Aku sampai didepan hutan, disini banyak player berlevel 1-3 berburu kelinci atau rubah yang rata-rata berlevel 1 atau 2.
Kecepatan baik kelinci atau rubah sangat cepat meski serangannya tidak begitu sakit. Jadi terlihat daripara berburu malah seperti berusaha pada menangkap kelinci dengan pedang.
Tanpa sengaja aku melihat salah satu player yang berhasil membunuh rubah. Rubah itu berubah menjadi cahaya meninggalkan bulu rubah dan bola merah kecil.
Apa itu? Aku memutuskan oflline dan mencari tahu dulu apa itu.
Aku sekarang sudah keluar dari game. Aku langsung melihat internet tentang game Become a Legend.
Yang aku lihat banyak sekali komentar negatif daripada positif. Seperti bar exp yang tidak masuk akal, penggunaan senjata jarak jauh yang sering meleset, dan banyak lagi.
aku mengabaikan semua itu dan melihat aturan dasar dan cara bermain dari seorang player yang mempostingnya.
NPC: NPC bisa berkomunikasi lancar layaknya manusia. Hal ini aku sudah tau
Affinitas NPC sangat mempengaruhi hubungan dengan NPC Affinitas dibagi menjadi 7 yaitu
Musuh sampai mati, Gak suka, Orang asing, Kenalan, sahabat, saudara, saudara sehidup semati.
Setiap perbedaan tingkat akan membuat perbedaan yang sangat jauh. Saat pertama kali bertemu akan dalam tingkat orang asing dan bisa ditingkatkan melalui quest atau bisa menurun jika gagal dalam quest tertentu, bermusuhan dengan NPC itu atau NPC terdekat dari NPC tersebut.
Item: Item tidak akan Drop dari monster kecuali monster humanoid dengan perlengkapan/ NPC yang bermusuhan. Monster biasa hanya menjatuhkan material untuk membuat peralatan itu.
Semua monster yang dilawan akan menjatuhkan Soul Orb yang berguna untuk skill tertentu atau bisa ditukar dalam exchange window di menu utama, dalam keadaan gacha.
Soul orb yang ditukar dengan gacha akan 100% mengeluarkan material acak yang dimiliki monster tersebut.
3.Rate: Semua jenis yang ada didalam game akan mengeluarkan tingkatan yang terdiri dari
Normal, Elite, Rare, Unique,legend. Yang memiliki perbedaan Elite lebih kuat 70% dari normal dan terus sebagainya.
Job: Job dibagi menjadi Warrior, Archer, Mage, healer, dan Assassin.
Job bisa didapat saat sudah level 10
Class: Class merupakan cabang dari job
jadi Class tidak bisa didapat tanpa job.
Seperti job mage yang memiki cabang: summoner, necromancer, Array master dan sebagainya. Class juga dibedakan melalui rate.
Dimulai dari Elite hingga legend
Skill: Skill merupakan sesuatu yang paling sulit didapat. Hanya bisa didapat dari NPC baik membeli maupun hadiah, tapi tidak bisa didapat dari drop item. Skill juga dibagi berdasarkan rate selain itu setiap skill memiliki tingkat yang terendah E hingga S setelah mencapai S skill itu akan menembus batas rate sebelumnya.
Production Job: Selain job dan class, production job juga tersedia untuk setiap player. hanya saja akan diberikan perbedaan untuk penempatan setiap player. Yang pertama
Battle player, battle player adalah job petarung yang memiliki job untuk bertarung pada kolom utama.
Production player, Production player berbeda dengan batte player. Mereka tidak perlu bertarung untuk mengumpulkan experience untuk naik level. Experience yang didapat berdasarkan item yang dibuat dan rate dari item yang dibuatnya.
Aku mengerti sekarang, kenapa banyak komentar negatif bahkan aku juga ingin menghujat game ini.
Aku menghela nafas. Aku kembali kedalam capsul untuk kembali online.
Aku kembali muncul didepan hutan, sambil melihat puluhan player yang berlari mengejar kelinci dan rubah.
Aku jadi kasian, karena setiap kelinci dan rubah dikeroyok tanpa ampun. Aku hanya menghela nafas dan meninggalkan semua player itu kedalam hutan.
"Status" muncul status window didepan wajahku.
