Malam itu Rose sudah mengepak semua barang yang di milikinya. Tidak banyak,hanya buku-buku pelajaran saja dan beberapa pakaian. Karena sebenarnya, Rose bukanlah type
seorang wanita yang ribed. Rose selalu berpenampilan sederhana. Namun dari kesederhanaanya tidak mengurangi kecantikannya. Dengan tinggi badan 162cm,berat badan 53kg,adalah bentuk tubuh yang ideal. Kulit kuning langsat yang selalu terawat, dan rambut hitam legam dan panjang, itu adalah ciri khas dari seorang gadis bernama Rose. Bentuk wajah bulat,hidung tidak mancung tapi tidak juga pesek. Dengan alis yang tebal tapi rapih, menopang dan mempertegas pandangan tajam mata Rose, dan semakin menbah daya tarik darinya.
Endang adalah teman satu kost dengan sekolah yang sama namun beda jurusan. Malam ini mereka berdua sedang duduk santai di ruang tamu, rumah kost tempat mereka tinggal selama ini.
"En...kamu mau lanjut kuliah di mana setelah ini?" tanya Rose sambil mencomot pisang goreng, yang barusan mereka beli di gang dekat kost-kost an.
"Aku belum tahu Rose....yang jelas seandainya aku kuliah nanti, mau kuliah yang bisa mudah cari kerja. Tapi nantilah Rose....aku tanyakan dulu ke kakakku,karena kakakku yang mau bantu aku biayain kuliahnya. Kalau kamu sendiri mau lanjut ke mana Rose?." jawab Endang yang nampak santai menghadapi masa depannya,dan balik bertanya kepada Rose
" Aku pingin ambil psikolog,tapi setelah aku cari-cari informasi biayanya terlalu berat. Aku mau cari D-3 keperawatan saja,yang kata ayahku masih bisa di jangkau biayanya. Dan yang pasti lulus berharap bisa langsung kerja En...."jawab Rose. Dalam pikiran Rose,apapun dan di manapun melanjutkan pendidikannya,jika di lakukan dengan sungguh-sungguh pastii akan membuahkan hasil yang baik.
" Udah cari-cari sekolahnya Rose....?" tanya Endang balik.
"Sudah En....aku mau ambil di kota Yogya. Dan aku sudah memasukkan berkas pendaftaran juga menggunakan surat keterangan lulus kemarin. Karena ijasah belum turun. Dua hari ke depan aku mau menyerahkan ijasah dan kelengkapan yang lain. Semoga Allah memudahkan jalanku En....." jawab Rose dengan penuh pengharapan dari perkataannya.
" Aku doakan lancar Rose,dan aku yakin bakal di terima di sekolah itu. Jurusanmu di sma juga sudah ngedukung. Nilaimu juga bagus. Pasti lolos lah Rose....saat kamu lulus nanti,klo ketemu aku sudah harus panggil kamu suster Rose brarti ya....?" kata Endang sambil tersenyum manis.
"Aamiin🤲🤲🤲." jawab Rose meng aminkan doa dari teman satu kostnya tersebut. Banyak sekali yang mereka obrolkan malam itu. Seakan tak ada hari esok lagi. Tapi memang kenyataanya seperti itu,karena malam itu adalah hari terakhir mereka tidur di kost-kost an, yang selama 3 tahun terakhir ini mereka tempati. Banyak suka dan duka yang mereka alami selama di kost-kost an mereka. Namun karena dua gadis itu memang termasuk gadis-gadis yang mandiri,semuanya bisa terlewati. Dan kebersamaan mereka akan berakhir besok pagi. Mereka akan pulang ke kampung halaman mereka masing-masing.
Dan malam itu mereka kembali ke kamar masing-masing,untuk merangkai mimpi dan melanjutkan kehidupan yang baru setelah itu. Entah apa yang akan mereka raih di kemudian hari nanti. Namun yang pasti mereka adalah generasi muda yang punya keinginan untuk maju dan succes
*Doakan kami succes ya....yuck baca kelanjutan ceritanya!"*
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 148 Episodes
Comments
Roseka
Yuck.....semangat-semangat💪💪💪
2022-12-11
1