2

Hari ini adalah hari sabtu dan semua pegawai yang bekerja sedang libur bekerja......

Sebagian orang ada yang menghabiskan paginya untuk berolahraga, ada juga yang menghabiskan waktu bersama keluarga ....

Tetapi berbeda dengan denada yang lebih memilih menghabiskan waktunya untuk tidur di atas ranjangnya ....

Bahkan denada mematikan ponselnya supaya tidurnya bisa lebih nyenyak dan tidak ada yang bisa mengganggunya.....

Tetapi ia lupa jika sahabatnya yang bernama Anya mengetahui kode sandi pintu rumahnya dan bahkan Anya juga memiliki kunci cadangan rumahnya.....

Tepat pukul 10 pagi Anya menggelengkan kepalanya sambil berkacak pinggang melihat sahabatnya yang tak pernah berubah dari dulu.....

Dimana semua wanita saat libur bekerja memilih untuk memanjakan badannya, tetapi tidak dengan denada yang memilih untuk menghabiskan liburnya di atas ranjang......

"punya sahabat satu aja kelakuan gini amat! "... ucap Anya sambil berjalan menghampiri ranjang

" pantesan aja gak dapet jodoh! orang kerjaan kamu dihari libur hanya molor terus"..... ucap Anya sambil menarik selimut yang membungkus badan denada

"buruan bangun! hari udah hampir malam lagi tau".... Anya duduk ditepi ranjang

Anya menggelengkan kepalanya saat ia tak dapat respon dari denada dan dengan kesal Anya membisikkan sesuatu yang membuat denada segera bangun dan terduduk diranjang .....

"anya!!!! "... gerutu denada sambil membuka kedua matanya dengan perlahan

" bangun dong de!!! ayuk ikut aku"... Anya menarik tangan denada

"kemana sih nya? "

Anya menarik tangan denada dan membawanya menuju ke kamar mandi yang berada didalam kamar denada.....

"mandi dulu! "... Anya mendorong tubuh denada untuk masuk kedalam kamar mandi

Setelah itu Anya menghela nafas dan segera merapikan tempat tidur denada dengan sangat rapi.....

Keduanya memiliki sikap yang jauh berbeda, tetapi mereka berdua saling melengkapi satu sama lainnya.....

20 menit kemudian denada keluar dari kamar mandi dengan memakai kimono handuk dan rambutnya masih sangat basah.....

"kamu tuh selalu gangguin hari libur ku! ".... ucap denada sambil berjalan menuju meja rias

" lagian kamu tuh perawan kerjaannya molor mulu dihari libur! ".... umpat Anya

" kamu tau sendirikan hari hari aku sibuk kerja sampai larut malam! "

"kan udah aku bilang kalau kamu berhenti kerja disana dan kerja diperusahaan keluargaku! "

Denada tidak mengeluarkan suaranya lagi saat Anya mengucapkan tentang itu lagi dan itu lagi....

"kamu mau mengajakku kemana kali ini? "... tanya denada

" seperti biasa kita akan shoping! "... jawab Anya dengan gembira

" huft! ".... denada hanya menghela nafas kasar

Setelah itu denada beranjak dari tempat duduknya dan berjalan untuk mengambil pakaian ganti.....

Tanpa rasa malu denada berganti pakaian disaat Anya masih berada didalam kamarnya yang sedang membereskan tempat tidurnya.....

Hal yang tidak disukai oleh denada pada diri Anya adalah si tukang shoping dan suka menghambur hamburkan uang.....

Untung saja keluarganya kaya dan mungkin sampai tujuh turunan tidak akan bangkrut, meskipun setiap hari Anya shoping.....

Denada tipe orang yang lebih memilih hidup hemat, padahal meskipun ia bekerja dirinya tetap mendapatkan transferan uang setiap bulannya dari orang tuanya yang ada di Korea.....

Entah nantinya uangnya akan ia untuk apa denada juga belum tahu dan denada lebih memilih untuk fokus bekerja.....

***

Beberapa kali denada mendengus kesal saat Anya yang dari tadi tidak berhenti untuk membeli baju yang ia lihat.....

Hampir setiap seminggu sekali Anya shoping pakaian dan juga shoping tas serta sepatu sandal....

Bahkan yang kerap Anya gunakan hanya itu itu saja dan entah barang yang sudah ia beli ia letakkan dimana.....

"sudahi belanjamu! aku lapar belum makan dari pagi".... gerutu denada

" uupppsss!!! maaf dena sayang".... ucap Anya

"aku bayar dulu dan setelah itu kita cari makan oke! ".... lanjut Anya dan denada hanya menganggukkan kepalanya

15 menit kemudian mereka berdua kini sedang berada di sebuah restauran yang letaknya tidak jauh dari toko pakaian tadi.....