Nama : Dewapembunuh7926
Level : 1
Health point : 100/100
Magic point : 10/10
Job : ---
Class : ---
Secondary job : ---
Str :1 Def :1 Point sisa :0
Agi :1 Int :1
Skill : none
Title : none
exp : 0/100
Seperti yang kuduga kosong tidak ada apapun.
Tanpa sadar aku sudah didalam hutan, suara gemerisik terdengar samar-samar.
Aku mengeluarkan pedangku, insting ku mengatakan aku dalam bahaya. Aku mencoba tenang, dalam keadaan berbahaya yang harus dilakukan adalah tenang dan mengamati sekitar.
Sesuatu menerkam kearahku dari belakangku.
Karena sudah bersiap aku bisa menghindar dengan mudah. Aku hanya memutar badanku sedikit dan serangannya meleset.
Ternyata itu serigala. Bulunya hitam legam, matanya kuning menyala, cakarnya tajam dan bersinar dalam gelap seolah-olah itu terbuat dari besi.
Serigala itu kembali menerkam kearahku, aku menghindar sambil menyerang dengan pedangku.
Seranganku menyayat tangan hingga dada serigala itu, sekarang nama dan level serigala itu terlihat.
Black wolf (normal)
level: 3
HP :285/300
Str : 3 Def : 2
Agi :5 Int :0
Serigala itu menggeram dan kembali menerkam, aku kembali menghindar tapi pedangku mengarah ke kepalanya.
Tapi pedangku hanya menggores lehernya.
Sayang sekali pedangku tidak menusuk lehernya. Sebelum Serigala beraksi aku langsung menebas salah satu matanya.
"-15 , -35 (critikal) Debuff half blind 180 detik
Aku terkejut, aku membuatnya setengah buta
Serigala itu mencakar kearahku. Aku berhasil menghindar, tapi siapa sangka cakar itu kembali mencakar lenganku
"-30 Debuff bleeding mengurangi 2% hp /detik selama 5 detik
Sial aku berdarah, lagipula apa-apaan 30, hp ku cuma 100. 2 Kali kena tabok lagi langsung kembali ke kenyataan aku.
Aku membuka satu life potion dan langsung meminumnya
"+10 -2 +10 -2
Serigala itu tidak memberi aku ruang untuk bernafas.
Serigala itu kembali menyerang dengan cepat
Aku terkena satu cakaran lagi. Tapi aku belum menyerah, aku menebas dada serigala itu.
Saat serigala itu ingin menggigitku, Aku menusuk kembali mata yang buta karena seranganku
"-100 (critikal Debuff blindness 3600 detik
-1 (debuff bleeding 5 detik
Aku menarik pedangku dengan kasar hingga merobek wajah serigala itu.
"-15
Serigala itu terjatuh dan tentu saja aku tidak menyia-nyiakan kesempatan yang datang
Aku langsung menusuk Dada serigala itu
"-19, -10, -5, 0
Sial aku tidak bisa menembus tubuhnya.
Serigala itu berbalik, kepalanya ingin menggigit tanganku.
Karena aku tidak bisa menembus tubuhnya, aku langsung menusukan pedangku hingga menembus matanya
"-85 (critical
Serigala itu jatuh dan mati. Darahku baru setengah terisi, melawan 2 level diatas cukup sulit.
Cahaya menyinari tubuhku
-Level up
Nama : Dewapembunuh7926
Level : 2
Health point : 57/200
Magic point : 10/20
Job : ---
Class : ---
Secondary job : ---
Str :2 (-)(+) Def :2 (-)(+) Point sisa :4
Agi :2 (-)(+) Int :2 (-) (+)
Skill : none
Title : none
exp : 180/200
Hp ku tidak pulih dan aku cuma naik satu level padahal lawanku 2 level diatas ku
Ini keterlaluan pantas saja banyak yang tidak betah memainkan game ini.
TO BE CONTINUE.....
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 301 Episodes
Comments
秦柔
ente kadang kadang ente, Kalau main New world atau WOW Masih mending lah
2022-09-17
2
☠zephir atrophos☠
masih mending tu game
2022-08-29
2
ELIS VALENTINE
abaikan aku, lanjutkan bacaan kalian.
2022-08-07
9