" Enngh...."
Cahaya sinar matahari di balik jendela membuat seorang gadis kecil terbangun.
" Acu dimana ukannya, acu udah mati apa ini curga?" tanya gadis kecil itu sambil menggaruk-garuk pipi nya yang merasa gatal.
Ceklek....
" Ayo Audrey saat untuk sarapan anak-anak lain sudah menunggu." ucap seorang wanita bernama Agnes.
Gadis kecil yang di panggil Audrey hanya mengangguk karena ia masih bingung apa yang terjadi padanya. Agnes pun langsung menggendong Audrey dan memandikannya.
Setelah berpakaian Audrey di ajak ke ruang makan. Audrey melihat sekeliling ia terkejut mendapati bahwa sekarang berada di panti asuhan yang merawat nya sampai berusia 18 tahun.
" Bagaimana bisa aku berada di sini kembali dan tadi aku melihat bibi Agnes yang masih tampak muda. Apalagi bibi Agnes memanggil nama kecilku." batin Charlotte.
Sebenarnya nama Audrey merupakan panggilan Charlotte saat masih berada di panti asuhan. Ia tampak tidak percaya bisa kembali ke sini lagi dan sepertinya saat ini Charlotte kembali ke masa dirinya masih anak-anak.
Setelah sarapan anak-anak yang berada di panti akan beraktivitas seperti biasa ada yang bersekolah, bekerja, bermain. Karena umur Charlotte masih berusia 5 tahun belum bersekolah akhirnya ia memutuskan untuk ke bawah pohon yang berada di depan panti sambil memegang secarik kertas yang ia minta kepada Kakak Sila yang merupakan salah satu anak panti yang dekat dengannya. Charlotte menyusun rencana-rencana untuk menghindari nasib buruknya.
1. Harus bisa memiliki kesusksesan sebelum salah satu utusan kerajaan menemui dirinya.
2. Harus bisa bela diri.
3. Jangan mempercayai siapapun yang berada di istana karena mereka semuanya busuk di matanya.
4. Yang paling penting jangan sampai mencintai Pangeran itu.
Charlotte tampak puas akan hasil rencananya yang ia susun. Tiba-tiba ada Bibi Agnes yang datang menghampirinya.
" Aduh Audrey kita harus bersiap karena hari ini kita akan mendatangi sebuah acara amal yang berada di pusat kota." ucap Bibi Agnes sambil menarik tangan Charlotte berjalan memasuki panti.
Charlotte mengingat bahwa hari ini adalah acara dimana semua anak-anak yatim piatu mendapatkan sumbangan dari pemerintah. Di sana kalau tidak salah ada seseorang yang penting yang akan menghadiri acara tersebut.
" Tetapi siapa orang itu?" batin Charlotte bertanya.
...****************...
Saat ini Charlotte sedang melihat penampilan salah satu anak panti yang sedang menunjukkan bakatnya. Ia melihat banyak sekali orang-orang kaya yang menghadiri acara ini. Charlotte mengingat bahwa saat itu ia tidak menunjukkan bakat apapun karena dirinya merasa malu.
Sebenarnya Charlotte bisa bermain piano sejak ia masih di sekolah dasar dirinya pernah menjuarai acara internasional yang di selenggarakan di Kanada. Tetapi setelah masuk istana Charlotte terlalu di sibukkan dengan perlatihan untuk menjadi seorang Ratu Perancis. Mengingat hal itu membuat Charlotte geram. Kali ini dirinya harus bisa menunjukkan bakatnya kepada semua orang ia tidak ingin di permalukan seperti dulu lagi. Sejak masuk di sekolah menengah Charlotte selalu di bullying karena penampilan nya seperti Nerd apalagi dirinya hanya seorang anak yatim piatu.
Charlotte memegang tangan Bibi Agnes yang berada di sampingnya. Membuat Bibi Agnes mengalihkan pandangannya.
" Ada apa Audrey?" tanya nya sambil melihat kearah Charlotte.
" Bibi Agnes, Audrey ingin bermain piano bolehkah." ucap Charlotte sambil menampilkan puppy eyes nya.
Membuat Bibi Agnes tidak bisa menolaknya akhirnya ia menjawab dengan anggukan kepala.
Setelah mendapatkan persetujuan dari Bibi Agnes. Charlotte bermain piano dengan suara merdu menyayat hati ia mengingat kejadian saat melihat suaminya mengabaikan nya tanpa di sadari olehnya ia meninttikan air mata nya. Bahkan banyak para hadirin yang menangis melihat permainan Charlotte sekaligus takjub karena permainannya seperti seorang profesional.
Selesai bermain Charlotte membuka kedua matanya yang tadi ia pejamkan. Ia membungkuk badannya.
*Plok....
Plok*....
Banyak hadirin yang bertepuk tangan membuat Charlotte merasa senang dan mengucapkan terima kasih. Tetapi ada seseorang yang memandang nya dengan tertarik.
" Menarik...
Continue....
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 155 Episodes
Comments
Neng Alifa
kata legend /Shy/
2024-02-24
1
fifid dwi ariani
trus berkarya
2023-06-04
0
Septi Verawati
👍👍👍👍💪💪💪
2022-06-07
0