Mulai berinteraksi (Revisi)

...Follow IG me @mhemeyyy_...

...👇...

Hari pertama bekerja dilewati Keyla dengan rasa dongkol yang luar biasa. Dari karyawan yang memakinya, bos yang dingin dan ban mobil yang tiba-tiba kempes di tengah jalan. Tapi tekat Keyla tidak surut sedikitpun.

Seperti pagi sebelumnya, sebelum berangkat Keyla menyempatkan untuk sarapan sehelai roti dan susu, itu sudah menjadi kebiasaannya sejak dulu.

Keyla sudah tiba di perusahaan tempatnya bekerja, tidak ada keraguan dalam langkah kakinya. Dia hanya menatap lurus ke depan dengan senyum yang sangat manis.

"Selamat pagi, Keyla," sapa Marta, sahabat yang baru ditemui kemarin di cafetaria.

Keyla tersenyum membalas sapaan Marta. "Oh Morning, Marta."

"Nanti makan siang bareng ya, ketemu di cafetaria."

"Okay, aku duluan ya," pamit Keyla sambil melirik jam di pergelangan tangannya.

"Bye, Key."

Keyla melanjutkan langkah kakinya memasuki lift khusus menuju lantai tempatnya.

Keyla langsung duduk di meja kerjanya sambil membuka beberapa berkas yang masih harus dipelajari. Ia hanya punya waktu beberapa minggu sebelum Nona Ellena mengundurkan diri, jadi ia harus siap menguasai semua yang diajarkan Nona Ellena padanya.

Suara derap langkah kaki dan ketukan sebuah heels menggema di lorong dan Keyla sudah tahu bahwa itu adalah atasannya. Sontak Keyla berdiri dan menunduk hormat menyambut kedatangan bos barunya.

"Pagi Tuan, Nona." sapanya seraya tersenyum dan membungkuk sopan.

Tanpa menjawab atau tersenyum, Ken langsung masuk ke dalam ruangannya.

"Pagi, Key." Hanya balasan dari Nona Ellena yang terdengar di telinganya.

"Tidak usah diambil hati sikapnya, dia memang seperti itu. Kau cukup fokus dan bekerjalah dengan baik. Aku rasa kau akan cepat memahaminya." Ellena seolah mengetahui isi pikirannya.

"Baik, Nona."

Ellena menyerahkan MacBook pada Keyla yang langsung diterima. "Masuk dan bacakan jadwalnya hari ini."

Keyla menurut dan melangkah mendekati ruangan CEO. Sebelum masuk Keyla mengetuk pintu tiga kali.

"Apa jadwalku hari ini?" ucap lelaki itu langsung tanpa basa basi.

"Pukul sepuluh Anda akan bertemu dengan perwakilan dari Aeon Corp. Pukul satu Anda akan kedatangan tamu dari Indonesia dan sore hari Anda ada pertemuan dilokasi pembangunan," jelas Keyla sambil melirik atasannya.

"Hm, kau boleh keluar," jawabnya singkat tanpa memandang Keyla.

Sial, Nona cantik ini ngomong panjang lebar cuma dijawab dengan kata Hm, dasar bossy. Umpat Keyla dalam hati.

Keyla kembali ke mejanya dengan perasaan kesal, walaupun ia hanya bawahan atau sebut saja babunya dan dia adalah atasan, setidaknya berikan senyuman sedikit saja untuk menghargai. Begitulah apa yang dipikirkan Keyla.

Keyla fokus dengan apa yang diajarkan Ellena. Ia adalah wanita yang cerdas tentu saja itu membuat ia cepat tanggap. Memang dulunya ia adalah seorang sekertaris tapi tidak sebesar perusahaan yang sekarang. Di perusahaan ini pekerjaannya tentu saja lebih banyak tapi sebanding dengan gaji yang sangat besar.

"Key, aku akan pergi menemani Tuan Ken. Kau tolong kerjakan ini ya, sore nanti serahkan padanya karena kemungkinan setelah makan siang aku tidak akan kembali," ucap Ellena membuat Keyla menoleh ke arahnya.

"Baik, Nona. Saya mengerti," jawab Keyla.

