Kelas Pertama

" Zays, apa benar sekarang kita akan ikut kelas sejarah? "

" He'em benar, kamu tidak lihat tadi? Fluch kupu-kupu master Swinerva memperlihatkan 5432,5 peraturan dan termasuk juga jadwal kita? ".

" Apa? kenapa koma 5? ".

" Ya, karena ada satu peraturan yang masih belum terpecahkan alasannya antara ia dan tidak, antara betul atau salah jadi belum selesai tertulis. "

" Peraturan sebanyak itu?? Kamu mengingatnya??

"Heemm entahlah ".( Mengangkat bahu) Aku tidak berusaha mengingatnya, hanya saja secara tiba-tiba terekam dalam fikiran ku, jadi jika pun aku harus membacakannya satu per satu untukmu Aku cukup melihatnya di dalam fikiran ku ".

" Tidak perlu!! Aku pun bahkan tidak ingin melirik apalagi membacanya terlebih mendengarnya. tapi bukan itu maksudku, coba bayangkan Zays, kelas sejarah pastinya akan jadi kelas paling membosankan dalam sejarah, dengan kata lain sejarah membosankan dalam sejarah, hehee.... Jadi Apa sebaiknya kita tidak usah ikut kelas ini..."

" Kita lihat saja nanti ".

Semua murid menempatkan dirinya masing-masing. Tak lama kemudian datang seorang wanita paruh baya dengan pakaian menarik. Pakaian berbulu klasik berwarna nyentrik yang terlihat usang, saat ia berjalan beberapa bulu terjatuh ke lantai.

Semua murid melirik pakaian Master Preetysney.

" Kenapa dengan mata kalian? Ini? (Menunjuk pakaiannya). Inilah bentuk saya menghargai sejarah, ini merupakan pakaian turun temurun dari generasi pertama, lihat bulu-bulu itu sudah rontok lagi, padahal saya sudah menambahnya kembali dengan bulu ayam ".

" Baik, kita mulai kelas ini dengan satu pertanyaan, Apakah ada yang tahu tentang Twiz ?"

Semua diam tak menjawab

" Oh ... Jadi kalian tidak tahu apapun tentang Twiz?? Sedikitpun?? Baik, kalian para Master pendatang yang tercatat dalam sejarah. Datang tak di undang pulang tak di antar.  tanpa  Twiz. Baik, saya anggap kebutuhan kalian semuanya sudah terpenuhi, jadi tidak usah berusaha sedikitpun untuk menjawab, karena apa yang akan saya tawarkan kepada kalian sudah hangus ".

" Tunggu, Biarkan saya coba menjawab, Twiz ituuu... gabungan antara warna kekuatan Fluch dan Angka tingkatan energi ". Jawab Vivena

" Iya, meski kurang padat tetapi itu lebih baik daripada tidak sama sekali".

" Jadi selamat, kamu berhak mengambil seperangkat peralatan sekolah, seragam, dan Batu Kristal Zero. Selalu ada yang spesial untuk hal yang pertama bukan? ".

" Kalian perhatikan pada papan tulis !".

...

" Itu merupakan Warna Twiz yang menunjukkan tingkat kekuatan Fluch "

...

...

" Dan ini Tingkatan energi Fluch, jika Energi 100% maka akan naik 1 tingkat ".

" Energi Fluch ini berbeda dengan energi didalam diri".

" Jika kita menggunakan Fluch terlalu sering maka Energi didalam diri akan semakin berkurang, sedangkan Jika kita mampu memurnikan Kristal Zero Dark Fluch dengan Twiz yang lebih tinggi dari yang kita miliki, maka Energi Fluch kita akan meningkat".

" Kita berada pada Dunia I. Dalam sejarah, belum ada master yang mampu menempuh menjadi Pro Master, hanya ada tiga Master yang mempunyai Fluch tertinggi yaitu tingkat Emas VI, pastinya kalian para Master tahu siapa nama ketiga Master terkenal itu, bukan suatu hal yang mustahil jika Master menaiki peringkat Pro Master ataupun Dewa Master untuk mengalahkan Iblis pada Dunia II dan III, tentunya kalian harus mempersiapkan diri kalian. Jika Twiz pada diri kalian tinggi, tetapi Kemampuan Diri rendah, maka Fluch yang kalian keluarkan akan lemah ".

" Jika Master mampu mengalahkan Dark Fluch Iblis dengan memurnikan Kristal Zero pada Iblis, maka master mendapatkan Light Fluch secara otomatis di dalam dirinya, jadi, kekuatan Fluch yang dimilikinya sudah di murnikan dan dapat dikendalikan oleh para Master, Master itu akan dijuluki Master Light Fluch ".

" Jika Master mengalahkan Dark Fluch Iblis tetapi tidak memurnikan Kristal Zero, maka Dark Fluch Iblis akan secara otomatis berpindah dalam diri Master, tetapi Fluch yang dimilikinya memiliki aura gelap, Master itu dijuluki Master Dark Fluch ".

" Jika Master Dark Fluch ingin memurnikan kembali Fluchnya, maka Master Light  Fluch harus melawan Master Dark Fluch, dengan begitu Master Dark Fluch akan kehilangan Fluch yang dimilikinya.

Bagan III

" Jika energi di dalam diri sudah 100%, maka akan naik satu tingkatan, semakin besar tingkatan Twiz, akan semakin tinggi kekuatan Fluch di dalam diri Master ".

Sekarang, mari kita praktekkan, ikut saya ke ruang Fixzes.

Master Preetysnee membawa mereka ke luar ruangan yang berjarak ± 20 meter dari ruang sejarah.

