hantu halte 2

Dia pun bergegas berkeliling, terlebih sosok hantu itu terbang ke arah belakang sekolah.

Akhirnya mereka sampai di sebuah perpustakaan, di dalam terlihat ada asap yang mengepul dari balik rak buku.

Kania ingin masuk tapi dia tak bisa menyentuh gagang pintu, sedang sosok arwah itu terlihat kesal.

Langsung mendorong Kania hingga terjungkal ke depan, "ih hantu sialan oh,main dorong-dorongan kan sakit gila!" marah Kania.

"Kamu kelamaan," kata hati wanita itu.

Kania berdecak kesal, dia bangkit dan ingin melihat apa yang ada di balik rak buku itu.

Dia di buat melongo melihatnya, pasalnya dia melihat pak Abdul gurunya itu sedang bercinta dengan salah seorang pegawai wanita.

Kania tak bisa melihat sosok wanita itu karena terhalang rambut panjangnya.

"Alah alah, itu pada ngapain ini perpustakaan kok di buat mesum, dan itu mbak ya," kata Kania menunjuk kedua pasangan itu.

Hantu itu mengangguk, dan saat selesai, Kania makin melongo saat tau, pasalnya itu adalah salah seorang pegawai tata usaha yang terkenal cantik dan paling muda.

"Mbak Yuli, kenapa kamu mau sama guru killer begitu, jangan bilang kena gombalan buaya," kata Kania tak percaya

"Karena anunya gede dan bisa membuat puas," kata hantu Yuli

"Wong edan!!" kesal Kania mengerucutkan bibirnya.

"Aku dan dia melakukan hubungan gelap selama dua tahun,tapi saat dia tau jika aku hamil,dia tak mau bertanggung jawab dan menghinaku jika aku hamil anak orang lain," kata arwah Yuli.

"Wah memang raja biaya nih sepertinya, lagi pula kok ya mau sih, terus sekarang mbak mau apa? seharusnya mbak tenang, tapi kenapa sekarang malah gentayangan," tanya Kania yang berlari pergi ke luar sekolah.

"Aku ingin dia mengakui semuanya, jika aku hamil anaknya dan juga aku bukan bunuh diri, melainkan dia yang membuatku mati," kata arwah Yuli.

"Eh benarkan? kenapa mbak bisa bilang begitu?" tanya Kania bingung.

"Karena aku tak mungkin mati dan membunuh anak ku," kata arwah Yuli yang kemudian menghilang.

Dan tiba-tiba Kania tertarik kembali ke tubuhnya, Shaka dengan sigap menahan tubuh sahabatnya itu.

"Kamu tak apa-apa Kania?"

"Aku baik-baik saja, sebaiknya sekarang kita pergi untuk membereskan semuanya, dan sepertinya kita harus ke perpustakaan sekolah dulu deh, aku curiga nih," kata Kania yang merasa tak enak.

"Kalian nanti nyusul, aku pergi duluan, karena tadi aku tak melihat Cici keluar dari sekolah dari tadi," kata Ardi yang langsung lari duluan.

Sedang Shaka memapah Kania yang masih lemah, Ardi sampai di perpustakaan sekolah.

Dia mendengar suara teriakan, karena perpustakaan di kunci, dia langsung menendang pintu hingga rusak.

"Guru biadab!!" marah Ardi melihat sosok Cici yang sudah kehilangan baju atasnya dan dalam keadaan menangis.

"Kenapa kamu bisa masuk,mana pak Joko," marah pria itu.

Tapi tanpa bicara Ardi menendang pak Abdul dan melepaskan jaketnya dan memberikannya pada Cici.

"Kamu itu seorang guru, kenapa berlaku biadab seperti ini, dan jika untuk masalah nilai tak harus dia menggadaikan kehormatannya," marah Ardi.

Tanpa di duga pak Shaka menampar pipi Ardi dengan keras, "ha-ha-ha terserah jamu mau ngomong apa, tak akan ada yang percaya jika aku melakukan hal ini, yabg ada kamu akan di tubuh fitnah, dan aku bisa membuat mu di depan dari sekolah ini sialan," marah pria itu.

Shaka datang dan menonjok pria itu hingga tersungkur, Shaka melihat ada ponsel yang sedang merekam semuanya.

Dia mengambil bukti itu dan langsung mengotak-atik benda itu dan menyimpannya.

Sedang Kania melempari guru biadab itu dengan buku yang ada di tempat itu, dia bahkan sangat terbawa emosi.

"Dasar,kamu telah membunuh mbak Yuli, dan kamu sembunyikan dimana jasadnya, kenapa kamu begitu biadab," marah Kania.

Ketiga orang yang ada di tempat itu kaget, "itu arwah mbak Yuli?" tanya Ardi yang tak percaya.

Pasalnya wanita itu adalah seorang wanita yang jadi incaran para murid SMA itu.

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!