Duri Pamela

Happy Reading

🔴❤️🔴❤️🔴

"Duri, ayo bangun." teriak seorang wanita tua menggedor pintu kamar gadis bernama Duri tersebut, namun yang di panggil tidak juga menujukan dirinya.

"DURI... " teriak nya lagi

"Awas kau ya." ucap wanita itu lagi dan pada akhirnya wanita itu pergi meninggalkan kamar Duri dan melanjutkan membuat gorengan nya untuk di jual di kantin sekolah tempat anak dan keponakan nya itu sekolah.

Duri Pamela, Nama itu sebenarnya indah namun sangat menyakitkan jika satu duri di daun menusuk daging namun duri lain nya kena imbasnya. Ya, gadis itu berusia masuk 18 tahun dan dia duduk di bangku SMA kelas tiga, memiliki sifat pendiam dan penakut membuat Duri jarang mendapatkan pergaulan. dia selalu minder dengan orang-orang atau teman-temannya yang ada di kelas, Duri gadis biasa penampilan pun juga biasa namun wajahnya cantik dan manis, gadis itu begitu kalem sehingga dirinya selalu di perlakuan semena-mena oleh orang lain.

Tinggal dilingkungan kumuh tidak ada orang yang mau seperti itu namun balik lagi jika sudah takdir menentukan nya melawan pun dirasa percuma.

Duri Pamela adalah gadis yatim piatu yang di besarkan oleh bibinya atau bisa dibilang kakak perempuan dari ibunya, sejak usia Duri tiga belas tahun. namun nasib baik tidak pernah ada untuk nya semenjak di tinggal orang tua.

Gadis itu bersekolah di sekolahan elit pun karna bantuan dari pemerintah juga pihak sekolah karna dirinya pun murid berprestasi.

"Hooaaammmmm." setelah semalam gadis itu mengalami hal yang tidak pernah ia bayangkan, dirinya baru tebangun namun bekas menangis dan bengkak dimatanya pun belum juga hilang.

"Jam tujuh pagi?duh.... pasti bibi marah ni sama Duri." ucap gadis itu kaget melihat jam dinding di kamar nya itu.

Gadis itu langsung membereskan kamar nya lalu membuka pintu kamar.

Brak...

pintu yang sudah usang dan sering lepas satu engsel pintu tersebut jadi kalau mau buka atau pun tutup pintu itu harus sedikit lebih keras menghempasnya. Duri langsung berlarian ke arah dapur.

"Huhhhffffsss... Bi.. bibi."panggil gadis itu menarik nafas nya.

" Gak usah bantuin tidur aja sana."ketus Bi Ema kepada Duri

"Maaf bi, Duri telat." ucap gadis itu menunduk kan wajahnya takut dan langsung meminta maaf.

"Ya sudah mandi cepat dan bantuin bibi susun gorengan ini dan ingat uang jajan kau hari ini tidak ada." ucap Bi Ema

Duri hanya bisa pasrah, biasanya dia dapatkan uang jajan sekolah dengan subuh-subuh membantu bibi nya karna hari ini dia telat bangun makan untuk kesekian kalinya gadis itu tidak membawa uang kesekolah.

"Baik Bi." Duri pun hendak jalan masuk kamar mandi namun dari arah kamar sebelah nya itu terbuka.

"Ibu... hoooaaammm."seorang gadis seusia Duri baru keluar dari dalam kamar nya dan bisa dilihat gadis itu pun seperti nya baru bangun tidur.

" Sayang, kau sudah bangun? ayo mandi lah, kau mau sekolah kan?"ucap Bi Ema kepada putrinya yang baru bangun itu.

"Baiklah Bu, nanti tami akan mandi tapi apakah ada sarapan? tami laper." ucap gadis itu sambil menepuk-nepuk perut nya

"Ada telur dadar di atas meja makan, makan lah itu untuk mu nak."ucap Bi ema kepada anak nya itu.

" Oke."

Duri hanya bisa memperhatikan nya saja, betapa dia tidak beruntung menjalani hidup, betapa malang di saat usia sekolah semua orang ada ibu dan ayah nya sedangkan Duri hanya hidup menumpang dengan bibinya, jangan kan untuk menawarkan makan, untuk jajan sekolah pun Duri harus bekerja terlebih dahulu agar bisa mendapatkan nya.

"Ternyata benar ya patah hati seorang anak perempuan itu adalah di tinggal seseorang yang sangat perhatian dan menyayangi nya yaitu ibu." ucap Duri didalam kamar setelah selesai mandi tadi sambil menatap foto usang milik ibunya.

Bersambung......

Like, komen, dan vote ya 🙏🙏🥰

Terpopuler

Comments

OLivia CeciLia

OLivia CeciLia

jangankan duri yg di tinggal ortu karna meninggal, gw yg ortu masih hidup dan lengkap aja dari kcl di titip sama paman jg sama kayak duri bangun pagi2 buat beres2 rumah biar bisa makan klw ga nasi bisa di umpetin intinya klw numpang sama org itu ga ada yg enak, mau sodara sekalipun

2022-10-27

4

Julio Stevaning

Julio Stevaning

nyesek banget nasibnya Duri

2022-10-22

1

Muh. Yahya Adiputra

Muh. Yahya Adiputra

YaAllah kasian sekali nasib hidup duri😭😭😭

2022-10-17

2

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!