BEKERJA BERSAMA PENYIHIR

"Bagaimana jika Kayla kita beri pekerjaan magang di Kantor?" Usul paman, yang membuat mulutku melongo.

"Paman!" Teriakku semakin frustasi mendengar usulan Paman Robin.

"Hah, apa yang bisa bocah nakal ini kerjakan? Bisa-bisa Perusahaan akan jadi kacau gara-gara dia," Papa seperti nya tidak menyetujui usulan dari Paman.

"Ini akan lebih baik daripada harus mengirimnya ke luar negeri, bagaimana kalau dia sampai terlibat masalah di sana? itu akan jauh lebih merepotkan, setidaknya kita bisa mengawasinya disini."

mereka berdua berbicara seolah diriku tidak ada di sana, tiba-tiba terlintas ide cemerlang di kepalaku.

"Bagaimana jika aku menggantikan Tante penyihir jelek yang selalu menempel padamu itu ?" usul ku pada Papa.

Kalau aku bisa menjadi sekretaris Papa, aku akan punya lebih banyak waktu untuk membuatnya lebih memperhatikan diriku.

Sudah banyak hal yang aku lakukan untuk menarik perhatian papa, dari bersikap manja dan imut padanya, berdandan dengan cantik dan pernah juga aku menggunakan pakaian minim dihadapannya. Namun, sia-sia saja semuanya tidak ada yang mempan untuknya, entah hatinya terbuat dari apa, mungkin dengan lebih banyak waktu yang bisa kami habiskan bersama, kemungkinan agar papa bisa membuka hatinya untukku menjadi sedikit lebih besar peluangnya.

"Tante penyihir?" sepertinya papa tidak mengerti, terlihat dari dahinya yang mengernyit, tapi tentu saja paman Robin tahu siapa yang ku maksudkan.

"Maksudnya sekertaris mu itu, Cesilia" jelas paman Robin.

"Kenapa kau ingin menggantikannya?" paman Robin mengalihkan pandangannya padaku.

"Tentu saja agar aku bisa selalu mengikuti Papa kemanapun dia pergi," ucapku dengan bersungguh-sungguh, dan itu malah membuat Paman Robin tertawa.

"Apa cuma itu isi didalam kepalamu." Paman menyentil dahi ku.

"Aduh, sakit Paman," ucapku mengelus dahi ku yang memerah.

"Robin, jaga tanganmu!" Papa memperingatkan, itulah Papaku, dia tidak suka ada orang yang menyakitiku, bahkan untuk Paman pun tidak terkecuali.

"Lihatlah! Sekarang siapa yang memanjakannya?" paman mengingatkan. "bagaimana jika dia membantu tugas Cecilia saja, dia bisa belajar tugas-tugas yang harus dikerjakan sebagai seorang sekretaris," usul Paman.

paman ku ini memang yang terbaik, kalau aku menjadi sekretaris papa, selain aku bisa lebih lama bersamanya, aku juga bisa sekalian menyingkirkan penyihir parasit yang selalu menempel seperti remis di bokong papa. memikirkan hal itu saja sudah membuatku senyum-senyum sendiri

"Apa yang sedang kau pikirkan, senyum-senyum tidak jelas begitu," kata Papa padaku

"Tidak bisa Robin, tugas seorang sekretaris bukan hanya sekedar menempel padaku setiap waktu banyak hal yang harus dia atur, terlebih aku belum siap untuk memperkenalkan dia kepada dunia luar sebagai putriku, kau sendiri sudah tahu apa yang menjadi alasan ku." Papa menjelaskan.

Aku tidak tahu apa alasan Papa, tapi memang selama ini Papa tidak pernah memperkenalkanku pada siapapun sebagai putrinya, yang mengetahui tentang diriku hanyalah paman Robin dan beberapa orang pengawal serta pembantu di Rumah utama, itupun sebagian dari mereka tidak pernah melihat wajah Papa secara langsung.

Begitu pula di Perusahaan, Papa memiliki lift khusus dan juga lorong serta tempat parkir yang diperuntukkan hanya untuk dirinya sendiri, hanya beberapa orang saja yang mengetahui wajah Papa, itupun cuma orang-orang penting.

