Dahulu kala, dunia adalah satu kesatuan dimana berbagai macam ras hidup dalam kerukunan tanpa ada pertikaian, Ras Iblis, Ras Manusia, Ras Semi Dewa dan berbagai ras lainnya hidup dalam dunia yang sama.
Kedamaian yang berlangsung selama jutaan tahun itu hancur akibat sebuah manik surgawi yang tercipta karena kepadatan energi langit dan bumi.
Semua Ras saling memperebutkan manik surgawi karena menurut kabar yang beredar, jika seseorang berhasil mendapatkan manik surgawi maka mereka mampu menguasai seluruh dunia bahkan menundukkan berbagai ras di bawah kaki mereka.
Kekuatan yang tidak memiliki batas sekaligus luar biasa membuat Ras Iblis yang termasuk dalam salah satu ras terkuat melancarkan serangan besar besaran kepada Ras lainnya demi mendapatkan manik surgawi.
Pertempuran besar terjadi melibatkan seluruh ras di dunia itu, sudah tak terhitung berapa banyak korban jiwa yang berjatuhan demi mendapatkan anik Surgawi.
Karena pertempuran besar itu semakin kacau dan sulit untuk dikendalikan, Kaisar Dewa yang merupakan sosok terkuat di alam semesta akhirnya turun tangan untuk menyelesaikan masalah ini.
Suara dari langit berdengung dengan keras ditelinga semua makhluk hidup yang ada di dunia itu, karena suara itu, mereka menghentikan pertempuran sesaat untuk sekedar mendengarkan suara dari langit.
"Karena kalian yang menginginkan kehancuran, maka aku akan memberikan kehancuran seperti apa yang kalian inginkan, tetapi aku tidak sekejam itu terhadap kalian semua, aku akan memberikan beberapa dari kalian kesempatan untuk hidup dan menciptakan peradaban baru yang lebih baik…."
"....Kalian makhluk makhluk rendahan hanya memikirkan masalah ras kalian masing masing maka nantikanlah dimasa depan akan muncul dua kehidupan yang akan menyadarkan kalian dan mengubah seluruh dunia" Ujar Kaisar Dewa.
Sesaat setelah suara dari langit itu hilang, ribuan meteor jatuh dari atas langit, dua orang dari berbagai macam ras kemudian diangkat menuju ke atas langit demi menciptakan kehidupan baru yang dimaksud oleh kaisar dewa.
Dalam waktu kurang dari satu hari, dunia yang begitu luas dengan berbagai macam kehidupan sekaligus keasriannya telah lenyap tanpa meninggalkan bekas.
Kaisar Dewa Juga memecah manik surgawi dan membaginya menjadi tiga bagian dan menciptakan dunia baru dengan ketiga bagian itu.
Salah satu bagian manik yang paling besar, diletakkan di atas langit yang sangat tinggi sehingga menciptakan negeri awan, tempat para semi dewa dan pengikutnya tinggal.
Bagian yang lain ditempatkan di dasar kawah gunung berapi menciptakan sebuah negeri yang tidak ada bedanya dengan sebuah neraka tetapi dengan kekuatan yang sangat luar biasa, tempat itu ditinggali oleh Ras Iblis dan para pengikutnya.
Sementara bagian paling kecil dari manik surgawi itu membentuk sebuah dunia baru dengan pohon pohon yang tumbuh menjuntai menantang langit, samudra, dan gunung tercipta dengan sendirinya bersamaan dengan itu beragam sumber daya serta pepohonan tumbuh, dunia itu menjadi tempat tinggal Ras Manusia dan Ras Ras lainnya dan dinamakan Dunia Sihir.
Jutaan tahun kemudian, kehidupan semua ras berlangsung dengan damai tanpa adanya permusuhan, populasi dari semua ras juga sudah mulai membludak memenuhi seisi dunia seperti sebelumnya, kini bangunan bangunan megah telah didirikan, kualitas hidup semua ras juga sudah mulai membaik seperti sebelumnya.
Sejarah kelam yang menjadi bencana bagi seluruh dunia semakin lama semakin dilupakan oleh semua orang dari berbagai Ras.
……
"Rangga, cepat turun sayang, kita sarapan sebelum berangkat ke rumah kakek, matahari sudah semakin tinggi"
Seorang wanita berambut hitam panjang dengan mata berwarna biru muda serta paras yang begitu cantik duduk sambil mengoleskan selai diatas roti yang ada diatas meja.