Setelah masuk ke ruangan CEO, tak lama Nona Ellena keluar bersama dengan Tuan Ken. Tak ada senyuman disana, wajahnya datar seperti tembok yang belum ada warnanya.

Tuan Ken, kau itu tampan tersenyumlah sedikit itu akan membuatmu berkali-kali lipat mempesona.

Jam makan siang Keyla turun menuju cafetaria, dari jauh ia bisa melihat dua sahabat barunya sudah duduk disana.

"Hai Marta, Hai Lin." sapa Keyla yang langsung saja duduk di hadapan mereka berdua.

"Hai Key," balas keduanya bersamaan.

"Gimana, gimana?" tanya Marta pada Keyla.

"Apa?" jawab Keyla yang masih belum paham.

"Tuan Ken, kau pasti senang bisa menjadi sekertarisnya."

"Satu kata."

"Hm." Melihat dua wajah yang antusias membuat Keyla ingin sedikit mengerjai mereka.

"Tuan Ken itu ... "

"Apa?" balas Marta tidak sabar.

"Dia itu ..."

Tik Tok! Tik Tok!

Keyla tak melanjutkan ucapannya dan langsung menyantap makanan yang ada di atas meja.

Dua orang manusia yang ada di hadapannya saling melirik kemudian tertawa. Mereka menyadari bahwa Keyla ini sedang menjahili mereka.

Mereka melanjutkan makan siangnya dengan tenang.

Setelah selesai makan, Keyla melirik jam kemudian bangkit.

"Aku duluan ya, aku ada tugas dari Nona Ellena." Keduanya mengangguk sebagai menjawab.

Tiba di lantai teratas Keyla menuju toilet untuk memperbaiki riasan wajahnya. Setelah selesai dengan kegiatan wanita, ia keluar dan tiba-tiba...

Bruk!

Keyla jatuh terduduk ketika menabrak sesuatu.

"Sialan," umpat Keyla ketika bokongnya mendarat dengan tidak elit di lantai yang dingin.

"Siapa yang menaruh ini di tengah pintu seperti ini, dasar bodoh," lanjut Keyla ketika melihat penyebab ia terjatuh.

Tiba-tiba ia merasakan bulu kuduknya berdiri karena suasana yang mencekam. Keyla menoleh ketika sepasang mata tajam itu melihatnya.

Sejak kapan manusia es ini ada disini? Apa dia mendengar umpatanku?

Ken mengulurkan satu tangannya untuk membantu Keyla berdiri. Dengan cepat Keyla menggapai tangan kekar itu. Mata keduanya bertemu, tatapan tajam itu membuat jantung Keyla berdebar.

"Kalau jalan lihat pakai mata jangan jelalatan." ucapnya sebelum berbalik meninggalkan Keyla yang masih berdiri kaku.

"Terima kasih, Tuan Ken," balasnya, walaupun entah dia mendengar atau tidak.

Keyla masih terdiam sambil memegang dadanya.

Hei jantung ada apa denganmu? kau sudah sering melihat pria tampan, kenapa kau harus berdetak sangat cepat hanya karena menatap matanya.

...🌱🌱🌱...

...• JANGAN LUPA LIKE, KOMENT, DAN BERIKAN VOTE! •...

