Beberapa minggu kemudian,,Almira datang ke sebuah Masjid besar di kotanya, Ia nampak anggun dengan gamis putih dengan hijab bunga bunga menambah cantik penampilannya pagi itu. Setengah jam lalu, Kak Rendra memintanya menjadi pembawa acara di acara Tasyakuran Peresmian masjid. Karena hari itu hari Minggu tentu Almira tak bisa menolaknya.
"Alhamdulillah kamu datang juga..."ucap Rendra
"Ih...kakak sih, siapa suruh acara mendadak gini, Almira kan gak bisa menyiapkan diri dengan maksimal..!" rengek Almira
" Ah...sudahlah, aku yakin kau pasti bisa!" ucap Rendra
"Kak..siapa saja pengisi acaranya?biar ku catat namanya.."
"Pengisi Tausiyah Ustadz Ni'am, dan Pembaca Ayat suci Al-Qur'an nya Ishlahul Amri.."jelas Rendra
"Siapa??kak Amri?"tanya Almira
"iya...sudah sana kamu masuk ke dalam masjid.."
entah mengapa mendengar Rendra menyebut nama Amri, Almira menjadi salah tingkah, ia nampak melihat kesemua sudut ruangan mencari keberadaan Amri.
"Assalamualaikum Ra...kau mencariku?"tanya Amri yang tiba-tiba sudah berada di belakang Almira
"Ah...Wa'alaikumsalam....ih kakak mengagetkan saja...untung jantungku tidak menggelinding keluar!" kata Almira
"maaf..."kata Amri
3 Jam kemudian..acara tasyakuran sudah selesai.
Nampak Almira sedang duduk memakan kue di sudut ruangan.
"Boleh aku duduk sini Ra?"tanya Amri yang baru saja menghampiri
"Monggo kak...silahkan duduk!"jawab Almira
"Ra...bolehkah aku meminta nomor ponselmu..?Kita sudah sering bertemu tapi belum mempunyai nomor ponsel..kan gak lucu Ra.."jelas Amri
"Kenapa harus dibuat lucu kak?kan kita bukan pelawak?" jawab Almira
Mendengar jawaban Almira, Amri hanya terdiam sambil cemberut.
Hal tersebut membuat Almira tidak tega dan "iya aku beri nomor ponsel ku...sini mana handphone kakak,,aku save langsung di ponsel kakak.."kata Almira
Kemudian Amri menyerahkan ponselnya,,
"terkunci kak...bagaimana aku bisa save nomor ku?"kata Almira
"buka saja,kau tau paswordnya..." jawab Amri santai
"bagaimana bisa...memengang hp kakak saja baru sekali.."jawab Almira
"tanggal ulang tahunmu Ra...itu paswordnya..."jawab Amri tegas
"hah??kok bisa?kok kakak tau tanggal lahir ku?kok...mengapa mesti tanggal lahirku?"beberapa pertanyaan ia lontarkan pada Amri.
Mendengar itu Amri tertawa dan berkata..
"pertama bagaimana aku tahu tanggal ulang tahunmu..karena pertemuan kedua kita saat kamu berulang tahun,dan kenapa harus tanggal lahirmu sebagai pasword karena tanggal itu adalah tanggal lahir gadis manis yang paling aku cintai..."
Almira yang mendengarnya tidak mengucapkan kalimat apapun,ia kemudian membuka handphone Amri dan ia semakin kaget melihat foto dirinya digunakan sebagai wallpaper handphone Amri..
"Ka..kakak dapat foto ini dari mana...?' tanya Almira..
"mengambil di akun medsos mu..."jawab Amri
sejak saat itu Almira dan Amri semakin dekat, mereka sering terlibat job bersama. Sering kali ketika Almira menjadi pembawa acara, Amri akan menjadi pembaca Ayat suci Al Qur'annya.
hingga suatu ketika..
"Kak...temanku mencari seseorang yang mau menjadi pengajar di sekolah nya, kebetulan guru yang sebelumnya mendekati masa pensiun, apa kakak mau mencoba mengajar disana?"
"tentu,,dengan senang hati!" ucap Amri bahagia
"kalau begitu nanti aku yang akan menemui temanku itu supaya kakak bisa mengajar disana."
"terima kasih gadis kesayanganku..."
"ayo kita cari makan kak..."ajak Almira
"ayo..aku ingin makan soto Lamongan.."kata Amri
"Baiklah..ayo kita cari..."ucap Almira
Setelah menemukan warung soto Lamongan, mereka berdua segera memesan dan menikmati makanannya,setelah selesai Almira membayarnya. Hal tersebut sudah biasa karena setiap mereka keluar Almira lah yang selalu mengeluarkan uang.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 101 Episodes
Comments
almira Azzahra
terima kasih..tunggu kelanjutannya di novel slanjutnya ya🙏🙏🥰🤭
2021-09-26
0
Nurmalasari
next Thor
seru crita nya
2021-09-26
1