Harrison Family
Donald Harrison , pria berdarah campuran Amerika - Indonesia adalah anggota tertua di keluarga Harrison .
Ia adalah pemilik dan pendiri Harrison Group .
Memiliki pekebunan terbesar di San Fransisco, Amerika Utara dan peternakan terbesar di Texas , membuat Harrison Group berkembang dengan pesat dalam kepemimpinan Donald .
Apalagi sejak Harrison Group beralih dipimpin oleh putra Donald satu-satunya yaitu , Robert Harrison .
Dalam kepemimpinan Robert , Harrison Group semakin mengembangkan sayap bisnisnya ke bidang industri makanan , restauran , juga ekspor impor.
Robert Harrison menikahi seorang wanita cantik bernaman Griselda Jane Geffrey , putri tertua keluarga Geffrey .
Sebelum menikah , Griselda adalah CEO dari perusahaan beauty , fashion , dan luxury dengan nama brand 'GrisEd' .
Grised sendiri adalah singkatan nama anak dari keluarga Geffrey . Griselda Geffrey dan adiknya Edmund Geffrey
Edmund Geffrey , adik Griselda yang akhirnya melanjutkan kepimimpinan kakaknya di perusahaan milik keluarga Geffrey setelah Ia menikah dengan Robert Harrison .
***Anderson Family***
*Gilbert Anderson* , pria berdarah campuran Amerika - Indonesia adalah anggota tertua di keluarga Anderson .
Ia adalah pemilik dan pendiri Anderson Property yang bergerak di bidang perhotelan . Awalnya hanya memiliki satu hotel di Jakarta , namun bisnis Anderson Property berkembang dengan pesat . Gilbert lalu mulai memulai bisnis perumahan yang kemudian membawa perusahaannya ke puncak kesuksesan .
Gilbert memiliki seorang putra bernama *Sean Anderson* yang melanjutkan kepemimpinannya di Anderson property . Sean Anderson menikahi sekertarisnya bernama Caroline . Dan memiliki seorang putra bernama *Allard Junior Anderson* .
Sean berhasil mengembangkan bisnis perhotelan ke beberapa kota besar di Indonesia . Begitu juga dengan bsnis perumahannya yang semakin luas .
Saat Allard Junior Anderson berusia 4 tahun , Keluarga Anderson kembali ke Amerika untuk membuka cabang utama di sana .
Sedang perusahaan di Indonesia akan di kelola oleh satu- satunya sepupu Gilbert yaitu ***John Austin*** .
Hubungan keluarga Harrison dan Anderson bermula dari persahabatan Donald dan Gilbert saat masih tinggal di Indonesia .
Sama sama berdarah campuran Amerika - Indonesia , keduanya berteman sejak masa SMA. Berlanjut ke universitas hingga akhirnya saat lulus Donald harus lebih dulu kembali ke Amerika karena keluarganya mengalami musibah .
Orang tua Donald saat itu yang memiliki sebuah perkebunan , dibunuh oleh pihak yang ingin menguasai tanah keluarganya .
Mereka tak pernah tahu , jika keluarga Harrison memiliki putra yang berada di Indonesia yang sengaja di asingkan untuk melindungi
Saat harus berpisah dengan Gilbert , mereka berdua membuat janji untuk menjodohkan keturunan mereka kelak . Guna meneruskan hubungan
Walaupun terpisah benua , Donald dan Gilbert tetap bertukar kabar . Gilbert adalah orang yang membantu finansial Donald saat memperjuangkan haknya atas perkebunan orang tuanya .
Namun sayang keinginan untuk menjodohkan anak mereka harus tandas , saat keduanya ternyata sama-sama di karuniai seorang putra .
Waktu terus berjalan hingga akhirnya keluarga Anderson memutuskan kembali ke Amerika pada tahun 1998 .
Saat itu Robert Anderson dan Caroline istrinya sudah memiliki putra yang berusia 4 tahun .
Kepindahan mereka disambut baik dan hangat oleh keluarga Harrison .
Donald sangat senang berjumpa kembali dengan sahabatnya , Gilbert .