Bahkan Papa tidak pernah mengizinkan aku membawa pulang teman ke rumah, atau sekedar memberi tahu alamat rumahku, untuk pesta dan acara-acara resmi bersama para Vampir dan Klan iblis yang lain Papa selalu mengajak Cecilia sebagai pasangannya, dan itu sangat menyebalkan.

"Kita tidak harus memperkenalkannya sebagai putrimu, serahkan saja semua padaku, biarkan lah aku yang mengatur segala nya." Paman Robin tersenyum penuh arti, dan itu membuatku bergidik ngeri, aku tidak tahu apa yang dipikirkan Paman Robin, mungkin hal yang menguntungkan bagiku atau mungkin juga sebaliknya.

"Baiklah, akan ku serahkan semua urusan ini padamu, pastikan dia selalu dalam pengawasan mu, dan yang terpenting kenyamanan dan keselamatannya juga harus kau perhatikan!" perintah Papa dengan tegas yang dijawab dengan anggukan oleh Paman Robin.

>>>>>>>>>>>>>

Seminggu setelah hari kelulusan, aku mulai bekerja di Perusahaan Sagara Grup milik Papa, entah jabatan apa yang akan Paman Robin berikan padaku.

Saat ini aku sedang berjalan mengikuti Paman Robin, seperti biasa dia selalu terlihat rapi dan modis, aku bisa melihat tak sedikit karyawan wanita yang mencuri pandang pada postur tubuh yang sempurna itu.

Kurasa Paman Robin ini cukup terkenal dikalangan para karyawan wanita.

Aku mengerucutkan bibirku yang hanya boleh ku poles dengan lip balm tanpa warna, pakaian yang ku kenakan juga begitu sederhana, hanya merupakan setelan kerja berwarna biru muda yang yang terlihat kuno, begitu juga dengan sepatu berwarna hitam yang hanya memiliki hak tak lebih dari 2 senti saja, bahkan tas kerja yang ku kenakan entah dari mana Paman mendapatkannya, ini terlihat seperti barang loakan.

Hari ini pagi-pagi sekali Paman sudah membangunkan ku, memintaku untuk bersiap-siap, dia bilang aku tidak boleh terlihat mencolok, dan mengatakan semuanya sudah diatur. Tara....Beginilah jadinya diriku, aku punya firasat Paman Robin sengaja melakukan ini untuk membalas dendam karena selama ini aku selalu merepotkan nya.

Huuhh....Dasar kelelawar tua karatan, kau ternyata adalah mahkluk pendendam, lihat saja bagaimana nanti aku akan membalas mu.

"Berhenti lah memakiku!" ucap Paman Robin begitu kami memasuki lift khusus untuk Presdir.

Bagaimana mungkin dia bisa tahu aku sedang memakinya dalam hati, apa dia bisa membaca pikiran manusia, hiii.. orang ini semakin lama semakin menyeramkan saja.

" Siapa yang sedang memaki mu," elak ku.

"Bersikap baiklah saat bekerja! Ingat jangan sampai orang lain tahu tentang hubunganmu mu dengan Sammy ataupun denganku, kau mengerti?" kali ini Paman Robin tampak serius.

"Iya, Iya , aku mengerti dengan sangat jelas Tuan Robin yang terhormat," ucapku kesal.

Pintu lift terbuka, menurunkan kami dilantai teratas, gedung ini terdiri dari dua puluh lantai. Lantai ini hanya berisikan ruangan khusus Presdir dan wakilnya yaitu Paman Robin. Aku mulai berjalan dibelakang paman seraya berusaha untuk menyeimbangkan langkahku dengan langkahnya yang panjang, sesampainya di ruangan Sekretaris, Paman langsung memperkenalkan ku pada si penyihir Cecilia.

"Cecilia, perkenalkan dia Mikayla, mulai sekarang dia akan membantumu mengurus semua keperluan Tuan Sammy, ajari dia dengan baik dan benar! Kau mengerti?" Paman Robin menjelaskan.

