Waktu telah menunjukkan 23:17 Pm.
Namun, laptop yang masih menyala menyinari wajah Eun-Kyun, wanita muda itu masih sibuk dengan laptopnya setelah menidurkan Do-Hyun.
Jemari Eun-Kyun terus berlarian di atas keyboard laptop, menggeser kursor lalu mengklik tombol enter.
"Selesai juga," gumamnya.
Eun-Kyun baru saja selesai membuat akun di Bank Bursa, setelah memindai semua data miliknya, akun itu akan selesai di esok harinya.
Agar bisa menghasilkan uang dengan cepat, ia memerlukan cara itu.
Selain dengan bermain saham, cara lain nya adalah bertarung dalam dunia Informasi Telekomunikasi.
di zaman ini, kita bahkan bisa menemukan metode menghasilkan uang menjadi lebih bervariasi, misalnya banyak perusahaan online menawarkan hadiah uang untuk para hacker yang dapat mengetahui kelemahan dalam program keamanan mereka.
Para hacker dibayar sesuai dengan ukuran kelemahan yang ditemukan, tidak hanya itu beberapa organisasi bisnis online mengadakan kompetisi peretasan dengan Hadiah uang pada acara-acara khusus.
Bagaimanapun, Eun-Kyun menemukan cara yang bisa dimanfaatkan untuk mengubah bakatnya menjadi uang tunai dan rencananya awalnya adalah untuk melakukannya satu persatu.
Bermain Saham tentulah membutuhkan modal, dan saat ini uang lah yang menjadi permasalahannya.
Yang tersedia di rekeningnya saat ini 50 juta rupiah. Yang yang jumlahnya tidak terlalu banyak dan tak terlalu sedikit, namun masih belum. Setidaknya, dia membutuhkan 100 juta lagi untuk mulai berinvestasi.
Akun Bank Bursa nya akan tersedia besok, dan malam ini merupakan malam yang akan merubah hidupnya kedepannya.
Eun-Kyun masuk ke dalam dunia para hacker, menggeser kursor dan mengklik beberapa tombol disana.
Terdapat tantangan yang menurutnya sederhana, itu benar-benar mini game sederhana, yang perlu dilakukannya hanyalah membuat kode game mini dalam waktu 2 hari untuk bisa mendapatkan 12 juta rupiah, Eun-Kyun menerima tantangan itu.
Matanya menatap serius layar saat jari-jarinya perlahan mulai berlari keyboard komputer
Sedikit penghalang yang berdiri di antara dia dan tumpukan kode ini, hal ini pernah dia lakukan saat masih berusia 13 tahun di kehidupan sebelumnya.
Bakatnya membuat Eun-Kyun terus mempertahankan kepercayaan dirinya yang begitu tinggi, apa lagi dirinya hanya perlu membuat kode mini-Game seperti ini untuk mendapatkan uang.
Banyak baris kode terus muncul di layar, jika seseorang melihat hal ini, mereka pastilah sangat terkejut.
Benar-benar seorang ahli.
Eun-Kyun membuat Kode mini-Game ini hanya dalam waktu 45 menit, jika itu orang biasa. mereka pasti membutuhkan waktu 4-7 hari, namun tidak dengan Eun-Kyun!
Setelah selesai, Eun-Kyun kembali memeriksa semua penulisan Program.
Meremas tangannya, menghela nafas panjang, ia kemudian mencobanya hanya sekedar memeriksa apakah ada kesalahan.
Karena semuanya sangat sempurna, Eun-Kyun segera mengirimkan kode ini untuk sang penantang.
Tak lebih dari lima menit, Eun-Kyun langsung mendapatkan balasan.
"Wowh Bung! kau benar-benar menyelesaikan tantangan ku?
Kode ini sangat sempurna, jika kau mau, kau bisa bergabung dengan perusahaan kami. ini bayaranmu."
Ting!
