Melihat Tang Sifei yang mencoba menghindarinya dan cepat-cepat pergi ke dapur dengan perasaan kecewa, dan mata merah seperti akan menangis, Lin Hao penasaran dan bertanya."Apakah ada yang salah?"
Melihat istrinya dan mendengar pertanyaan Lin Hao, Wang Hong mendesah dan berkata dengan penuh ketidakberdayaan, "Itu mungkin terjadi ketika kami membawamu ke rumah,dia menangis ketika melihatmu terluka cukup parah,mungkin dia menangis karena mengingatkanya pada putra kami. Sejak saat itu, dia selalu merawatmu seperti anaknya sendiri, dan dia mulai jarang membantuku di kebun. Sejak beberapa hari terakhir, saat kamu tidak sadarkan diri, dia jarang tidur di kamar kami lagi, dan sering ketiduran di sisimu.Dan tadi sore ketika kamu bangun, dia bilang ingin menjadi ibu angkatmu, kami membicarakannya dan sepakat jika kamu tidak keberatan. Sekarang, mengetahui kamu akan pergi lebih cepat dari yang di harapkan, itu pasti membuatnya kecewa, mungkin juga kerena dia sudah menganggapmu sebagai anaknya sendiri" Kata Wang Hong sambil melihat Lin Hao didepannya, dan berkata dengan tatapan malu di matanya.
Lin Hao diam dan merasa aneh di hatinya, dia belum pernah melihat atau mendengar mereka di masa lalu, dan tiba-tiba ingin dia menjadi anaknya, Lin Hao benar-benar tidak tahu apa yang harus di katakan. Karena dia merasakan sesuatu yang tidak beres beberapa waktu lalu, dia hanya ingin cepat-cepat pergi dari sini, dan tidak tau itu akan membuat Tang Sifei kecewa.
Bukanya dia tidak mau berterimakasih, tapi karena memang dia tidak memiliki apa-apa untuk di gunakan. Meskipun memiliki beberapa harta yang lebih berharga, semuanya berada di Roh Primordialnya.
Meskipun Lin Hao mengetahui kasih sayang dan perhatian Tang Sifei, dia tidak terlalu peduli dan mencoba untuk tidak memperhatikannya.
Sebagai Xianzun, yang sudah melintasi bidang berbintang dan memiliki umur tak terbatas. Apakah perlu memperhatikan kasih sayang manusia biasa yang hanya hidup kurang lebih dari satu abad, dan kemudian menjadi tulang belulang dan menghilang dari dunia.
"Karena tidak memiliki putra, kenapa tidak mencoba membuat momongan lagi?" Tanya Lin Hao merasa aneh.
"Entahlah, mungkin kami sudah tidak bisa memiliki momongan lagi"
"Apakah ada yang salah" Lin Hao bahkan merasa lebih aneh, dia tidak melihat satupun jika mereka sedang sakit, apalagi gejala penyakit di antara keduanya.
Mendesah dengan tatapan sedih dan mencoba mengingat masa lalu, Wang Hong berkata "Semuanya terjadi 10 tahun lalu, ketika kami kehilangan putra kami, istriku sangat menyayanginya dan tidak bisa menerima kenyataan, dan dia manjadi murung. Dan puncaknya, ketika dia melihat anak tetangga memanggil ibunya "Ibu", dia menjadi menjadi lebih depresi, tidak mau makan, sering menangis di malam hari. Aku mencoba berbagai cara dan akhirnya aku hanya bisa membawanya pergi ke daerah terpencil. Setelah semuanya normal, kami mencoba untuk menambah jumlah anggota keluarga, entah kenapa kami tidak segera mendapatkan momongan. Kami sudah mencoba bertanya ke berbagai klinik dan rumah sakit dan selalu menerima jawaban yang sama "Kami baik-baik saja dan sangat sehat." Wang Hong menggelengkan kepalanya dan melanjutkan, "Setelah beberapa tahun, kami telah mencoba untuk menerima kenyataan"
"Saya turut berdukacita" Kata Lin Hao pelan.
"Tidak apa-apa, kami juga telah menerima kenyataan" Wang Hong berkata, ketika melihat perhatian Lin Hao dan tersenyum.
"Apa kalian tidak mencoba pergi ke panti asuhan ?"
"Kami sudah beberapa kali membicarakan masalah itu, tapi istriku selalu menolak." Mengerutkan kening dan berpikir sejenak, Wang Hong berkata lagi, "Tapi aneh, kenapa ketika melihatmu, dia selalu ingin memanggilmu anaknya?."
Lin Hao hanya tersenyum, diam dan tidak berbicara mendengar pertanyaan itu.
