Mantaaap!
2021-05-22
1
@lon[=
Si MC terlalu baik.Tapi selebihnya bagus👍
2021-03-06
0
Jeky
👍👍👍
2021-01-27
0