Cleaning Servis

...Selamat datang di novel karya...

...𝑆𝑞𝑢𝑎𝑑 𝑃𝑒𝑛𝑦𝑖ℎ𝑖𝑟/PIMOYᶠᵃⁿⁿʸ 🌼...

...semoga kalian suka ya ☺️....

...Like, Vote, Koment, & klik ♥️ nya, favoritin novel ini. Agar aku semangat menulisnya ✌️...

...𝐻𝑎𝑝𝑝𝑦 𝑅𝑒𝑎𝑑𝑖𝑛𝑔...

.....................

Kriiiiiiiing

Kriiiiiinggg

Kriiiiiinggg

Bug

"Aduuuuuhhhh......"

"Lagi enak-enaknya tidur malah digangguin aja sih. Pake adegan jatuh segala. Ahhhh.... pangeran berkuda putihku ...."

Klik

"Kamu juga dari tadi bunyi terus. Pahamilah jiwa jomblo ku ini yang terus meronta-ronta bermimpi ketemu pangeran berkuda putih. Kenapa jadi kamu gangguin dengan bunyi berisikmu itu. Ambyar kan jadinya! Huh!" kesal seorang gadis yang memakai piyama bergambar pisang tersebut.

"Aduh.... pan-tat ku sakit..." ucapnya karena pan-tat nya sudah mencium lantai yang dingin.

"Jam berapa sih ini?" gadis itu melihat jam bekernya kembali.

"Hah? OMG! Gawaaaaat! Aku bisa telat ini kalian nggak buru-buru."

Gubrakk!

Entah sudah kesekian kalinya dia menabrak lagi barang-barang. Kebiasaan yang sudah untuk diubah memang. Tapi itulah seorang gadis yang hidup sebatang kara. Sejak kematian sang kakak lelakinya akibat sebuah kecelakaan beruntun. Sekarang Olivia Johnson atau yang biasa dipanggil olive. Dia harus hidup seorang diri dan berusaha sendirian.

Sejak kakaknya, William Johnson meninggal. Dia memutuskan untuk pindah ke kota setelah menyelesaikan pendidikan sekolah menengah atas nya. Setelah itu dia mencari pekerjaan di kota karena dia harus menghidupi dirinya sendiri.

Dulu setelah kematian sang kakak. Pernah olive memutuskan ingin menyusul sang kakak saja. Karena olive merasa sudah tidak memiliki siapa-siapa. Dan dia sudah sangat putus asa. Tetapi para tetangga menyelamatkan olive. Mereka memberikan pengertian kepada olive kalau meninggal secara bunuh diri itu berdosa. Dan setelah mati pun dia tidak akan bertemu dengan kakak dan juga kedua orang tuanya.

kematian adalah takdir seluruh makhluk, manusia ataupun jin, hewan ataupun makhluk-makhluk lain, baik lelaki atau perempuan, tua ataupun muda, baik orang sehat ataupun sakit.

Allah SWT menegaskan, kematian sudah ditetapkan dan pasti datang: “Faidzaa jaaa ajaluhum laa yasta'khiruuna saa'atan walaa yastaqdimuun” (QS al-Araf: 34). Maksudnya, sedikit pun kematian tidak bisa ditunda atau dipercepat.

Orang yang mati karena melakukan bunuh diri akan masuk neraka dan kekal di dalamnya. Tindakan bunuh diri, dengan cara apapun merupakan hal yang dilarang dalam Islam. Perilaku ini merupakan dosa besar yang telah dilarang dalam Alquran dan sunah.

Olive berusaha ikhlas menerima takdir yang harus dia jalani. Berkat dukungan tetangga yang dekat dengannya. Gadis itupun tetap melanjutkan hidupnya dan menyelesaikan pendidikannya. Semua itu demi orang tua dan juga kakak lelakinya. Dia ingin membuat mereka bangga meski mereka semua hanya bisa menatapnya dari surga.

Olive berjalan tergesa-gesa menuju ke loker kerjanya. Hari ini adalah hari penting di perusahaan Admaja Grub. Karena dia mendengar kalau CEO perusahaan ini adalah orang baru. Cucu kandung dari pemilik perusahaan Admaja.

Semuanya persiapan penyambutan sang pewaris sudah dipersiapkan jauh-jauh hari. Dan semua karyawan di perusahaan itu wajib menyambut kedatangan sang pewaris.

"Olive! astaga kamu kenapa baru datang, ayo cepat! CEO baru sudah sampai!" teriak Alana sambil menarik tangan olive.

"Eh, sebentar Alana! aduh... pelan-pelan nariknya. Aku belum merapikan rambutku ini," ujar olive sambil sibuk membenarkan ikatan rambut dengan tangan kanannya.

"Nah itu dia iring-iringan mobilnya sudah datang. Cepat masuk ke barisan," ajak Alana dan kini keduanya sudah masuk ke dalam barisan para cleaning Servis perusahaan Admaja.

"Wah, ganteng banget ya CEO baru nya. Udah tampan, kaya raya, dan cool banget gitu tampilannya. Hmmm... benar-benar pangeran impian," ujar Alana yang mendadak mengagumi pesona sang CEO baru.

Olive yang melihat kehaluan temannya hanya bisa mencebikkan bibir.

"Kalau ngehalu jangan ketinggian Alana. Ntar kalau jatuh, sakit sendiri kamu," tegur olive.

"Ih....olive kamu ya nggak bisa lihat teman senang," ujar Alana sewot.

"Kalian berdua bisa diam tidak! Kalau masih ramai saja, saya akan mengeluarkan surat peringatan buat kalian berdua!" tegur kepala kebersihan di sana.

"Eh, maaf Bu," Olive dan Alana saling pandang dan memberikan kode untuk saling diam karena nggak mau dapat surat peringatan.

Ketika CEO itu melewati barisan para cleaning Servis dia tak sengaja bertatapan mata dengan seorang gadis bermata coklat dengan rambut di ekor kuda.

Deg

Deg

Deg

"Tuan muda anda kenapa?" tanya David karena melihat tuan mudanya mendadak berhenti dan memegangi dadanya.

"Ti... tidak," Aksarion kembali melanjutkan perjalanannya ke ruang meeting meski dia merasakan sesuatu yang aneh dalam dirinya. Entah apa yang salah dengan dirinya. Tapi dia berusaha untuk profesional dan mengabaikan perasaan itu.

...----------------...

Bersambung 🌼

Terpopuler

Comments

Nurhayati

Nurhayati

wah...pandangan pertama udah deg deg aja nih pak CEO nya😆

2022-12-18

0

Kar Genjreng

Kar Genjreng

jangan jangan tertarik dengan... Ob cantik Olivia... kasihan tu sebatang kara...😂😂😂💪💪💪

2022-12-14

1

Heni Mulyani

Heni Mulyani

ko lama update lanjut author

2022-11-21

1

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!