XYD 5 - Asosiasi Salju Putih

XYD 5 - Asosiasi Salju Putih

Baik Ling Han ataupun Lu Shin Rui mengira Yuan Mei adalah seorang kultivator berkemampuan tinggi. Namun setelah Lu Shin Rui memeriksa denyut nadi Yuan Mei, reaksi keduanya terlihat rumit dan menjadi waspada kepada Yuan Mei dan Xiao Yang.

‘Siapa yang mengusir gerombolan Serigala Api? Mereka berdua sama sekali tidak memiliki kultivasi yang kuat. Apa yang sebenarnya terjadi? Siapa sebenarnya mereka berdua?’ Ling Han membatin dan mengamati Yuan Mei dengan seksama.

Tak lama Lu Shin Rui yang berada disampingnya langsung mencubit lengannya, “Matamu menatap kemana?!”

“Maaf, aku hanya ingin memastikan.” Ling Han tersenyum kecut karena Lu Shin Rui menatapnya dingin.

‘Aku hanya bersikap waspada bukan sedang memperhatikan Nyonya Yuan, istriku...’ Ling Han berkata dalam hati dan merasakan tatapan kecemburuan Lu Shin Rui.

Setelah melakukan perjalanan bersama, akhirnya Xiao Yang mengetahui bahwa rombongan Ling Han adalah rombongan keluarga bangsawan Ling yang sedang menuju Ibukota Jiahan untuk menghadiri Perjamuan Bangsawan.

Sekitar lima tahun sekali keluarga bangsawan Jia mengadakan Perjamuan Bangsawan untuk mempererat hubungan keluarga bangsawan yang ada di Kekaisaran Jia.

Tidak banyak yang mengetahui jika beberapa tahun ini keluarga bangsawan Ling sedang mengalami teror dari sebuah sekte yang terkenal keji dan bengis di Kekaisaran Jia.

Ling Han dan Lu Shin Rui tidak memberitahu masalah ini kepada keluarga kekaisaran ataupun meminta bantuan kepada kelompok kultivator. Keduanya mencoba mengatasinya sendiri hingga akhirnya hari ini mereka sadar jika musuh yang mengincar mereka telah menunjukkan taringnya.

Sepanjang perjalanan Xiao Yang lebih banyak diam sambil mendengarkan Lu Shin Rui dan Yuan Mei yang mengobrol. Setelah melakukan perjalanan sekitar satu hari penuh akhirnya Xiao Yang mengetahui jika keluarga bangsawan Ling telah mendapatkan ancaman dari kelompok sekte bernama Lembah Hantu.

Alasan mengapa Lembah Hantu mengincar keluarga bangsawan Ling karena keberadaan sumber daya yang disembunyikan keluarga Ling. Selain itu keluarga bangsawan Ling merupakan keluarga yang berpengaruh dan memiliki kekayaan yang melimpah ruah berkat sumber daya yang mereka miliki.

Selain memiliki pengaruh yang besar di Kekaisaran Jia, keluarga bangsawan Ling juga memiliki sebuah organisasi perdagangan yang sudah menyebar di Benua Bulan Perak. Nama organisasi itu adalah Asosiasi Salju Putih dan sekarang mencoba memperluas pengaruhnya ke Benua Bulan Biru dan Benua Bintang Merah.

Asosiasi Salju Putih menyediakan berbagai macam sumber daya untuk kebutuhan kultivasi seorang kultivator dan berbagai macam pusaka. Hal inilah yang membuat keluarga bangsawan Ling disegani sekaligus diincar beberapa sekte aliran hitam di Kekaisaran Jia.

Setelah mengetahui sebagian kebenarannya, Xiao Yang pun memutuskan untuk mengamati terlebih dahulu karena Ling Han mengajak dirinya bersama Yuan Mei sebagai pengawal Ling Qiao.

“Aku akan menitipkan Qiao‘er di tempat adikku. Aku harap kalian berdua menerima tawaran sebagai pengawal anakku ini.” Ling Han memberikan penawaran dan membuat Xiao Yang tersenyum tipis.

“Terimakasih karena telah memberikan tumpangan kepada kami, Tuan Ling. Tetapi diriku dan Yang‘er bukanlah seorang kultivator yang seperti anda pikirkan.” Yuan Mei mencoba menjelaskan namun Ling Han bersikeras agar mereka menerima tawarannya.