Apa?Jadi ini pekerjaan ku ? Aku sudah sangat senang dan hampir mengucapkan rasa terima kasih ku kepadamu Paman, kupikir kau akan membiarkanku bekerja bersama Papa, kau tahu? Tapi apa-apa an ini? Aku harus bekerja sebagai bawahan penyihir ini? Saat ini aku sangat tergoda untuk melemparkan mu keluar dari jendela terdekat, dasar kelelawar tua karatan.

"Baik tuan Robin, saya akan melakukannya," jawab wanita penyihir itu.

Paman mengalihkan pandangannya padaku,

"Bekerja dengan baik, ikuti semua yang dikatakan seniormu, jangan membuat kesalahan,dan jangan membuat ku malu karena sudah merekomendasikan mu! Mengerti?"

"Iya Tuan," ucapku disela-sela gigiku yang ku katupkan karena kesal.

Setelahnya Paman meninggalkanku bersama penyihir itu, aku masih sempat melihat nya tersenyum sambil lalu.

Hah, seperti yang kuduga, kau sungguh menikmati membalas dendam padaku, lihat saja nanti, pembalasanku akan jauh lebih kejam.

>>>>>>>>>>>>

Aku tahu Cecilia merendahkan ku dari caranya menatap diriku dari ujung kepala sampai ujung kaki, tentu saja dia merendahkan penampilanku yang terlihat kampungan ini, sementara dia, dari ujung kepala sampai kakinya tidak satupun yang dipakainya adalah barang murah, dia sudah seperti branded berjalan saja, semua yang dikenakannya berasal dari brand-brand ternama dunia, dari setelan kerjanya yang mewah berwarna maroon, juga sepatu berhak tinggi itu, juga ada tas keluaran terbaru dari xx yg berada diatas meja kerjanya,.aku harap dia terjungkal dengan sepatu itu hingga patah lehernya, aku bisa mengetahuinya, Karna di rumah biasanya pakaianku juga berasal dari brand-brand tersebut bahkan ada juga yang limited edition, tapi lihatlah sekarang diriku, aku hanya bisa mengasihani diriku sendiri.

Akh... paman Robin sialan... aku akan mengumpat mu agar kau tersedak sampai mati.

"Jadi namamu Mikayla Angeline, lulusan SMA xx, dengan nilai yang biasa saja, belum punya pengalaman bekerja sebelumnya, juga tidak mempunyai bakat khusus." Dia sedang membaca profil ku .

"Aku tidak tahu bagaimana cara mu bisa membuat Tuan Robin membawamu bekerja disini dengan kemampuan dan penampilanmu yang," Cecilia menggantung ucapannya mencemooh, "Kau tahu? Seperti ini, tapi ku yakinkan padamu bahwa aku tidak akan memberikan perlakuan khusus terhadapmu, sekalipun kau dibawa secara khusus oleh Tuan Robin."

Sudah jelas bahwa aku dan dia sama, saling tidak suka,

Untungnya Paman sudah mengubah nilai hasil ujian ku menjadi lebih baik , setidaknya masih ada sedikit harga diri yang kau sisakan untukku paman, kalau penyihir ini sampai tahu nilai ku yang sesungguhnya, aku tidak akan sanggup mengangkat kepalaku, terima kasih Paman .