Terpopuler

Comments

komalia komalia

komalia komalia

waah key yang jatuh cinta duluan

2024-06-27

0

PeQueena

PeQueena

disini caracter keyla cenderung ke crewet yaa...☺️

2022-06-01

1

Yudith Salawane Hehanussa

Yudith Salawane Hehanussa

👍❤️

2021-02-24

0

lihat semua
Episodes
1 Pertama (Revisi)
2 Diterima (Revisi)
3 Awal menyebalkan (Revisi)
4 Mulai berinteraksi (Revisi)
5 Hari terakhir bersama (Revisi)
6 Bekerja sendiri (Revisi)
7 Nona Sekertaris (Revisi)
8 Bos menyebalkan vs Sekertaris galak (Revisi)
9 Cuek (Revisi)
10 Kembali lagi (Revisi)
11 Kebetulan (Revisi)
12 Boneka Setan (Revisi)
13 Ternyata tampan
14 Kekalahan Nona Sekertaris
15 Bosan
16 Undangan pernikahan
17 Mimpi basah
18 Sabar Keyla
19 Pesta pernikahan
20 Pesta pernikahan (2)
21 Getaran aneh
22 Perhatian
23 Sakit
24 Baperan
25 Singgah
26 Oma & Papa
27 Memilih
28 Cinta?
29 Salah paham
30 Rumah baru
31 Perasaan
32 Rasa itu
33 Ada apa dengannya?
34 Kencan
35 Curhat
36 Pov Kennard William
37 Ulah Rena
38 Hilang
39 Salah tingkah
40 Terbawa mimpi
41 Kunjungan
42 Kembali bekerja
43 Mabuk
44 Ternyata manis
45 Rasa yang aneh
46 Club
47 Berkelahi
48 Peringatan
49 Kejujuran hati
50 Perasaan
51 Jealous
52 Perayu
53 Muka dua Vs Boneka anabell
54 Kemarahan Kennard William
55 Janji Keyla
56 Keyakinan
57 Ketemu camer
58 Saingan Cinta
59 Penolakan Ken
60 Opsi lain
61 Apa yang akan terjadi?
62 Berbagi rasa
63 Siapa sebenarnya?
64 Titik terang
65 Keyla yang cerdik
66 Sisi lain Keyla
67 Receh
68 Pembalasan
69 Badai belum berlalu
70 Bersaing
71 Terbuka
72 Khawatir
73 Ribet (Revisi)
74 End? (Revisi)
75 Extra part 1 (Revisi)
76 Extra Part 2 (Revisi)
77 Extra part 3 (Revisi)
78 Extra part 4 (Revisi)
79 Extra part 5 (Revisi)
80 Epilog (Revisi)
81 PROMO
Episodes

Updated 81 Episodes

1
Pertama (Revisi)
2
Diterima (Revisi)
3
Awal menyebalkan (Revisi)
4
Mulai berinteraksi (Revisi)
5
Hari terakhir bersama (Revisi)
6
Bekerja sendiri (Revisi)
7
Nona Sekertaris (Revisi)
8
Bos menyebalkan vs Sekertaris galak (Revisi)
9
Cuek (Revisi)
10
Kembali lagi (Revisi)
11
Kebetulan (Revisi)
12
Boneka Setan (Revisi)
13
Ternyata tampan
14
Kekalahan Nona Sekertaris
15
Bosan
16
Undangan pernikahan
17
Mimpi basah
18
Sabar Keyla
19
Pesta pernikahan
20
Pesta pernikahan (2)
21
Getaran aneh
22
Perhatian
23
Sakit
24
Baperan
25
Singgah
26
Oma & Papa
27
Memilih
28
Cinta?
29
Salah paham
30
Rumah baru
31
Perasaan
32
Rasa itu
33
Ada apa dengannya?
34
Kencan
35
Curhat
36
Pov Kennard William
37
Ulah Rena
38
Hilang
39
Salah tingkah
40
Terbawa mimpi
41
Kunjungan
42
Kembali bekerja
43
Mabuk
44
Ternyata manis
45
Rasa yang aneh
46
Club
47
Berkelahi
48
Peringatan
49
Kejujuran hati
50
Perasaan
51
Jealous
52
Perayu
53
Muka dua Vs Boneka anabell
54
Kemarahan Kennard William
55
Janji Keyla
56
Keyakinan
57
Ketemu camer
58
Saingan Cinta
59
Penolakan Ken
60
Opsi lain
61
Apa yang akan terjadi?
62
Berbagi rasa
63
Siapa sebenarnya?
64
Titik terang
65
Keyla yang cerdik
66
Sisi lain Keyla
67
Receh
68
Pembalasan
69
Badai belum berlalu
70
Bersaing
71
Terbuka
72
Khawatir
73
Ribet (Revisi)
74
End? (Revisi)
75
Extra part 1 (Revisi)
76
Extra Part 2 (Revisi)
77
Extra part 3 (Revisi)
78
Extra part 4 (Revisi)
79
Extra part 5 (Revisi)
80
Epilog (Revisi)
81
PROMO

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!