Sebagai Xianzun, meskipun sedang terluka dan tidak memiliki mana yang tersisa dan sama seperti manusia biasa, tubuhnya sudah di baptis dengan Guntur surga, dan dia tidak bisa lagi di sebut sebagai manusia fana. Masih bisakah dia di bandingkan dengan manusia basa?
Setelah diam beberapa waktu, tiba-tiba Lin Hao mendapat sebuah ide terlintas di pikirannya.
" Old Wang, apakah kamu punya kertas dan alat tulis ?"
"Sesuatu?" Wang Hong sedikit terkejut ketika mendengar pertanyaan Lin Hao, setelah terkejut sejenak, dia segera bangun dan berkata lagi, "Tunggu sebentar, saya akan mencarinya!".
Setelah mencari beberapa waktu, Wang Hong kembali lagi sambil membawa kertas dan pulpen, dan menyerahkan kepada Lin Hao sambil bertanya, "Apakah anda mengingat sesuatu?".
"Ya, lihat!" Setelah beberapa saat, Lin Hao berkata, dan memberikan sebuah catatan.
"Ini...Resep obat" Gumam Wang Hong ketika melihat kertas di tangannya.
Lin Hao mengangguk, tersenyum dan bertanya, "Apakah bahan-bahan obat tersebut mudah di cari?"
"Ya, bahanya cukup sederhana dan harganya juga tidak terlalu mahal " Jawab Wang Hong sambil melirik ke arah Lin Hao Lin Hao.
"Jika kamu percaya padaku, cobalah resep itu! Rebus di air mendidih selama satu jam, dan minumlah setiap pagi dan malam hari sebelum melakukan sesuatu dan kamu akan segera mendapatkan momongan." Kata Lin Hao sambil tersenyum.
"Apakah ini benar" Tanya Wang Hong dengan tatapan keraguan.
Meskipun dia tahu bahwa Lin Hao bukan manusia biasa, dia ragu-ragu di hatinya. Dia telah bertanya berkali-kali dan mencoba berbagai cara, tapi tidak ada satupun hasil.
Dan pria muda di depannya, hanya mendengar cerita dan setelah itu dia menulis beberapa resep dalam beberapa menit dan memintanya untuk mencoba. Bisakah itu benar-benar berguna ?.
Melihat keraguan Wang Hong, Lin Hao tidak terlalu peduli dan melanjutkan berkata dengan percaya diri, "Aku bisa menjamin, dalam satu minggu hasilnya akan terlihat, dan paling lambat dua minggu"
Wang Hong terkejut mendengar perkataan Lin Hao dan menduga dia salah mendengar. Dia telah mencoba berbagai cara dan bertanya pada ahlinya selama bertahun-tahun dan tidak pernah ada hasil, tapi pria di depannya mengatakan bahwa hanya dalam seminggu akan terlihat hasilnya, dan dia tentu saja tidak akan mempercayainya sama sekali. Wang Hong berpikir bahwa pria muda di depannya sedang bercanda.
Dengan keraguan di hatinya, Dia tidak bisa menahan diri untuk tidak bertanya lagi "Apakah kamu pernah belajar kedokteran?"
"Tidak, tapi aku mengerti tubuh manusia. Tubuh manusia seperti mesin, jika mesin terus bekerja dengan baik, itu harus membutuhkan bahan bahan bakar dan pelumas. Itulah yang di lakukan Dokter, mengisi bahan bakar dan mengganti pelumas. Caraku berbeda, di samping mengisi bahan bakar dan mengganti pelumas, tapi juga membersihkan dan merawat komponen lain-lainnya".Terang Lin Hao lagi
"Baiklah, terimakasih, aku akan mencobanya" Meskipun tidak mempercayainya 100%, Wang Hong setidaknya mempercayainya 50% dari penjelasan tadi, juga tidak masalah untuk mencoba.
Melihat Wang Hong tidak sepenuhnya mempercayainya, Lin Hao hanya tersenyum. Setidaknya dengan ini, dia bisa melunasi hutang menyelamatkan nyawanya, dan juga bisa menembus kekecewaan Tang Sifei. Bagaimanapun dia telah memberikan bantuan, dan dia juga tidak terlalu peduli apakah mereka akan mencoba atau tidak.
Dan entah mengapa, Lin Hao yakin bahwa Tang Sifei akan mempercayainya tanpa kata-kata.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 702 Episodes
Comments
malest
bagus,
2023-09-30
6
Gusti Ngurah
old? terjemahan ya?
2023-09-18
2
bacaBaCaBaCa
wawasan nya kurang. Polos. Anak muda, kasih resep... Bagaimana kalau hamil benaran?..... Wah ena - ena nih ternyata
2023-07-09
0