Wanita berparas cantik itu adalah Rosa Wisdom, seorang putri bangsawan di kerajaan manusia yang berdiri sejak ribuan tahun yang lalu.
Perlu diketahui bahwa beberapa kerajaan telah berdiri setelah jutaan tahun lamanya, kerajaan kerajaan itu didirikan oleh berbagai macam ras dan diberi nama sesuai dengan ras mereka masing masing.
Sementara itu kerajaan manusia terdiri dari tujuh kota besar dimana masing masing kota memiliki pemerintahan masing masing tetapi tetap masih mengikuti aturan yang diberikan oleh pihak kerajaan.
Ketujuh kota itu antara lain adalah kota Acid, Ardian, Bores, Caron, Diamond, Enel dan Guranda, antara satu kota dengan kota lainnya dipisahkan oleh hutan yang membentang luas, dan untuk menuju ke kota lain maka harus melewati jalan di hutan.
"Apakah anak itu belum turun? Sepertinya aku harus menambah porsi latihannya setelah pergi ke rumah ayahmu"
Seorang pria berambut keriting dengan wajah yang pas pasan serta senyuman yang menenangkan duduk disamping Rosa dan mengambil roti untuk disantap bersama dengan wanita itu.
Pria itu tak lain adalah Ryan Alberto, seorang pendekar pedang yang namanya cukup terkenal di kota Acid, dengan kemahirannya bermain pedang ia dimasukkan ke dalam sebuah kelompok pasukan khusus yang dikenal dengan nama Guardian Acid.
"Karena kau Rangga menjadi seperti sekarang, dia sangat berbeda dari teman teman seumurannya bahkan ia tidak pernah bermain seperti anak anak lainnya" Ujar Rosa menatap tajam ke arah Ryan, nampak dari wajahnya wanita itu tidak menyukai apa yang dilakukan oleh pria dihadapannya terhadap anaknya.
"Bukankah aku sudah mengatakan bahwa jika Rangga menolak maka aku akan menghentikan pelatihannya, tetapi sampai sekarang dia menunjukkan prestasi yang sangat baik bahkan aku sekalipun tidak pernah menyangka memiliki putra sehebat itu" Ujar Ryan sambil menggigit roti yang ada di tangannya.
Mendengar hal itu Rosa hanya bisa menundukkan kepalanya, jika diingat ingat lagi anaknya memang jauh berbeda dari anak anak lainnya, di usianya yang menginjak tiga bulan Rangga sudah mampu berjalan dengan baik bahkan sudah bisa berbicara dengan lancar.
Ketika usia satu tahun Rangga sudah bisa membaca dengan lancar dan menjadikan kegiatan membaca sebagai sebuah hobi, Rangga tidak bisa dilepaskan dari yang namanya buku, dimana ada Rangga maka disitu harus ada buku bacaan.
Di Usia dua tahun Rangga sudah mulai belajar mengayunkan pedangnya, didampingi oleh sang ayah, Rangga mulai berlatih berbagai teknik berpedang hingga kemampuannya saat ini tidak berbeda terlalu jauh dengan ayahnya yang merupakan seorang pasukan khusus.
"Memang benar sih, tetapi aku menjadi gelisah karena akhir akhir ini Rangga membaca buku buku yang seharusnya tidak dibaca di usianya seperti sumber daya, binatang sihir, rune sihir bahkan jurus jurus sihir juga dipelajari olehnya" Ujar Rosa sambil tertunduk.
Meskipun perkembangan yang ditunjukkan oleh Rangga lebih baik ketimbang teman teman seusianya, tetap saja sebagai seorang ibu Rosa mengkhawatirkan keselamatan putranya, karena semakin besar kekuatan yang dimiliki maka semakin besar masalah yang akan timbul kedepannya.
"Aku tahu apa yang kau khawatirkan, tetapi cobalah untuk percaya pada Rangga" Ujar Ryan dengan senyuman tipis menatap kearah Rosa.
Senyuman tipis Ryan membuat hati Rosa yang sebelumnya gelisah menjadi lebih tenang, jika suaminya mengatakan hal itu dengan percaya diri, maka apa yang dikatakannya pasti adalah kebenaran.
"Ayah, ibu aku sudah siap" Sebuah suara dari atas tangga menyapa keduanya dengan senyuman tipis yang begitu menenangkan.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 87 Episodes
Comments
mochamad ribut
up
2023-04-23
0
mochamad ribut
lanjut
2023-04-23
0
mochamad ribut
up
2023-04-23
0