Sementara itu di sebuah hutan yang berada di desa yang bernama desa Planjan, yaitu hutan Haliung, dan di situ terdapat sebuah istana ghaib yang tak kasat mata, itu adalah istana raja Imran, Raja Imran yang sedang duduk di kursi kebesarannya, sedang menanti laporan dari para pengikutnya,
Kemudian datang satu roh prajurit Lembah Hitam menghadap Raja Imran, roh itu tidak lain adalah roh pembunuh bertopeng yang menyerang Indra saat di cafe, roh itu melaporkan kejadian pada waktu itu dan mengatakan bahwa dia telah melihat senjata legendaris Lading Suci dari Lembah Biru
Raja Imran mendengar laporan itu sedikit kaget dan berkata..
"Hmm, Lading Suci dari Lembah Biru ya?! Itu adalah senjata milik manusia yang terkutuk,. akhirnya kau muncul juga. Indra.!"
Raja Imran mengetahui kalau senjata itu adalah milik Indra, kemudian raja Imran memerintahkan salah satu budaknya untuk menangkap Indra...
"Saddam!!"
"hamba yang mulia"
"Perintahkan pasukan mu untuk menangkap orang yang membawa senjata legendaris itu dan bawa dia kehadapan ku.!!"
"Baik Yang Mulai"
Sadam segera memerintah pasukannya untuk menangkap Indra...
Sementara itu Lina yang sedang berbincang dengan Indra, meminta Indra untuk menceritakan tentang siapa sebenarnya para roh jahat dan tanda yang satu mata di lengan kirinya itu..
"Baiklah akan ku ceritakan" ujar Indra.
( Dahulu ada tiga kerajaan yaitu kerajaan Lembah Biru, Lembah Merah dan Lembah Hitam,.
Kerajaan Lembah Biru dipimpin oleh Raja Abimana, Lembah Merah dipimpin oleh Raja Destara dan Lembah Hitam dipimpin oleh Raja Imran, ketiga kerajaan itu memiliki simbol masing-masing,.
Lembah Biru dengan simbol bulan sabit
Lembah Merah dengan simbol kepala naga
Lembah Hitam dengan simbol satu mata..
Dan di tempat ini dulu adalah kerajaan Lembah Biru yang sangat indah dan damai, penduduk disini semuanya sangat ramah,. Raja Abimana adalah Raja yang berwibawa dan sangat rendah hati, beliau sangat ramah terhadap para penduduknya, dan kemudian Raja Imran dari Lembah Hitam datang menemui Raja Abimana dan mengajak Raja Abimana untuk bersekutu melawan Raja Destara dari Lembah Merah
Karena Raja Abimana mempunyai pasukan lebih banyak dari pasukan Raja Imran, hal itu membuat Raja Imran terpaut untuk bergabung, namun Raja Abimana menolak tawaran itu kemudian Raja Imran pergi dengan tangan hampa dan merasa kesal terhadap Raja Abimana
Kemudian Raja Imran dan pasukannya nekat menyerbu ke kerajaan Lembah Merah, dengan pasukan yang lebih sedikit dari pasukan Raja Destara, dan terjadilah peperangan antara kerajaan Lembah Hitam dan Lembah Merah,, namun akhirnya Raja Imran berhasil membinasakan Raja Destara, dan mengambil alih kerajaan Lembah Merah, disitu Raja Imran merasa berkuasa dan berjaya setelah mengalahkan Raja Destara,.
Setelah itu pengikut Raja Destara dan penduduk Lembah Merah menjadi pengikut Raja Imran, akhirnya pasukan Raja Imran bertambah banyak, namun Raja Imran belum puas dengan kemenangannya itu karena Raja Imran sempat merasa kesal terhadap Raja Abimana yang telah menolak mentah-mentah tawarannya, kemudian Raja Imran memutuskan untuk menyerang kerajaan Lembah Biru dan berniat untuk menguasai kerajaan Raja Abimana,.
Beberapa hari kemudian Raja Imran dan pasukannya bersiap untuk menyerbu kerjaan Lembah Biru, dan kemudian terjadilah perang besar antara kerajaan Lembah Hitam dan Lembah Biru,,
Setelah pasukan Raja Imran bertambah dan melebihi Pasukan Raja Abimana, Raja Imran pun dapat mengalahkan pasukan Raja Abimana dan membuat Raja Abimana terdesak,.
Para penduduk Lembah Biru lari untuk menyelamatkan diri, namun karena banyaknya jumlah pasukan Raja Imran, para penduduk Lembah biru pun akhirnya tertangkap dan di tawan oleh Raja Imran, kecuali aku dan Liza yang berhasil kabur dan bersembunyi di dalam goa, keluargaku semuanya ditawan oleh pasukan Raja Imran, begitu juga dengan Raja Abimana yang sudah kehilangan banyak sekali pasukannya dan kualahan menghadapi Raja Imran,.