Akhirnya Yuan Mei pun mengalah, sedangkan Xiao Yang mencoba memulai obrolan dengan Ling Qiao. Gadis berumur tujuh belas tahun itu terlihat tidak terbuka terhadap Xiao Yang dan tidak banyak bicara.

Xiao Yang sudah berusaha bersifat kekanak-kanakan namun sikap acuh Ling Qiao membuatnya kembali diam.

‘Aku yang seorang Dewa Naga ini diabaikan manusia?’ Xiao Yang membatin tidak percaya.

Mungkin seribu tahun lalu dirinya tidak akan melakukan hal seperti ini dan langsung menempa kemapuannya sebelum melakukan menyerang pemimpin Perintah Sembilan Dewa dan mencoba menghentikan kekacauan yang disebabkan Para Dewa.

Belajar dari kesalahannya, Xiao Yang pun bersabar dan mencoba bersikap alami dihadapan Ling Qiao dan kedua orang tuanya ataupun Yuan Mei.

Setelah melewati perjalanan yang cukup panjang akhirnya rombongan mereka sampai di Ibukota Jiahan. Darisini Xiao Yang sudah mengamati gerak-gerik orang-orang yang ada diluar gerbang kota dan mengantri untuk masuk kedalam.

‘Mereka pasti akan mengincar gadis ini dan menjadikannya sandera. Setelah tertidur seribu tahun, manusia masih tetap memperebutkan harta dan tahta. Mereka sama sekali tidak belajar dari masa lalu...’ ujar Xiao Yang dalam hati dan merasakan hawa keberadaan yang jahat tak jauh dari rombongan kereta kuda mereka.

Xiao Yang pun langsung melihat Ling Han dan Lu Shin Rui. Keduanya terlihat tidak menyadari jika mereka sudah diikuti sekitar sepuluh orang dan itu membuat Xiao Yang menghela nafas panjang.

‘Mereka benar-benar tidak sadar jika mereka telah ditandai.’ Sambil menghela nafas panjang, Xiao Yang pun melepaskan Aura Dewa Naga untuk menggertak orang-orang yang mengikutinya.

Berkat gertakan yang dilakukan Xiao Yang akhirnya orang-orang yang mengikuti kereta kuda keluarga Ling menjauh.

Tak lama kereta kuda berhenti didepan sebuah bangunan megah yang memiliki tujuh lantai dengan halaman depan dan belakang yang sangat luas. Didepan bangunan itu terlihat sebuah tanda bertuliskan Asosiasi Salju Putih dan bendera keluarga Ling.

“Kita akan bermalam ditempat adikku,” ujar Ling Han memberitahu.

Para penjaga Asosiasi Salju Putih langsung menyambut kedatangan Ling Han dan keluarganya. Kedatangan Ling Han disambut dengan ramah mengingat pria paruh baya itu adalah kepala keluarga Ling dan kakak dari pemilik Asosiasi Salju Putih.

Keluarga Ling dikenal juga sebagai keluarga pembisnis terbesar di Kekaisaran Jia bahkan namanya sudah dikenal di Kekaisaran Zhang ataupun Kekaisaran Yuan. Merupakan sebuah kebanggaan bisa memiliki hubungan dengan keluarga Ling dan itu akan Xiao Yang manfaatkan sebaik mungkin.

Hal yang pertama Xiao Yang lakukan adalah mengamati energi spiritual orang-orang yang ada dilingkungan Asosiasi Salju Putih. Sejauh ini orang yang Xiao Yang temui kultivasinya masih jauh dibawah dirinya dan itu membuatnya dengan mudah mengetahui tingkat kultivasi mereka hanya dengan menggunakan tatapan matanya.

Selain itu Xiao Yang juga bertindak dengan sangat hati-hati sehingga ia memalsukan kultivasinya menjadi orang biasa atau bocah yang tidak dapat berkultivasi.

Lalu dengan memusatkan energi spiritual dikedua matanya, Xiao Yang pun menajamkan indera penglihatannya.

‘Mata Naga Surgawi...’

Penglihatan Xiao Yang terlihat lebih tajam dan dalam sekejap ia mengetahui tingkat kultivasi orang-orang yang dirinya lihat.

