"...diadakan MAN Kota X. ini merupakan kegiatan tahunan yang sangat di tunggu oleh kalian semua pastinya. Untuk lebih detail mengenai lomba apa saja yang di lombakan, bisa langsung konfirmasi ke ketua kelas kalian masing masing "
"Wahhh, lomba lagi nihhhh. ada yang beda nggak yaa kiaaa?" sahut Afifah.
"kayak nya sih sama. Maybe" tebakku.
setelah lumayan lami kami mendengarkan seluruh pengumuman rutinan tiap senin, mulai dari persiapan 17 agustusan, kebersihan, dan tata tertib Madrasah. point ke tiga itu yang sering banget di langgar, aah emang, peraturan wajib nya itu nggak pernah berubah, tapi tetap saja ada yang melanggar. salah satunya membawa Handphone ke sekolah. Ini larangan wajib dan mendasar. Hiks.
Aku dan teman kelasku langsung berhamburan ke kelas, betapa tidak, panas sekali di lapangan tadi. untung bawa air, jadi nggak repot perlu ke koperasi atau kantin, kayak temen temen ku sekarang.
ku tengah duduk sambil melepas dahaga, kemudian Ghani datang langsung duduk di kursi Afifah sebelahku.
"Kia, nih lembaran pengumuman lomba dari waka kesiswaan. Beda ki, dari tahun sebelumnya, paling berat sih panitia kelas, penanggung jawab nya. ah pusing aku" gerutu Ghani ketua kelasku saat ini.
ku terima lembaran dari Ghani yang lumayan banyak. Berisi penjelasan dan ketentuan lomba beserta sanksi bila tak ikut lomba.
"gila nih, lombanya sih hampir sama kayak tahun lalu ghan, tapi yang berat koordinator tiap lomba. gitu kan ya? "
"apaan nih kia,? " sahut Afifah yang baru datang dari koperasi.
"ketentuan lomba tadi. ribet fah" sahut ku cepat.
"aku rasa sih, pasti anak anak itu ribetnya di masalah penanggung jawab atau koordinator itu. orang mereka disuruh ikut lomba aja kadang ogah ogahan. apalagi sekarang buat penanggung jawab nya, ah pasti pada nolak tuh" jelas ghani yang ku tahu maksud dan arah tujuannya. dongkol banget tuh ketua kelasku, mukanya sebel udah kayak mau nerkam orang. wkwkwk.
"hahaahahha, iya ghani. kamu ngomong kayak orang orasi aja, menggebu gebu. aku paham maksud mu, kita ngomong baik-baik dulu sama anak anak. kamu juga harus tegas ghan, biar mereka juga patuh dan nurut." jelasku yang di beri jempol afifah yang juga tak kalah setuju.
Kemudian datanglah, Geng cowok kalem dan idolanya kelas ku. ah, bukan hanya kelas ku saja sih, mereka cukup terkenal di madrasah ku ini. Tak hanya kalem dan cukup tampan, mereka juga bisa di bilang cukup punya prestasi.
Terdiri dari 4 laki laki, Arga ( paling di kagumi, pinter IT dan anak basket ), Adam ( cowok pinter gambar dan nglukis nih, dah banyak penghargaan ), Umar ( dia ini paling rajin dan pendiam diantara 3 teman yang lain ), dan Malik ( bukan Zayn Malik yaa. Hehehe. Dia paling supel dan humoris ).
"ada apa nih? rapat meja bundar?" celetuk Arga teman sekelasku yang juga baru datang dari kantin. dan langsung duduk di samping Afifah.
"udah tahu meja nya kotak ga, darimana keliatan bundar nya? " jawab ku agak sinis padanya.
"hahaha, becanda kia, serius amat kamu. be calm" tertawa puasnya membalas omonganku tadi.
ku hanya membalas dengan senyum simpulku saja, terlalu malas membalas debatnya itu. Afifah yang di sebelah Arga hanya geleng geleng kepala, kocak batinnya.
"ya udah ghan, nanti kalau yang lain udah pada masuk kelas semua, kamu umumin masalah ketentuan lombanya, gimana pun kalau nggak ikut, kelas kita yang kena denda." jelasku pada ghani yang sedari tadi cuma bengong. pasti pusing tuh cowok, hehehe sabar ya ghani.
.
.
.
.
.
Bersambung.
Jangan lupa ya kawan, buat kasih comment dan vote author yaa. Biar semangat nulisnya. Heheheh:)
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 98 Episodes
Comments
Yara_Army
jejak dari cutie pie ya👍
2020-11-12
0
Yara_Army
wadu zayn malik wkwkwkwkw
2020-11-12
0
anotherbyl
Jejak dari akuu😘
2020-08-18
0