Kemudian Raja Imran menawarkan kepada Raja Abimana dan para pengikutnya untuk melayani Raja Imran yang serakah dan jahat agar mereka tetap hidup, namun Raja Abimana dan pengikutnya menolak tawaran dari Raja Imran, Raja Imran pun kesal dan kemudian Raja Imran memenjarakan Raja Abimana dan pengikutnya, didalam penjara istana Raja Imran, mereka disiksa dan di paksa bekerja keras, yang melawan langsung di bunuh, Raja Abimana menjadi bulan-bulanan Raja Imran disiksa dan dihakimi sampai akhirnya Raja Abimana meninggal, banyak dari pengikut Raja Abimana yang bunuh diri karena putus asa setelah kematian Raja Abimana...
*
Indra selesai bercerita, dan Lina mulai memahami tentang asal-usul dan masa lalunya Indra.
"Ohh jadi begitu ceritanya,, kejam sekali ya si Raja Imran itu" ujar Lina
"Yah begitulah kehidupan di jaman ku dulu, sampai aku kehilangan orang tua dan adikku, sebenarnya aku ingin sekali menyusul mereka dan berharap bertemu dengan mereka di surga, tapi... Aku telah dikutuk menjadi manusia yang abadi, dan itu sangat menyebalkan sekali"
"Begitu yah?, aku kira orang yang bisa hidup abadi itu akan merasa senang, tapi ternyata sulit juga ya.."
Selagi mereka asyik ngobrol tiba-tiba Indra merasakan ada jiwa manusia yang tiba-tiba menghilang,
"Hah?!"
"Ada apa Indra??, Ujar Lina kebingungan..
"Lina, aku merasakan ada jiwa manusia yang menghilang, apakah ini teror dari roh jahat itu lagi.?
Indra pun bergegas menuju ke arah jiwa-jiwa itu menghilang,,
"Lina, kamu tunggu disini, aku akan melihat apa yang sedang terjadi disana,"
"Indra, aku ikut"
"Jangan! Itu berbahaya, selain itu kamu juga belum pulih sepenuhnya, jadi tunggulah disini..!!
"Lebih bahaya kalau kau tidak tahu siapa yang telah melakukan itu semua, bisa-bisa kau membunuh orang yang tidak bersalah!"
Indra pun berfikir bahwa perkataan Lina ada benarnya, kemudian Indra pergi dan mengajak Lina bersamanya.
"Baiklah kalau begitu kau boleh ikut, tapi kau harus sembunyi dan jangan keluar dari persembunyian mu ingat itu!, Kau cukup melihat siap pelakunya dan beritahu aku.."
"Baiklah"
"Ya sudah cepat naik ke punggungku"
"Haahh??? Untuk apa??"
"Cepatlah! aku akan menggendong mu!!"
"Hah,, gendong?? mengapa tidak naik motor saja??
"Kelamaan,, kita lari saja agar lebih cepat..
"Hah! Jangan bercanda,, naik motor itu lebih cepat..!" Ujar Lina seraya dirinya belum mengetahui kalau Indra bisa berlari secepat kilat.
"Sudahlah cepat naik!!"
Kemudian Lina pun naik ke punggung Indra, dan Indra menyuruhnya untuk berpegangan dengan kuat agar tidak jatuh, Indra pun langsung berlari dengan cepat, namun baru beberapa langkah Indra berlari, tiba-tiba mereka jatuh dan tersungkur,,
"Awww... Tanganku sakit sekali!" Ujar Lina yang kesakitan..
"Lina! Kau tidak apa-apa??"
"Sakit tahu,,, kau kenapa sih??
"Maaf Lina tadi aku kesandung kaki sendiri"
"Haaaaahhhh!!!! Dasar kau kakek tua sialan!! Rrrrrr!!"
Lina sontak memukul Indra sampai kepala Indra benjol,.
"Aatiyahhhh,, sakit tau.."
Kemudian mereka bangkit dan kemudian mereka pergi meninggalkan teman dan orang tuanya Lina..
"Wuzzzz!!"
Dini dan Zilfa kebingungan dan bertanya-tanya..
"Hah,! Pergi kemana mereka?, cepat sekali larinya" ujar Dini
Kemudian Orang tua Lina datang dan bertanya pada Dini dan Zilfa,
"Dimana Lina?? Tadi aku lihat dia disitu kenapa sekarang tidak ada??
"Lina,, pergi sama Indra tante,," jawab dini dengan gugup.
"Hah! Pergi kemana mereka? Dan siapa sih orang yang bernama Indra itu??
Dini dan Zilfa mulai terdiam lagi dan tidak menjawab pertanyaan ibunya Lina
Sementara itu Indra yang berlari sangat cepat sekarang telah sampai di lokasi kejadian..
"Hah! Itu dia,, disana!!!"..
...****************...
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 66 Episodes
Comments