Saat ini mereka berdua sedang menikmati makanan yang baru saja disajikan oleh pelayan restauran tersebut.....

"gimana kabar devan sekarang de? "... tanya Anya disela sela makan

" entahlah! ".... jawab denada sambil menaikkan bahunya

"bukannya kalian berdua masih berkirim kabar ya? "

"sudah hampir sebulan ini kita enggak berkirim kabar"

"kenapa? "... Anya menatap denada yang sedang menyendok makanan

" mungkin saja dia sedang sibuk! kau tau sendirikan kalau perusahaannya sangat terkenal "

"hemmm! benar juga".... ucap Anya sambil manggut manggut

Ting

Ada suara nada pesan masuk dari ponsel denada yang berada didalam tas mungilnya.....

Kemudian denada mengambil ponselnya untuk melihat siapa yang mengiriminya pesan disaat weekend seperti ini .....

" huft!! ".... denada menghela nafas kasar

" kenapa de? "..... tanya Anya

" biasa nomer iseng! "... jawab denada sambil memasukkan kembali ponselnya kedalam tas

" dena, kamu apa gak kangen sama kedua orang tuamu dan juga adik kamu yang ada di Korea? ".... tanya Anya

" udah lama banget lho kamu enggak nengokin mereka"

"terakhir kayaknya kamu nengokin mereka sekitar dua tahun lalu".... lanjut Anya panjang lebar

" sebenarnya aku tuh pengen pulang! yah tapi kamu tau sendiri gimana kedua orang tuaku".... ucap denada

"mereka masih memaksamu untuk meneruskan pertanian mereka? ".... Anya menatap denada

" ya! dan mereka juga menyuruhku cepat cari pendamping"..... jawab denada

"uhuk! uhuk! ".... Anya tersedak saat mendengar jawaban denada

" tunggu tunggu! ucapanmu yang terakhir belum pernah aku denger".... ucap Anya setelah meminum jusnya

"mereka mengira kalau kita berdua ini penyuka sesama jenis"..... ucap denada lirih

" apaaa!!!!! ".... Anya membulatkan kedua matanya

" bukannya mereka tau kalau kita ini dari kecil tumbuh bersama dan darimana mereka berfikiran seperti itu? "..... ucap Anya

" kau ingat tidak saat kejadian di club malam sekitar setahun yang lalu? "..... denada menatap Anya

Anya mencoba mengingat ngingat kejadian tahun lalu saat mereka berdua berada di sebuah club malam yang berada di kota jakarta......

Sekitar setahun yang lalu Anya memaksa denada untuk mengajaknya pergi ke sebuah club malam, karena selama ini Anya belum pernah kesana dan ia sangat penasaran dengan club malam.....

Denada yang awalnya tidak mau jadi mau karena Anya terus memaksanya dan Anya juga berjanji jika mereka tidak akan minum minum yang aneh aneh.....

Saat berada didalam club malam suasananya sangat ramai dan bunyi musik bertaburan didalam sana.....

Denada menutup kedua telinga karena ia risih dan ditambah lagi dengan pemandangan yang tidak layak dipandang .....

Disaat itu juga ada segerombolan pria yang setengah mabuk sedang menggoda mereka berdua yang masih berdiri ditengah tengah club tersebut....

Mereka berdua yang tak pernah kehabisan akal pun segera menjalankan ide mereka , dimana mereka berdua berlagak menjadi sepasang kekasih yang penyuka sesama jenis.....

Sebelum mereka menjalankan aksinya, ponsel denada berdering yang saat itu sedang berada digenggamannya dan tanpa denada sadari ia menekan tombol hijau......

Yang menghubunginya tak lain adalah kedua orang tuanya dan kedua orang tuanya sangat marah besar saat mendengar dari mulut mereka berdua.....

Nasi sudah menjadi bubur, denada yang sudah berusaha menjelaskan tidak dipercaya oleh kedua orang tuanya.....

Kedua orang tuanya terus memaksanya untuk pulang dan melarang denada untuk kembali lagi ke Indonesia......

Untung saja kedua orang tua denada tidak bisa mengunjunginya di Indonesia, karena mereka tidak bisa meninggalkan pertanian begitu saja dan mereka juga tidak sembarangan memberi kepercayaan kepada orang lain.....

...****************...

Sedikit sedikit dulu ya ceritanya.....

Nikmati saja dari proses alurnya ya 🙏🙏🙏🙏

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!