Fatimah Khairunnisa, seorang gadis cantik yang periang dan ramah. Putri bungsu dari pasangan Awan dan Shofi, adik dari Keinan dan Angkasa. Mahasiswi tahun terakhir di universitas yang terletak di dekat kafe Awan yang saat ini dikelola oleh Keinan.
Fafa, panggilan akrab Fatimah untuk keluarga dan teman dekatnya, adalah seorang gadis yang baik hati dan sopan. Sedikit manja memang, mungkin karena Fafa adalah anak terakhir juga. Dan juga kedua kakak laki-laki Fafa, Keinan dan Angkasa, memang juga sangat menyayangi dirinya dan selalu berusaha untuk memenuhi semua keinginan adik perempuan mereka satu-satunya itu.
Meski semua keluarganya memanjakan dirinya, tetapi Fafa tidak pernah aji mumpung dan memiliki permintaan yang berlebihan. Seperti yang selalu diajarkan oleh bundanya selama ini kepada dirinya dan kedua kakaknya, Fafa pun tumbuh menjadi seorang gadis yang sederhana dan santun.
Siang ini sepulang kuliah, seperti biasanya Fafa akan langsung datang ke kafe milik kakaknya, Keinan. Fafa memang berangkat dan pulang kuliah selalu bareng dengan kakaknya itu. Selain itu, Fafa juga memang terbiasa membantu kakaknya di kafe tersebut jika dia memiliki waktu luang.
Fafa dan ketiga teman baiknya, Nazwa, Aqila, dan Zalfa, baru saja keluar dari area kampus. Keempat gadis cantik itu kemudian berjalan beriringan menuju ke arah kafe milik Keinan seraya mengobrol bersama.
Namun tiba-tiba saja, pandangan Fafa jatuh kepada seorang ibu-ibu paruh baya yang nampak sedang membawa banyak sekali barang belanjaan di tangan kanan dan kirinya. Ibu-ibu tersebut terlihat sedikit kesusahan ketika hendak menyeberang jalan saat ini. Karena memang saat ini situasi lalu lintas sedang cukup ramai.
"Guys, tunggu bentar, ya. Aku mau bantuin ibu-ibu itu dulu. Kasihan, kesusahan mau nyebrang jalan," kata Fafa kepada Nazwa, Aqila, dan Zalfa.
Tanpa menunggu jawaban dari ketiga orang teman baiknya itu, Fafa segera saja berlari menghampiri ibu-ibu paruh baya tersebut.
"Haish, dasar Fafa. Kebiasaan deh, main pergi gitu aja," gerutu Nazwa ketika melihat Fafa yang langsung berlari meninggalkan mereka bertiga tanpa menunggu persetujuan dari mereka bertiga terlebih dahulu itu.
"Lo kayak nggak hafal sifat Fafa aja, Wa. Anak itu kan emang paling nggak bisa lihat orang lain kesusahan. Apalagi orang yang udah lanjut usia gitu. Jiwa ingin menolongnya pasti langsung meronta-ronta," balas Aqila.
"Tapi itu juga yang paling gue suka dari Fafa. Meski sedikit manja, tetapi anak itu akan selalu berdiri paling depan kalau untuk masalah menolong orang lain," imbuh Zalfa juga.
"Ah, iya. Lo berdua emang bener," ucap Nazwa kemudian.
Nazwa, Aqila, dan Zalfa pun akhirnya hanya bisa tersenyum melihat Fafa yang saat ini sudah berdiri di samping ibu-ibu paruh baya tersebut, hendak membantu ibu-ibu itu.
"Ibu mau nyebrang, ya?" tanya Fafa kepada ibu-ibu paruh baya tersebut.
Ibu-ibu paruh baya tersebut pun kemudian menolehkan kepalanya ke arah Fafa.
"Eh, iya nak. Mau nyebrang, tapi dari tadi ramai banget kendaraannya," jawab ibu-ibu paruh baya tersebut.
"Ayo Bu, sini aku bantuin," kata Fafa kemudian.
