BAPAK DADAKAN

Di istana..

“ Pangeran, kau mau kemana? ” Tanya Li menatap Zhao didepannya.

“ Menemui Xing Bai. ” Ujar nya memakai pakaiannya dengan rapi.

“ Baik saya akan menyiapkan kuda untuk anda. ” ucap Li pamit undur diri.

Pangeran Zhao hanya mengangguk pelan, lalu berjalan memutari kamarnya. Berjalan menjauh dari tempatnya menuju luar istana. Dimana ia akan menemui Xing Bai Seorang asisten dari tuan obat di sekitar masyarakat.

Dan wilayahnya tentu saja tersembunyi, ia pemilik sawah terbesar di sana.

******

Bugh

Satu tendangan meleset ke bapak tua itu. Membuat orang-orang yang terkumpul langsung terperanjat kaget dan bahkan langsung heboh menyoraki wanita yang misterius itu.

“ Berani nya kau memukul ku gadis muda!! ” Teriaknya menunjuk ke arah Li Zhe.

Li Zhe tak bergeming, ia masih menatap ke arah bapak tua itu. Tak ada guna nya bicara saat ini, menurutnya..

Ia memalingkan muka menatap anak kecil itu yang bergetar menatapnya. Memojok.

“ Kau yang berani-beraninya menyeret anak kecil yang tak berdosa itu, huh! Apa kau mengenalnya? Kau tak lihat kah, pakaiannya yang compang-camping dan perutnya yang kecil itu? Kau tak ada rasa iba? ” Tanya Li Zhe berjongkok. Menatap tajam ke arah pria tua dan buncit itu.

“ Kau sendiri? Apakah mengenalnya? Kenapa kau mencampuri urusan kami. ” ujar bapak tua itu sembari berdiri.

Li Zhe tertawa keras dan berdiri menghadapi pria itu dengan tubuh tegap nya.

“ Maaf ya, aku sebagai wanita tak akan pernah meleset kan pukulan kecuali orang itu bersalah. Sekarang minta maaf kepada nya, atau kau membiayai pengobatannya!! ” Ujar Li Zhe.

“ Aku tidak mau minta maaf kepadanya, kau telah menyakiti ku. Rasakan pukulan ku..!! ” Ujarnya hendak menghantam Li Zhe.

Bughh

Li Zhe memejamkan matanya, sebelumnya ia terkejut dan lebih memilih pasrah. Lama tak kunjung tiba pukulan pria itu, ia membuka matanya secara perlahan, menatap Kai yang menghadang tangan pria itu di depannya.

“ Beraninya kau memukul istri ku? Kau cari mati? ” Tanya Kai.

“ T-Tuan... saya tidak bermaksud mem..memukul istri anda.. S-Saya, saya tidak tau k-kalo..d-dia dia istri anda.. ” Ujarnya dengan gugup ketika tangannya di cengkram kuat oleh Kai.

Pasalnya, Kai bukan orang sembarangan. Pria itu memiliki sebuah toko obat serta bela dirinya tak kalah hebatnya juga. Membuat warga desa banyak yang mengagumi Kai dan takjub terhadapnya sebab otot nya yang kekar dan wajah cool dambaan semua kaum hawa.

“ Aku tidak ingin mendengar alasan mu lagi! Minta maaf sekarang juga, atau toko mu aku hancurkan. ” Ancam Kai tajam.

“ Saya tidak bersalah, kenapa.. ”

BUUGHH

“ Aku bilang minta maaf sekarang juga, atau toko mu ini akan aku tutup untuk selama nya!! ” Bentak Kai dengan kuat.

“ Kai.. ”

“ Apa? Ia pantas di seperti ini kan Li Zhe, kenapa kau mencegah ku? ” Tanya Kai dengan nada tidak suka.

“ Aku tidak mencegah mu untuk berbuat semau mu atas pria ini. Kau bisa menyeret nya dan menyiksa nya, jangan membuat keributan di jalan.. Ayo, kasihan anak ini. ” Ujar Li Zhe mengerutkan keningnya.