Yang membuat Xiao Yang waspada adalah saat seorang pria berumur tiga puluhan tahun menyapa Ling Han dan Lu Shin Rui. Pria itu memperkenalkan dirinya sebagai Ling Zhou dan merupakan sosok suami dari Ling Yui sang pemilik Asosiasi Salju Putih.

“Kakak ipar, kenapa tidak memberi kabar jika ingin berkunjung kemari?”

“Mari masuk, aku menyambut kedatangan kalian, Kakak ipar.”

Ling Zhou terlihat sangat ramah kepada Ling Han dan keduanya berbincang ringan sambil memasuki bangunan megah itu.

‘Kultivasinya berada diatas Ling Han dan Lu Shin Rui. Orang ini memiliki aura yang sama dengan mereka walau terasa sangat samar...’ Xiao Yang membatin dan mengamati dengan seksama sebelum akhirnya ia mendengarkan apa yang diperbincangkan Ling Han dan Ling Zhou.

“Dimana Adik Yui?” tanya Ling Han dan membuat Ling Zhou seperti menyembunyikan sesuatu.

“Yui‘er sedang membicarakan sesuatu yang serius dengan kliennya, Kakak ipar.”

Dari gerak-gerik wajah Ling Zhou saja, Xiao Yang sudah mengetahui jika pria itu berbohong. Apa yang Xiao Yang khawatirkan terjadi saat ia merasakan beberapa hawa keberadaan yang bersembunyi disekitar bangunan.

‘Sepertinya aku terlibat dengan sesuatu yang merepotkan. Jika mereka berniat melukai Bibi Yuan maka mereka akan berurusan denganku...’

Xiao Yang membatin dan mengikuti arahan pelayan yang menuntun dirinya menuju sebuah kamar sederhana bersama Yuan Mei. Disana Xiao Yang langsung membaringkan tubuhnya dan ingin bermalas-malasan, namun Yuan Mei segera menegurnya.

“Mandi dulu, Yang‘er. Setelah itu kau bisa tidur dan beristirahat.” Yuan Mei menarik paksa tubuh Xiao Yang dan memberikan kain putih seperti handuk.

“Baiklah, Bibi Yuan.”

Xiao Yang menurut dan langsung menuju kamar mandi untuk membersihkan badannya yang penuh dengan keringat. Disisi lain Ling Han dan Ling Zhou mengobrol tentang Perjamuan Bangsawan yang akan diadakan lusa.

“Aku tidak menyangka Lembah Hantu semakin berani menentang kita, Kakak ipar. Jadi apa yang akan kita lakukan?” Ling Zhou bertanya dan memasang ekspresi khawatir walaupun semua itu hanya tipu daya belaka.

“Kau tidak perlu khawatir, Adik ipar. Selama di Ibukota Jiahan mereka tidak akan berani bertindak secara terang-terangan seperti kemarin.” Ling Han menenangkan Ling Zhou sebelum mengajukan permintaan.

“Besok Sekte Matahari Emas akan mengirimkan beberapa kultivator untuk membantu pengamanan. Bisakah Asosiasi Salju Putih turut membantu, Adik ipar?” ujar Ling Han.

Mendengar itu Ling Zhou pun tersenyum, “Tentu saja Asosiasi Salju Putih akan membantu melancarkan Perjamuan Bangsawan tahun ini, Kakak ipar. Aku bersumpah Perjamuan Bangsawan tahun ini akan lebih meriah dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.”

Ling Han menanggapi dengan senyuman tipis dan tidak mengetahui maksud ucapan Ling Zhou.

Tak jauh dari ruangan yang digunakan Ling Han dan Ling Zhou mengobrol, Lu Shin Rui menemui Yuan Mei untuk menunggu jamuan makan malam bersama.

Melihat kepergian Yuan Mei bersama Lu Shin Rui, Xiao Yang pun memutuskan untuk berkeliling bangunan asosiasi. Secara tidak sengaja Xiao Yang pergi ke lantai atas dan disana ia melihat Ling Qiao yang berdiri mematung ketakutan.

“Bukankah ini lantai teratas? Apa yang dilakukan gadis itu disini-” Suara Xiao Yang terhenti saat mendengar suara pekikan seorang wanita.

Tanpa dijelaskan Xiao Yang mengetahui apa yang terjadi dibalik ruangan yang dilihat Ling Qiao, karena ia telah melewati proses reinkarnasi dan berulang kali melihat hal ini walaupun dirinya sama sekali tidak memiliki pengalaman melakukannya.