Itu adalah pesan yang memberitahu penggunanya bahwa ada pesan baru di kotak masuk, dengan santai ia buka ponselnya, pesan itu berisi transaksi masuk sebesar Rp12.000.000 dari Bank.
Eun-Kyun kembali mencari tantangan lainnya bayaran juga tidak sedikit malam itu benar-benar membuat angka "0" di rekeningnya semakin bertambah.
dalam waktu kurang dari 30 menit pesan lain datang memberitahukan bahwa ada setumpuk uang lagi yang masuk ke rekeningnya jumlahnya bervariasi antara beberapa juta sampai beberapa puluh juta.
Eun-Kyun terus bermain laptopnya selama beberapa jam, seolah sedang bermain game online, namun nyatanya dia menyelesaikan beberapa tantangan.
Total keseluruhan uang yang ia dapatkan malam ini adalah Rp. 80.000.00 (80 juta), tersisa 20 juta lagi, ia akan menyelesaikan nya di esok hari.
Tentunya karena saat ini telah menunjukkan pukul 03 pagi.
"Sudah larut?" ujarnya setelah matanya menangkap jam yang terletak tak jauh darinya saat ini.
mematikan laptopnya, Eun-Kyun berjalan menghampiri tempat tidur dan bergabung dengan Do-Hyun, ia memejamkan matanya dan mulai memasuki alam bawah sadarnya.
...........
Tukk..
Tukk..
Tukk..
Kaki yang pendek berjalan keasal suara, ia menghentikan langkahnya saat melihat wanita yang menjadi ibunya sedang sibuk di dapur.
"Eomma?"
Mendengar suara Do-Hyun, Eun-Kyun menghentikan tangannya yang sedang mengiris bawang.
"Kau sudah bangun?" ia menoleh dan mendapati Do-Hyun yang sedang menatapnya.
"Umm," balas Do-Hyun, ia berjalan mendekati Eun-Kyun lalu memeluk sebelah paha dari samping.
Eun-Kyun mengingat hal ini adalah kebiasaan Do-Hyun saat bersamaan Ibu Aslinya, anak ini cukup manja jika baru bangun tidur. Tingkahnya sangat menggemaskan.
Tangannya bergerak mengelus rambut putranya, "duduklah di meja makan, Eomma akan membuatkan mu nasu goreng dulu.'
"Baiklah," balas Do-Hyun patuh. Ia dengan kaki kecilnya berjalan kearah meja makan, duduk disana lalu meletakkan kepalanya di atas meja, baru beberapa detik kepalanya kembali terangkat, bocah cilik itu berjalan kearah kamar mandi lalu melepaskan hal yang mengganjal di pagi hari, apa lagi selain p!pis.
Karena sudah berada dalam kamar mandi, Do-Hyun tak lupa membasuh wajahnya dan menggosok gigi, tak lupa ia mengeringkan wajahnya dengan handuk bersih yang selalu disediakan oleh ibunya didalam kamar mandi.
Melihat Do-Hyun yang masuk kedalam kamar mandi, Eun-Kyun dengan cepat membuat nasi goreng.
Meski dirinya tak bisa memasak, namun dengan mengikuti ingatan dari "Eun-Kyun", ia bisa membuat beberapa masakan.
Terlebih lagi, Ibunya Nathan mengajarinya membuat beberapa hidangan yang mudah dan simpel, hal ini membuat Eun-Kyun yang sekarang sedikit bersemangat untuk belajar memasak.
Ketika Do-Hyun keluar dari kamar mandi, ia masih melihat ibunya yang sedang sibuk membuat sarapan untuk mereka, kembali ke kursinya dengan sabar menunggu Eun-Kyun selesai membuat sarapan.
Ada dua gelas susu cokelat hangat yang juga dibuat oleh Eun-Kyun, ia memberikan nya pada Do-Hyun.
"Minum susumu"
"Iya, Eomma"
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 64 Episodes
Comments