Gilbert bersama putranya berhasil membangun Anderson Property yang jauh lebih besar dari perusahaan di Indonesia .
Hotel , resort , dan apartement milik Anderson property kini tersebar luas di penjuru kota pada setiap negara bagian benua Amerika .
Sean Anderson dan Robert Harrison meneruskan persahabatan kedua orang tuanya . Mereka berharap kelak anak anak mereka tetap menjaga hubungan persaudaraan di antara dua keluarga pemilik bisnis raksasa di Amerika .
Semakin mendekati penghujung tahun 1998 , keluarga Harrison Gefreey sudah tak sabar menanti kehadiran cucu pertama .
Siang ini Caroline dan beberapa rekan serta kerabat sedang merencanakan pesta baby shower untuk Griselda .
Bertempat di taman belakang mansion keluarga Harrison , dekorasi di dominasi dengan dengan warna putih, biru , dan merah muda . Para tamu juga kompak menggunakan gaun putih .
Ini akan menjadi pesta kejutan untuk Grizelda .
Griselda kini sedang menggantikan Caroline menjemput Al dan Kelvin di sekolahnya . Kelvin adalah putra dari sekertaris Sean Anderson .
Griselda bingung saat kepala pelayan memintanya mengganti pakaian layaknya seorang peri . Lengkap dengan hiasan sayap di punggung dan tongkat ala peri .
" Surprise ... "
Teriak semua rekan dan kerabat terdekatnya saat Griselda masuk ke tempat pesta .
Pesta berlangsung sangat meriah . Griselda bisa sejenak melupakan rasa cemasnya untuk persalinan nanti .
Al dan Kelvin, dua bocah pria berusia 5 tahun juga ikut bersemangat . Mereka seakan tak lelah berlarian di taman yang luas karena banyaknya balon yang berhamburan .
Dari ruang keluarga , Robert dan Sean sedang memerhatikan istri istri mereka yang tertawa bahagia .
" Robert , bagaimana jika kita mewujudkan impian ayah kita untuk menjodohkan anak kita . " Ujar Sean .
" Tapi , anakku bahkan masih malu malu . Dia ingin memberikan kejutan pada kami . "
" Yang penting kamu setuju dulu . Jika anakmu perempuan , kamu mau menjodohkannya dengan Al . " Sean sangat bersemangat dengan idenya .
Robet Harrison tersenyum , " jika pria itu adalah Al , aku tak akan ragu untuk memberikan tanggung jawabku atas putriku padanya kelak . "
Siang itu dua orang ayah telah mulai menulis bagaimana kisah cinta sepasang anak manusia dimulai . Kisahnya tentu akan dihiasi dengan lika liku yang harus mereka lewati . Apakah akhirnya akan sama seperti akhir yang di harapkan para ayah ? Atau mereka akan menulis akhir kisah mereka sendiri ? .
.
.
.
.
.
.
"*Pelajaran pertama dalam cinta ialah bersabar dengan ikhlas. Menanti yang indah bukanlah suatu kesia-siaan*."
.
.
.
.
.
To be continue
Sebelum lanjut lagi , jangan lupa :
\- Like 👍 di akhir part
\- Komentar 📝 ketik komentar apa aja ( No bullying No SARA )
\- Favorite ❤ biar dapat update terus karya aku,
\- Gift🎁 berbagi gift biar makin banyak rejeki
\- Vote 🎟 Vote biar othor
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 61 Episodes
Comments
🍭ͪ ͩ☠ᵏᵋᶜᶟ印尼🇮🇩小姐ᗯ𝐢DYᗩ 𝐙⃝🦜
mbok sahabatan aja kan lebih enak, nanti kalo jodoh menjodohkan takutnya kalo gak cocok jadi pemicu pertengkaran
2023-01-31
0
рaᷱyͥmͩeꙷnͣᴛ⁰³🇮🇩
mempertahankan persahabatan mereka sampai mah menjodohkan anak-anak mereka.
2023-01-31
1
Hafiz Daffa
sangat diharapkan sekali.. pasti keluarganya akan kecewa pada al kerana kelakuannya itu
2023-01-31
1