“Nona Ling, apa yang kau lakukan disini?” Xiao Yang bertanya lirih dan hampir membuat Ling Qiao berteriak.

Segera Xiao Yang membekap mulut Ling Qiao menggunakan tangannya dan memberi isyarat kepada gadis itu agar tidak berteriak.

“Jangan bersuara atau mereka akan mengetahui kita...” ujar Xiao Yang dan Ling Qiao hanya menganggukkan kepalanya.

Dari dalam ruangan terdengar suara wanita yang tersengal-sengal diiringi suara pria yang mengerang hebat. Tak lama suara yang bersahut-sahutan itu berhenti dan membuat Xiao Yang menarik tubuh Ling Qiao untuk menjauh.

“Nyonya Ling, aku berhutang besar pada suamimu karena membiarkan diriku ini melewati malam yang indah denganmu.”

“Ini dokumen yang kujanjikan. Mereka terlibat dalam rencana ini.”

Suara seorang pria terdengar dan membuat Ling Qiao menghentikan langkah kakinya. Tak lama suara wanita terdengar keras dan penuh emosi

“Cepat pergi! Jangan pikir kau telah menaklukkan diriku! Ingat janjimu itu dan jangan mengingkarinya!” ujar wanita bernama Ling Yui dengan nada membentak.

“Tenanglah, Nyonya Ling. Aku bersumpah jika Lembah Hantu tidak akan menyakiti keluargamu selama dirimu ini patuh terhadap diriku dan tidak menolak melakukan hal ini denganku...”

Mendengar perbincangan singkat itu Ling Qiao menjadi syok dan ketakutan. Xiao Yang tidak mempedulikan apa yang terjadi pada Ling Qiao dan membawanya menuju sebuah ruangan kosong di lantai atas dan lebih mirip seperti sebuah gudang penyimpanan.

Terpopuler

Comments

Harman LokeST

Harman LokeST

laaaaaaaaaaaaaajjjjjjjjuuuuuuuuuuuutttttt teeeeeeeeerrrrrrrrrrruuuuuuuusssssssss

2023-10-24

0

Ibad Moulay

Ibad Moulay

Pulau Hantu Naga 🐲🐲🐲🐉🐉🐉

2023-08-13

1

Panjul

Panjul

hah

2023-07-30

0

lihat semua
Episodes
1 XYD 1 - 1000 Tahun Yang Akan Datang
2 XYD 2 - Kebangkitan
3 XYD 3 - Rencana Besar Xiao Yang
4 XYD 4 - Bangsawan Yang Terbuang
5 XYD 5 - Asosiasi Salju Putih
6 XYD 6 - Lebih Baik Tidak Mengetahui Apapun
7 XYD 7 - Gejolak Ibukota Jiahan
8 XYD 8 - Perjamuan Bangsawan
9 XYD 9 - Monster
10 XYD 10 - Rencana Yang Dihancurkan
11 XYD 11 - Kekaisaran Jia
12 XYD 12 - Hutan Kematian
13 XYD 13 - Hutan Bambu Emas
14 XYD 14 - Lembah Hantu
15 XYD 15 - Memberikan Cincin Ruang Kepada Jia Yu
16 XYD 16 - Lima Jagoan Kekaisaran Jia
17 XYD 17 - Wu Guang si Pedang Hantu
18 XYD 18 - Dalang Yang Sesungguhnya
19 XYD 19 - Melawan Perintah Sembilan Dewa
20 XYD 20 - Melawan Perintah Sembilan Dewa II
21 XYD 21 - Garis Darah Surgawi
22 XYD 22 - Dunia Ashura
23 XYD 23 - Mengejar Jejak Perintah Sembilan Dewa
24 XYD 24 - Perintah Sembilan Dewa
25 XYD 25 - Dunia Sembilan Naga
26 XYD 26 - Darah Naga Surgawi
27 XYD 27 - Roh Naga
28 XYD 28 - Aksi Jia Yu dan Ling Qiao
29 XYD 29 - Kematian Yang Fu
30 XYD 30 - Rencana Perintah Sembilan Dewa
31 XYD 31 - Pertarungan di Lembah Sunyi
32 XYD 32 - Amukan Roh Naga Neraka Mao
33 XYD 33 - Aksi Ling Qiao
34 XYD 34 - Akulah Yang Terkuat
35 XYD 35 - Melenyapkan Para Sampah
36 XYD 36 - Kisah 20 Tahun Lalu
37 XYD 37 - Situasi Perairan Benua Bulan Perak
38 XYD 38 - Tuan Putri Dari Kekaisaran Zhang
39 XYD 39 - Dosa Dan Kebencian
40 XYD 40 - Skenario Qiong Shan
41 XYD 41 - Dongyu Yang Hancur
42 XYD 42 - Siasat Qiong Shan
43 XYD 43 - Pergerakan Mereka
44 XYD 44 - Pedang Pemangsa Spiritual
45 XYD 45 - Kemunculan Siluman
46 XYD 46 - Pertempuran Shuyuan Dimulai
47 XYD 47 - Pertempuran Shuyuan
48 XYD 48 - Pertempuran Shuyuan II
49 XYD 49 - Pertempuran Shuyuan III
50 XYD 50 - Pertempuran Shuyuan IV
51 XYD 51 - Kebangkitan Tang Feng
52 XYD 52 - Xiao Yang vs Tang Feng
53 XYD 53 - Wujud Setengah Naga
Episodes

