Setelah tiga pelajaran di atas, saya yakin kita semua memiliki pemahaman yang lebih mendalam tentang "pembentukan karakter". Tidak ada penulis yang tidak memerlukan tokoh utama yang menarik, jadi sebelum mulai menulis, cobalah untuk membuat satu atau dua tokoh utama yang kaya akan dimensi dengan langkah-langkah berikut:
1. Pilih kepribadian inti karakter tokoh (jika tidak yakin dengan kepribadian karakter tokoh, amati dan pikirkan dengan baik, carilah inspirasi dari kehidupan sehari-hari atau alur cerita Anda);
2. Berdasarkan kepribadian inti tersebut, tambahkanlah penampilan dan latar belakang kehidupan yang masuk akal dari segi fisik dan alamiah untuk tokoh;
3. Jadikan tokoh Anda sebagai seseorang yang memiliki kisah -- tulislah catatan kecil tentang tokoh, biarkan dia mengalami penderitaan, berikanlah konflik batin, dan doronglah dia ke pusaran peristiwa.