"Ruang Fixzes ini adalah ruang untuk mengasah kemampuan, saya sudah siapkan sesuatu untuk latihan kalian saat ini, (sambil membuka kain penutup).

Kalian lihat di depan kalian ini, Ini adalah Iblis Dark Fluch Naga dengan Twiz Kuning V. Saya ingin kalian maju satu persatu dan gunakan Fluch yang kalian miliki untuk melawannya ".

" Varendra, kamu perhatikan didepanmu, apa yang kamu lihat!"

" Aku melihat Naga, hanya Naga besar dan api keluar dari mulutnya ".

" Penglihatan mu masih tingkat dasar, maka kamu belum mampu melihat kristal zero secara langsung. Vivena! Pinjamkan batu kristal zero mu !"

" Jadi kamu perlu bantuan itu ". (Memberikan kepada Varendra)

Varendra mulai memfokuskan dirinya menggunakan Fluch di dalam dirinya, karena Twiz yang dimilikinya tinggi, maka seharusnya lebih mudah mengalahkan Dark Fluch yang Twiz nya lebih rendah dari nya, semua itu tergantung pada kemampuan didalam dirinya.

Varendra mengeluarkan salah satu Fluch nya, Fluch Rajawali, sehingga dirinya mampu terbang menggunakan Fluch itu. Varendra mulai mendekati Naga itu dengan hati-hati, setiap kali Naga itu menyemburkan api, dirinya berusaha menghindar, Varendra belum juga mengeluarkan Kemampuan Dirinya, Dia terus berusaha menghindar dari semburan api itu.

Varendra mulai menunjukkan Kemampuan Dirinya dengan dibantu Fluch nya, cakar tajam yang ia miliki di arahkannya tepat pada sayap naga itu, cakaran itu mampu menyayat luka pada sayap naga itu. Hal itu mampu mengurangi sedikit aura hitam batu kristal Zero yang dilihatnya. Mengetahui sayapnya tergores, semburan api semakin menjadi, Naga marah tak terkendalikan, mengetahui itu Varendra langsung menggunakan sayap tajam nya dan langsung menusuk jantung Naga itu tanpa memperhatikan Batu Kristal Zero yang masih memiliki aura hitam, dan Naga itu mati terlebih dahulu tanpa di murnikan Kristal Zero nya, sehinggakan Dark Fluch Naga masuk ke dalam diri Varendra yang merubahnya menjadi Master Dark Fluch.

Mengetahui hal itu, Master Preetysne langsung mengeluarkan Fluch Akar Hemlock, Ia memfokuskan fikirannya agar Akar Hemlock melilit Varendra dan berefek Kram pada Varendra, lalu melemahkannya. Semakin lemah dan semakin bertambah lemah maka Kristal Zero dalam diri Varendra akan semakin mengembalikan kemurniannya.

" Ingat, jangan gegabah! Perhatikan dulu Kristal Zero pada Dark Fluch, jika belum murni dan kalian sudah mengalahkannya, inilah yang akan terjadi, akan sangat fatal dalam diri kalian, semua light Fluch yang kalian miliki akan berubah menjadi Dark Fluch ".

" Gabungkan fikiran kalian untuk mengontrol dan mengendalikan Fluch kalian, agar kalian lebih sedikit mengeluarkan tenaga kalian untuk melawan Dark Fluch, untuk itu perlu energi yang cukup ".

" Dark Fluch kali ini akan berbeda dengan yang sebelumnya, Ular Merah V.

Minerva! Sekarang giliran mu! ".

" Yang Aku lihat ini adalah Ular berbisa, bisa ini meracuni dirinya sendiri melewati peredaran darah dan menyusup ke jantungnya, membuat hatinya menjadi hitam sehingga jika kita terkena akan bisanya maka akan menghitamkan hati kita. Aku melihat Kristal Zero yang ada dalam dirinya, bentuk dan warnanya sama seperti Batu Kristal buatan ini ".

" Jadi kamu tak perlu bantuan Batu Kristal ini, sekarang lawan ular itu, murnikan Kristal Zero nya ".

Minerva langsung mengeluarkan dua sekaligus Fluch nya. Fluch Deadly Nighstade dan Fluch Bee. Dengan Fluch Deadly Nighstade miliknya, ia fokuskan untuk melumpuhkan otot-otot ular itu, setelah ular itu kesulitan bergerak, Fluch Bee ia gunakan untuk menyuntikkan madu kepada ular tersebut, madu itu masuk ke dalam aliran darah, jantung, dan hati, sehinggakan menetralisir bisa di dalam tubuh ular ini, Kristal Zero pun menjadi murni tanpa harus membunuh dan menyakitinya. Light Fluch Ular Merah V pun jadi miliknya.

" Taktik yang bagus Minerva.

Ular Racun Berbisa sudah dimurnikan olehmu dengan mengubah racun menjadi madu, sehinggakan Light Fluch yang didapat olehmu berupa Light Fluch Ular Bisa Madu, jika kamu menggunakan Fluch itu, maka kamu dapat menjinakkan hati Dark Fluch yang akan kamu lawan nanti.

" Sekarang Dark Fluch terakhir yang akan saya perlihatkan ".

"  Ini adalah Dark Fluch Turritopsis Dohrnii.

Zays Rayswa, kamu maju ke depan apa yang kamu lihat !".

Terpopuler

Comments

Atik Nafisah

Atik Nafisah

author hutang jawaban ya ... nanti di akhir dijelasinnya🙏

2022-11-17

0

Pendekar New

Pendekar New

masih gak paham

2022-11-17

1

anggita

anggita

ilustrasi gambar👏

2022-11-05

0

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!