Rahim Bayaran Tuan Muda Arrogant
Apa Tujuanmu?
Seo Jun
Apakah kau sudah makan?
Dari tadi siang hingga sampai saat ini Jihoon benar-benar belum makan.
Seo Jun lalu bangkit dari tempat duduknya.
Park Jihoon
Eh? Kau mau ke mana? Jangan tinggalkan aku sendirian, aku takut sekali.
Ucap Park Jihoon takut kala Seo Jun ingin pergi.
Seo Jun
Tidak. Aku hanya ingin membeli makanan di seberang sana.
*sambil menunjuk ke arah jalan.
Jihoon pun lalu melihat ke arah jalan sana dan ia menemukan ada seorang pria tua penjual sosis bakar di sana.
Tanpa berpikir panjang Jihoon pun menganggukkan kepalanya, ia juga lapar.
Duduk di pinggir pantai dengan angin malam yang dingin menerpa tubuhnya.
Gadis itu kemudian melingkarkan kedua tangan ke sisi tubuhnya untuk menghangatkan tubuhnya yang mulai agak kedinginan.
Tak lama Seo Jun pun datang dengan membawa dua kresek putih di tangannya yang berisikan sosis bakar.
Pria itu kembali duduk di sebelah Jihoon dan memberikan gadis itu satu kresek makanan yang berisi sosis bakar.
Ucap Park Jihoon sambil tersenyum.
Park Jihoon
Setidaknya aku makan enak dengan gratis malam ini.
*batin.
Jihoon yang ingin makan makanannya malah tidak jadi-jadi. Dikarenakan ia melihat Seo Jun yang hanya diam menatap makanannya.
Park Jihoon
Kenapa tidak di makan?
Tanya Park Jihoon sembari menunjuk makanan itu dengan dagu nya.
Seo Jun
Apakah makanan ini steril menurut mu?
Jihoon yang mendengar perkataan dari pria itu lantas terkekeh pelan.
Wajar saja pria dengan dandanan berkelas ini berpikir ratusan kali untuk memakan makanan tersebut.
Park Jihoon
Jika kau membacanya doa, maka ku pastikan makananmu steril.
*sambil menahan tawanya.
Seo Jun
Apa kau ingin mempermainkanku?
Pria itu kemudian mulai berdoa, tak lama dari itu ia pun memakan makanannya dan ikuti oleh Jihoon dan mereka pun makan bersama.
Di sela makan, mereka berdua berbincang-bincang hangat.
Seo Jun
Ah iya, namamu siapa?
Tanya Seo Jun membuka percakapan.
Park Jihoon
Namaku Park Jihoon. Dan kau?
Park Jihoon
Oh ya.. kenapa kau mengajakku makan di sini?
Tanya Jihoon bingung. Pasalnya pria bernama Seo Jun ini agak aneh. Ia terkesan kaku dan kurang hangat saat berbicara dengan perempuan.
Seo Jun
Aku ingin kau menjadi ibu pengganti, Park Jihoon.
Comments
💮Aroe🌸
alesan aja😂 ibu pengganti. padahal suka.
2022-04-28
1
(✿ ♡‿♡)Yatun~Borsel 💞ιиɑ͜͡✦
hadech gak ada basa basinya jadi cowok langsung ae ya
2022-04-16
1
Om Rudi
lanjut
2022-03-04
1