Liliana, Sang Sekretaris Pribadi
1. Perintah Untuk Menikah
Di luar, hari sudah gelap.
James Orlando, seorang CEO perusahaan Niaga Mas, berusia 36 tahun, perfect, dan selalu menginginkan segala sesuatunya sempurna, termasuk penampilannya.
Perusahaan Niaga Mas yang ia pimpin bergerak dibidang jasa leasing.
James Orlando
Ganti dasiku.
Liliana Arishanti
Baik, Tuan.
Liliana bergegas memilih beberapa dasi dari lemari.
Gadis berusia 28 tahun ini telah berkerja keras sebagai seorang sekretaris pribadi James Orlando selama tujuh tahun.
Liliana Arishanti
Apa Tuan suka yang ini?
Liliana memperlihatkan beberapa dasi yang telah ia pilih.
James Orlando
Pilihkan yang lain lagi.
Liliana Arishanti
Baik, Tuan.
Liliana kembali memilih dengan sabar, tapi cepat. Setelah mendapatkan beberapa pilihan, segera menunjukannya lagi pada pada sang majikan.
Liliana Arishanti
Bagaimana dengan yang ini, Tuan?
Liliana Arishanti
Atau... yang ini?
Jame memandangi satu persatu dasi-dasi yang telah dipilih oleh sekretaris pribadinya itu.
James Orlando
Tidak, aku tidak menyukai salah satupun dari semua dasi itu.
James Orlando
Kembalikan ke tempatnya semula.
Liliana Arishanti
Atau... Tuan, ingin dasi kupu-kupu?
Liliana tidak merasa lelah, apalagi kesal. Dirinya sudah terbiasa dengan kebiasaan bosnya itu yang sangat perfeksionis dalam segala hal, termasuk penampilannya.
Tolak James, saat sekretaris pribadinya itu kembali menawarkan.
James Orlando
Gerah.
Aku tidak ingin mengenakan ini.
Sambil melepas jas dan kemeja rapi yang ia kenakan, menyisakan kaos dalamannya saja.
Liliana gegas memilih kemeja dari lemari pakaian.
Liliana Arishanti
Tuan, menginginkan kemeja yang ini?
Liliana menunjukan kemeja merah maron.
James Orlando
Berikan padaku.
James Orlando
Pakaikan pada tubuhku.
Tanpa banyak berbicara, Liliana langsung melakukan sesuai perintah.
Bukannya tidak merasa risih, tapi ini memang tugasnya sebagai sekretaris pribadi, harus berkerja secara profesional.
James Orlando
Ini lebih nyaman.
James tersenyum tipis, menatap penampilannya di depan cermin.
James Orlando
Berikan aku dasi motif yang senada dengan kemeja ini.
Liliana bergegas. Tidak lama ia kembali membawa motif club tie.
Pria itu mendongakkan kepalanya, untuk mempermudah Liliana melakukan tugasnya dengan tangan terampilnya.
Liliana Arishanti
Masih ada yang Tuan butuhkan?
Liliana kembali berdiri tegak, bertanya sopan penuh hormat, setelah selesai memasang dasi bosnya.
James Orlando
Saya perlu kamu mempersiapkan pernikahan untuk saya dalam dua bulan ke depan.
Liliana Arishanti
Baik, Tuan.
Liliana mengambil tab-nya, mulai menuliskan progres perintah bosnya itu.
Liliana Arishanti
Siapa nama pengantin wanitanya, Tuan?
Comments
〈⎳ FT. Zira
bentar....
seperti pernah baca...
2025-03-27
1
Teteh Lia
Ku kira Novel, ternyata CS ya, kak...
maaf telat mampir... aq baru dapat notif, kak...
2025-03-27
1
〈⎳ FT. Zira
weehhh.... karya baru... CS...😳😳
kerenn ih ka Dewii....👏👏👏
2025-03-27
1