Ariella Delifideus
Tokoh antagonis dalam novel The Meaning Of Love. Kerajaan Xellfion merupakan kerajaan yang makmur dan merdeka. menjadi kerajaan terbesar di benua Eropa. pada tahun 2050 terjadi perombakan pemerintahan presidensial yang beralih ke pemerintahan Monarki atau Kerajaan. hal ini karena menyatunya wilayah di benua Eropa.
Kerajaan Xellfion di pimpin oleh Raja Gerall elindrio Xellfion. Raja Gerall terkenal sebagai raja yang bengis, kejam, jenius. Raja yang rela melakukan segala cara untuk menduduki takhta bahkan dengan mengorbankan saudara nya sendiri. Raja Gerall anak dari Raja Alexio dan Selir Emily dan merupakan pangeran ke tiga. saat berumur 9 tahun ibunya meninggal dunia karena diracun oleh selir ke 2. yang juga menjadi awal pembunuhan Raja Gerall. pangeran kedua yang tidak terima atas meninggalnya selir kedua berniat membunuh Raja Gerall yang berakhir terbunuh.
Saat usia 15 tahun Raja Gerall sudah di perintahkan untuk berperang. pada usia 17 tahun Raja Gerall membunuh pangeran pertama karena berniat membunuhnya di Medan perang dengan bekerjasama dengan musuh. Hal ini menyebabkan Raja Gerall di pilih untuk menjadi Raja pada usia 20 Tahun setelah naik takhta Raja Gerall menikah dengan putri dari Duke Delio Delifideus dan Duchess Alicia Delifideus.
pernikahan Raja Gerall elindrio Xellfion dan Ratu Ariella Delifideus terjadi karena Ratu Ariella Hamil. Ratu Ariella menjebak Raja Gerall untuk tidur dengan nya pada malam setelah penobatan Raja Gerall. Rasa benci Raja Gerall pada Ratu Ariella memuncak saat Ratu Ariella dinyatakan Hamil yang mau tidak mau mengharuskan Raja Gerall bertanggung jawab.
kini pernikahan mereka telah berjalan selama 4 tahun dan memiliki 2 pangeran. kehidupan pernikahan mereka sangat tidak harmonis kehadiran dua malaikat di tengah2 mereka tidak menjadikan hubungan mereka bertambah harmonis malah semakin meregang. kelahiran anak kedua mereka juga hasil dari kesalahan karena Raja Gerall yang mabuk dan menyetubuhi Ratu Ariella. Ratu Ariella sangat mencintai Raja Gerall segala cara dilakukan Ratu Ariella untuk menjauhkan wanita2 dari Raja Gerall. kehidupan anak2 Raja Gerall dan Ratu Ariella bisa dibilang menyedihkan mereka tidak pernah mendapatkan kasih sayang dari kedua orangtuanya. harta berlimpah tidak menjadikan mereka bahagia.
hanya caci maki yang sering mereka dapatkan dari ibu mereka, tidak hanya itu pukulan juga sering mereka terima. ayah mereka juga tidak jauh beda walaupun tidak memcaci maki dan memukul tetapi tatapan dingin yang selalu ia layangkan bila bertemu mereka.
Dalam novel the meaning of love Ratu Ariella meninggal saat umur 24 tahun. pertemuan kedua tokoh utama saat Raja Gerall bertandang ke Kerajaan Helius. mereka bertemu di hotel tempat Raja Gerall Menginap Diana yang bekerja sebagai Housekeeper. Diana yang di perintahkan untuk membersihkan ruangan tanpa sengaja di tarik paksa oleh Raja Gerall yang sedang mabuk dan mereka melakukan hubungan.
Dari ketidaksengajaan itu kian lama muncul Rasa cinta antara keduanya dan hal ini diketahui oleh Ariella. Ariella yang tahu marah besar dan berusaha semaksimal mungkin untuk melenyapkan Diana tapi Raja Gerall selalu berhasil menyelematkan Diana. puncaknya Raja Gerall membawa Diana untuk dijadikan selir.
Istana Rosella yang dulu berkilap sekarang tengah meredup. Tapi Ariella tidak pernah menyerah untuk menghancurkan Diana, Duke Delio Delifideus dan Duchess Alicia Delifideus sudah berulang kali menasehati anaknya tetapi hati Ariella yang keras sudah tidak bisa di tolong. Amarah Ariella kian memuncak setelah datang kabar selir Diana hamil rasa bahagia menyinari wajah Raja Gerall dan Selir Diana hal itu pun disambut hangat oleh kedua putranya.
Rasa iri menyelimuti hati Ariella sehingga timbul niat membunuh anak di kandungan selir Diana. pada suatu waktu selir Diana yang memiliki sifat lemah lembut menjamu minum teh Ratu Ariella tapi yang tidak diketahui selir Diana minuman yang diminumnya terdapat racun, setelah meminum racun selir Diana tergletak dengan darah mengalir dari mulutnya untungnya tidak jauh dari situ Raja datang dan langsung menolong Selir Diana dan memerintahkan untuk menghukum Ratu Ariella. karena racun itu janin di kandungan selir Diana tidak dapat diselamatkan. rasa marah menguasai Raja Gerall, Raja Gerall mendatangi penjara dan menyiksa Ratu Ariella.
niat membunuh keluar dari tatapan Raja Gerall membuat Ratu Ariella bergidik ngeri. dan keluarlah untimatum untuk menjatuhkan hukuman penggal kepada Ratu Ariella. keesokan harinya hukuman penggalpun dilaksanakan disaksikan oleh seluruh rakyat kerajaan Xellfion dan ditayangkan di Depan publik.
akhir kisah Ratu Ariella di meja penggal. tidak lama setelah kematian Ratu Ariella rakyat Xellfion berkahir dengan kabar kehamilan selir Diana yang telah diangkat sebagai Ratu kerajaan Xellfion.
belasan tahun berlalu anak Raja Gerall dan mantan Ratu Ariella tumbuh menjadi pemberontak pangeran pertama Gavelino Xellfion memiliki hobi judi dan mabuk-mabukan, sedangkan Pangeran kedua Alio Mark Xellfion menjadi pemain wanita.
sedangkan anak dari Raja Gerall dan Ratu Diana tumbuh menjadi pria yang bersahaja, lemah lembut, dan kuat yang dipastikan akan menjadi Raja Selanjutnya.
TAMAT
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 61 Episodes
Comments
Oshun12
kata Tamat di akhir paling nyebelin sih 🙂
2022-07-27
2
Christy Oeki
terus berkarya
2022-06-21
0
tie
ngeselin bgt klo ada novel kek gitu...🤪🤪
2022-06-13
4