bersambung🙏

Terpopuler

Comments

Duwi Hariani

Duwi Hariani

hay kak ! aku mampir nih salam dari Terjebak cinta janda muda🙏

2021-12-01

1

Zifa Zifa

Zifa Zifa

qyp dong mikayla berubah👌👌👌👌👌👌👌👌👌👍👍👍👍👍👍👍👍👍👍👍👍👍💖💖💖💖💖💖💖⭐⭐⭐⭐⭐⭐⭐⭐⭐⭐

2021-08-15

1

lihat semua
Episodes
1 PAPA VAMPIRKU
2 BERUBAH MENJADI VAMPIR
3 PERTEMUAN PERTAMA
4 BEKERJA BERSAMA PENYIHIR
5 GIGITAN PERTAMA
6 PESAN MISTERIUS
7 DARAH WEREWOLF
8 CINTA YANG TERBALAS
9 PANGGILAN SAYANG
10 MENIPU PAMAN ROBIN
11 KEDATANGAN AKIRA
12 IDE GILA SAMMY
13 ROBIN DAN AKIRA
14 ROBIN DAN AKIRA DUA
15 KAYLA DAN AKIRA
16 ANCAMAN ALEX
17 visual karakter
18 CINTA ROBIN
19 SANG ORACLE
20 EMOSI AKIRA
21 UNDERWORLD
22 AKU RINDU PAMAN ROBIN
23 Robin dan Akira lagi
24 IKATAN ABADI
25 BULAN MADU
26 KAYLA HILANG
27 KUTUKAN SANG ORACLE
28 Someone you loved
29 Tak lagi sama
30 Depresi
31 Janji hidup lebih baik.
32 Stevan
33 Pelatihan Hunter
34 Waktu yang berlalu.
35 RUMAH YANG DIRINDUKAN.
36 TUGAS TERAKHIR
37 Freya
38 SKANDAL SANG CASANOVA
39 PERTEMUAN KEMBALI
40 OBSESI ALEX
41 MISI DIMULAI
42 SERIGALA BERBULU DOMBA
43 Serigala berbulu domba 2
44 DARAH VAMPIR
45 PENGKHIANATAN FREYA
46 CINTA AKANKAH KEMBALI PULANG??
47 Mie instan
48 Terlalu lama
49 Bekerja sama
50 Sammy N Kayla.
51 Si biang kerok
52 Kembar ???
53 Kencan yang sempurna
54 Puing masa lalu
55 Puing kenangan
56 Kembali pulang
57 Kembali pulang 2
58 Rindu
59 Cemburu
60 Raja Werewolf
61 Duel
62 Duel 2
63 Dibuang.
64 Dibuang 2
65 Dominic
66 Kembalinya sang raja Werewolf
67 Nyanyian Siren.
68 R.I.P
69 Nasehat Oracle Yama
70 Kebahagiaan.
71 The End.
72 Pengumuman.
Episodes

Updated 72 Episodes

1
PAPA VAMPIRKU
2
BERUBAH MENJADI VAMPIR
3
PERTEMUAN PERTAMA
4
BEKERJA BERSAMA PENYIHIR
5
GIGITAN PERTAMA
6
PESAN MISTERIUS
7
DARAH WEREWOLF
8
CINTA YANG TERBALAS
9
PANGGILAN SAYANG
10
MENIPU PAMAN ROBIN
11
KEDATANGAN AKIRA
12
IDE GILA SAMMY
13
ROBIN DAN AKIRA
14
ROBIN DAN AKIRA DUA
15
KAYLA DAN AKIRA
16
ANCAMAN ALEX
17
visual karakter
18
CINTA ROBIN
19
SANG ORACLE
20
EMOSI AKIRA
21
UNDERWORLD
22
AKU RINDU PAMAN ROBIN
23
Robin dan Akira lagi
24
IKATAN ABADI
25
BULAN MADU
26
KAYLA HILANG
27
KUTUKAN SANG ORACLE
28
Someone you loved
29
Tak lagi sama
30
Depresi
31
Janji hidup lebih baik.
32
Stevan
33
Pelatihan Hunter
34
Waktu yang berlalu.
35
RUMAH YANG DIRINDUKAN.
36
TUGAS TERAKHIR
37
Freya
38
SKANDAL SANG CASANOVA
39
PERTEMUAN KEMBALI
40
OBSESI ALEX
41
MISI DIMULAI
42
SERIGALA BERBULU DOMBA
43
Serigala berbulu domba 2
44
DARAH VAMPIR
45
PENGKHIANATAN FREYA
46
CINTA AKANKAH KEMBALI PULANG??
47
Mie instan
48
Terlalu lama
49
Bekerja sama
50
Sammy N Kayla.
51
Si biang kerok
52
Kembar ???
53
Kencan yang sempurna
54
Puing masa lalu
55
Puing kenangan
56
Kembali pulang
57
Kembali pulang 2
58
Rindu
59
Cemburu
60
Raja Werewolf
61
Duel
62
Duel 2
63
Dibuang.
64
Dibuang 2
65
Dominic
66
Kembalinya sang raja Werewolf
67
Nyanyian Siren.
68
R.I.P
69
Nasehat Oracle Yama
70
Kebahagiaan.
71
The End.
72
Pengumuman.

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!