“ Kau benar, biar aku menemui Xing Bai untuk membereskan pria ini. ” Ujar Kai dengan lirikan tajam ke pria Bangka itu.

“ Kalian lihat apa? Disini bukan tontonan gratis! Cepat bubar. ” ujar Kai dengan kesal.

Kemudian satu persatu dari mereka pun meninggalkan lokasi. Diantaranya ada yang kecewa, kesal dan positif thinking mereka akan melihat Kai lagi. Entah ada keajaiban apa tapi yang namanya pertemuan adalah rencana Tuhan.

Li Zhe menggelengkan kepalanya pelan, ia menatap anak kecil itu yang memegangi dadanya terasa letih karena berdiri terus.

“Hai anak kecil, dimana orang tua mu?” Tanya Li Zhe mensejajarkan tubuhnya dengan nya. Setelah menghampirinya.

Ia hanya diam, tak menjawab. Seraya malu-malu dan takut dengan orang asing.

“ Baiklah tidak apa-apa, kau baik-baik saja? Kau mau makan? ” Tanya Li Zhe.

Seketika anak kecil itu mengangguk senang. Membuat Li Zhe tersenyum kagum dengan kemanisan wajahnya.

“ Yuk, aunty antar kamu ke tempat makan. ” Ujar Li Zhe menggandeng nya.

“ Li Zhe, kau mau apakan dia? ” Tanya Kai.

Namun ucapannya tak di gubris olehnya. Membuat ia mendengus lalu berjalan mengikuti Li Zhe dari belakang.

“ Kemari, duduk lah.. makan itu, kau lapar bukan? ” Tanya Li Zhe.

“ Iya, terima kasih.. aunty ” ucapnya lalu meraih Supit dan memakannya.

Sepertinya dia bukan anak biasa, buktinya ia bisa memegang sumpit dengan rapi dan tak belepotan. Sebenarnya siapa diri mu.. Batin Li Zhe menatap anak kecil itu

Kai yang sudah duduk di pertengahan anak dan Li Zhe itu menatap heran ke arahnya.

“ Heh, syutt. Kau melamun? ” bisik Kai

“ Ck, dasar pengganggu. ” ucap Li Zhe tanpa memandang ke arah Kai sembari ikut memakan pangsit mie itu.

“ Li Zhe, itu pangsit ku! Kembalikan. ”

“ Tidak mau, jika kau mau kau bisa memesannya! ” Ucap Li Zhe dengan tajam membuat Kai sebal.

“ Tidak perlu, kau makan lah, aku tidak lapar. ” ucap Kai mengalah.

Li Zhe hanya mengangguk, “Baiklah,” ujarnya lalu makan.

Dan berakhir Kai hanya menatap Li Zhe makan dari samping. Sesekali dirinya melirik anak kecil itu yang makan pelan karena di ajarkan oleh Li Zhe. Kemudian menatap Li Zhe lagi dengan tersenyum tak henti-hentinya.

.....

“ Kau memutuskan untuk membawanya pulang? ” Tanya Kai.

“ Ya, sampai orang tua nya bertemu dengannya. Aku akan membawanya pulang bersama ku. ” ujar Li Zhe.

“ Tidak, itu tidak mungkin. Kau tidak bisa membawanya pulang, ada nenek lampir disana! Jika ia menyuruh bocah itu melakukan hal-hal yang berat? Kau bisa apa hahh? ” Tanyanya dengan heran sekaligus kesal.

“ Lalu harus bagaimana? Dia hanya seorang anak kecil, memang kau mau merawatnya?. ” ujar Li Zhe.

“Hufft, tinggalkan dia. Aku yang akan merawatnya,” ujar Kai.

“ Serius? Kau tidak bercanda kan? ” tanya Li Zhe senang dan mengguncang tubuh Kai.

“ Ya tentu saja aku tidak bercanda. ” pasrah Kai.

“ Terima kasih Kaiii, aku menyayangi mu!! ” ucap Li Zhe bahagia.

“ Ia, sama-sama. ” ujar Kai tersenyum simpul menatap antusias Li Zhe.

Episodes
Episodes

Updated 61 Episodes

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!