Bab 1

...“Ketika Rencanamu dipatahkan oleh Allah, itu artinya Allah tak ingin kamu dipatahkan oleh rencanamu sendiri”...

...🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃...

“Baik, Umi! Insya Allah minggu depan Alsea kerumah Umi Nur ya, Waalaikumsalam!” ucap Alsea mengakhiri sambungan telfonnya dengan seseorang.

"Siapa yang telfon, Nak?" tanya Mama Rima

“Uminya Mas Hafid, Ma! Minggu depan aku disuruh kerumah Umi Nur, buat ikut memilih sekalian beli barang dan sembako yang mau di jadikan souvenir sama bingkisan.”jawab Alsea

Mama Rima mengangguk paham, “Minggu depan Hafid jadi pulang kan, Al?” sambung Mama Rima

“Insya Allah jadi, Ma!”

AISYAH ALSEA anak ke dua dari tiga bersaudara, perempuan Sholeha yang mengenyam pendidikan di bangku pesantren selama enam tahun. Membuat satu-satunya anak perempuan dirumah itu begitu taat agama.

Setahun lalu, Ia telah di khitbah oleh seorang laki-laki yang bernama HAFID ARBANY, tapi karena study nya di Universitas Al Azhar Kairo Mesir belum selesai, maka pernikahan mereka ditunda hingga kelulusan Hafid.

Minggu ini Alsea sibuk menyiapkan keperluan pernikahannya, sebenernya Ia dan Hafid ingin mengadakan acara yang sederhana, tapi kedua orang tua dan calon mertuanya menginginkan mengadakan acara walimatul 'urs, yang diselenggarakan di pesantren dekat rumahnya. Serta mengundang beberapa anak yatim.

...Alhasil Alsea harus menyiapkan bingkisan dan santunan untuk acara tasyakuran pernikahannya....

...•...

...•...

...•...

Sesuai jadwal yang sudah ditetapkan, Hari ini Hafid kembali dari Kairo setelah menyelesaikan berkas-berkas kelulusan nya. Tidak ada keluarga yang datang pada acara wisuada Hafid ke Kairo, dikarenakan keluarganya tengah disibukan dengan menyiapkan acara untuk pernikahan Alsea dan Hafid. Selain itu Hafid juga tidak menginginkan kedatangan keluarganya, mengingat jarak yang begitu jauh.

“Pesawat Maas Hafid tiba jam berapa Umi?” tanya Alsea.

“Dua jam yang lalu Hafid telfon, dia bilang sudah transit di Doha, kemungkinan sekitar empat sampai lima jam lagi baru sampai Indonesia.” terang Umi Nur.

“Dijemput sama Abi ya, Umi?” sahut Tsabita adik Hafid.

“Nanti Abi di temani Pak Dama buat jemput Abangmu, Ta.”

Setelah seharian penuh Alsea berbelanja barang-barang keperluannya. Akhirnya, Ia berserta calon mertua dan adik iparnya tiba di kediaman calon mertuanya. Langit sudah menyembunyikan pacaran mentari dengan sempurna. Menyisakan awan gelap yang berkerumun. Alsea masih betah duduk membereskan barang-barang di rumah calon mertuanya.

“Sudah malam, Nduk! biar besok Umi sama Tsabita yang lanjutin. Nanti ada Mbok Sum yang bantu-bantu juga.” ucap Umi Nur

“Iya Umi. Sebelum pulang Alsea ikut sholat isya dulu ya, Umi.” pinta Alsea

“Ya sudah kita sholat isya sama-sama, nanti pulangnya biar dianter Bita sama Abi ya, Nduk!” jawab Umi Nur

“Baik Umi,”

Setelah melaksanakan sholat berjamaah di kediaman Umi Nur, Alsea pamit pulang dan diantar kan oleh Tsabita bersama Abi Kholid, Ayah dari Mas Hafid.

Sepanjang perjalanan, didalam mobil Alsea duduk di bangku belakang. Termenung sembari mengedarkan pandangannya keluar jendela. Mendadak perasaannya tidak karuan, pikirannya melayang entah kemana. Berulang kali Alsea mencoba menarik dan menghembuskan nafas, bibir mungilnya tidak berhenti melantunkan dzikir-dzikir, akan tetapi apa yang Alsea lakukan tidak membuat perasaannya menjadi lebih baik.

Suasana di dalam mobil sudah hening sejak Tsabita yang duduk di bangku depan tidur terlelap. Mungkin gadis itu kelelahan karena seharian tadi sudah menemani Alsea berbelanja. hanya suara berisik dari radio yang terdengar memecah kesunyian.

Sesampainya di depan rumah, Alsea pamit dan melarang Abi Kholid untuk mengantarnya kedalam rumah, karena tak ingin membuat Tsabita terbangun. Begitu masuk rumah, Alsea menyapa kedua orang tuanya yang berada diruang tengah sedang menikmati sajian televisi malam itu.

BREAKING NEWS!

Deg!

🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃

Hai gais.... author baru nyadar ternyata bab 2 hilang... aku juga gak tau kenapa. secepatnya author revisi bab yg hilang ya...

#selamat menikmati karya perdana saya.

maaf bila masih terlalu banyak salah dalam penggunaan kata dan tanda baca.

semoga terhibur loveee

mohon sematkan like dan komennya ya guys...

Terpopuler

Comments

hanie tsamara

hanie tsamara

mampir yaa ka...
salam kenal🙏🏻🙏🏻

2023-03-21

0

Violet Agfa

Violet Agfa

lom revisian inii kaak

2022-03-26

0

amalia

amalia

kok d ulangi bab nya

2021-09-30

0

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!