"Oh iya, makasih banyak ya, nak," ucap ibu-ibu paruh baya tersebut.
"Sama-sama, Bu. Aku bantu bawain barang belanjaannya juga ya, Bu," ijin Fafa.
"Eh, nggak usah repot-repot, nak," tolak ibu-ibu paruh baya tersebut merasa tidak enak hati.
"Nggak pa-pa, Bu. Nggak repot kok," ucap Fafa.
"Hmm, ya sudah kalau begitu. Silahkan," balas ibu-ibu paruh baya tersebut pada akhirnya.
Fafa kemudian membantu membawakan sebagian barang belanjaan ibu-ibu paruh baya tersebut.
"Mari, Bu. Aku bantu ibu buat nyebrang jalan," kata Fafa.
"Iya, nak," balas ibu-ibu paruh baya tersebut.
Dengan menggandeng sebelah tangan ibu-ibu paruh baya tersebut, Fafa pun kemudian membantu ibu-ibu paruh baya tersebut untuk menyeberang jalan.
Dan tanpa sepengetahuan Fafa, ternyata ada seseorang yang juga sedang memperhatikan Fafa saat ini. Rupanya itu adalah Arshaka. Saat ini mobil yang dikendarai oleh Arshaka sedang berhenti di pinggir jalan karena tadi Arshaka harus menerima sebuah telepon yang sangat penting sehingga mengharuskan Arshaka untuk menghentikan laju mobilnya terlebih dahulu.
Dan tanpa diduga sebelumnya, ternyata Arshaka justru melihat sosok gadis cantik yang sempat dia temui di toko buku beberapa hari yang lalu itu.
"Eh, itu kan gadis yang di toko buku kemarin itu," lirih Arshaka ketika melihat Fafa yang sedang membantu seorang ibu-ibu paruh baya untuk menyeberang jalan tersebut.
Arshaka terus memperhatikan semua yang dilakukan oleh Fafa saat ini. Bisa Arshaka lihat bagaimana ibu-ibu paruh baya tersebut yang nampak mengucapkan terima kasih yang teramat sangat kepada Fafa setelah dibantu menyeberang sampai ke seberang jalan.
Arshaka juga bisa melihat senyum manis Fafa ketika membalas ucapan terima kasih dari ibu-ibu paruh baya tersebut. Fafa pun kemudian terlihat berpamitan kepada ibu-ibu paruh baya tersebut. Setelah itu Fafa kembali menyeberang jalan dan langsung menghampiri tiga orang gadis yang terlihat sedang menunggu Fafa saat ini.
Arshaka mengulum senyum. Dirinya sama sekali tidak pernah menyangka kalau akan bisa bertemu kembali dengan gadis cantik itu hari ini. Meski tidak bertemu secara langsung dan masih belum bisa menanyakan tentang nama gadis cantik itu, tetapi setidaknya Arshaka jadi tau kalau sepertinya gadis cantik itu kuliah di universitas yang berada di depannya saat ini.
Arshaka juga masih sempat melihat ketika gadis cantik itu dan ketiga orang temannya yang lain masuk ke dalam sebuah kafe. Seandainya saja saat ini Arshaka tidak sibuk dan memiliki waktu luang, dia pasti akan langsung menyusul gadis cantik itu ke kafe tersebut. Sayangnya Arshaka masih memiliki pekerjaan yang harus segera dia selesaikan hari ini.
Arshaka mengesah pelan. Setelah itu Arshaka pun kemudian kembali melajukan mobilnya dan hendak kembali ke perusahaannya sekarang juga.
"Semoga lain kali masih bisa bertemu kembali," do'a Arshaka di dalam hatinya.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 123 Episodes
Comments
☠ᵏᵋᶜᶟZARA🌹
pasti makin kagum nih arshaka
2023-11-14
2
~∆§°Feby°§∆~🇯🇴
semoga jadi jodoh kamu saka..😍
2023-11-14
2
😎 ȥҽɳƙαɱʂιԃҽɾ 😎
it's beautiful 😘
2023-09-26
3