Updated 53 Episodes

1
XYD 1 - 1000 Tahun Yang Akan Datang
2
XYD 2 - Kebangkitan
3
XYD 3 - Rencana Besar Xiao Yang
4
XYD 4 - Bangsawan Yang Terbuang
5
XYD 5 - Asosiasi Salju Putih
6
XYD 6 - Lebih Baik Tidak Mengetahui Apapun
7
XYD 7 - Gejolak Ibukota Jiahan
8
XYD 8 - Perjamuan Bangsawan
9
XYD 9 - Monster
10
XYD 10 - Rencana Yang Dihancurkan
11
XYD 11 - Kekaisaran Jia
12
XYD 12 - Hutan Kematian
13
XYD 13 - Hutan Bambu Emas
14
XYD 14 - Lembah Hantu
15
XYD 15 - Memberikan Cincin Ruang Kepada Jia Yu
16
XYD 16 - Lima Jagoan Kekaisaran Jia
17
XYD 17 - Wu Guang si Pedang Hantu
18
XYD 18 - Dalang Yang Sesungguhnya
19
XYD 19 - Melawan Perintah Sembilan Dewa
20
XYD 20 - Melawan Perintah Sembilan Dewa II
21
XYD 21 - Garis Darah Surgawi
22
XYD 22 - Dunia Ashura
23
XYD 23 - Mengejar Jejak Perintah Sembilan Dewa
24
XYD 24 - Perintah Sembilan Dewa
25
XYD 25 - Dunia Sembilan Naga
26
XYD 26 - Darah Naga Surgawi
27
XYD 27 - Roh Naga
28
XYD 28 - Aksi Jia Yu dan Ling Qiao
29
XYD 29 - Kematian Yang Fu
30
XYD 30 - Rencana Perintah Sembilan Dewa
31
XYD 31 - Pertarungan di Lembah Sunyi
32
XYD 32 - Amukan Roh Naga Neraka Mao
33
XYD 33 - Aksi Ling Qiao
34
XYD 34 - Akulah Yang Terkuat
35
XYD 35 - Melenyapkan Para Sampah
36
XYD 36 - Kisah 20 Tahun Lalu
37
XYD 37 - Situasi Perairan Benua Bulan Perak
38
XYD 38 - Tuan Putri Dari Kekaisaran Zhang
39
XYD 39 - Dosa Dan Kebencian
40
XYD 40 - Skenario Qiong Shan
41
XYD 41 - Dongyu Yang Hancur
42
XYD 42 - Siasat Qiong Shan
43
XYD 43 - Pergerakan Mereka
44
XYD 44 - Pedang Pemangsa Spiritual
45
XYD 45 - Kemunculan Siluman
46
XYD 46 - Pertempuran Shuyuan Dimulai
47
XYD 47 - Pertempuran Shuyuan
48
XYD 48 - Pertempuran Shuyuan II
49
XYD 49 - Pertempuran Shuyuan III
50
XYD 50 - Pertempuran Shuyuan IV
51
XYD 51 - Kebangkitan Tang Feng
52
XYD 52 - Xiao Yang vs Tang Feng
53
XYD 53 - Wujud Setengah Naga

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!