Part 02

Sore harinya, Queen baru saja terbangun dari tidurnya. Ia melihat jam dinding, waktu menunjukkan tepat jam lima sore.

"Lama banget gw tidur." Gumam Queen langsung berdiri menuju ke kamar mandi.

"Non, Bibi udah siapin makan malam buat Non." Ucap Bi Inem yang sudah melihat Queen turun ke ruang makan.

"Makasih, Bi." Ucap Queen memakan makanannya, makanan sederhana buatan Bi Inem yang rasanya persis seperti masakan orang yang sangat dicintainya.

Rasanya ia ingin meneteskan air matanya merasakan masakan itu, namun ia tahan dan terus melahap makanan itu dengan lahap, hingga tidak tersisa sebutir nasi pun, makanan itu sedikit mengobati kerinduannya.

"Bi, Queen mau keluar." Ucap Queen setelah menyelesaikan kegiatan makannya.

"Kemana Non? Bibi temenin?" Tawar Bi Inem.

"Ngga Bi." Ucap Queen langsung menuju garasi mobil, disana ada tiga mobil yabg sudah disiapkan kakeknya untuk dirinya, Queen menaiki salah satu mobilnya, berwarna hitam, warna kesukaannya.

Ia melajukan mobilnya membelah ibu kota, membelokkan setirnya ke sebuah pusat perbelanjaan, disepanjang perjalanannya di dalam mall, Queen terus dipandang setiap orang yang ada disana.

Bukan hanya karena kecantikannya, tetapi juga karena gayanya yang dark, memakai celana panjang berwarna hitam, hodie berwarna hitam juga sepatu hitam, lengkap dengan aura kepemimpinan yang dia keluarkan.

Ia memasuki sebuah toko.

"Ada yang bisa dibantu Nona?" Tanya penjaga toko menghampiri Queen dengan ramah.

"Ambilkan seragam sekolah." Ucap Queen menyebutkan keperluannya dengan wajah datarnya.

"Buset cantik tapi kek triplek." Batin penjaga toko berlalu pergi mengambilkan keperluan Queen, sedangkan Queen duduk disofa yang sudah tersedia disana.

Tak selang beberapa menit, penjaga toko kembali menunjukkan seragam yang dia pilihkan untuk Queen, Queen hanya mengangguk tanpa mengucapkan sepatah katapun.

"Baik, saya bungkuskan, silahkan ditunggu." Ucap penjaga toko, langsung menuju ke kasir untuk menghitung total belanjaan Queen.

"Nona totalnya 30 juta."

Queen tidak menjawab ia mengeluarkan satu kartu dari sakunya dan memberikannya pada sang kasir. Kasir menerimanya dengan senyum mengembang, pasalnya kartu yang dikeluarkan Queen adalah black card, hanya orang orang yang mampu saja hang bisa memilikinya.

"Terima kasih, Nona." Ucapnya memberikan kembali kartu itu berserta belanjaan Queen, Queen tidak menjawab sama sekali, dia langsung meninggalkan toko juga mall dengan mobilnya, kembali membelah ibu kota.

Entah mengapa, dirinya malah menuju sebuah mansion, mansion utama keluarga Aurora yang sudah ditinggalkan kosong selama sepuluh tahun terkahir. Namun masih ada beberapa penjaga yang diperintahkan untuk menjaga mansion itu. Tidak ada yang boleh masuk kesana kecuali orang orang yang tersisa dari keluarga Aurora.

"Kenapa gw kesini." Gumamnya.

Queen tidak keluar dari mobilnya, ia memandang mansion itu dengan lekat, teringat kembali kenangannya dengan orang orang yang dia sayang.

Tak terasa bulir demi bulir air matanya menetes membasahi pipinya yang mulus.

"Tunggu Queen membalaskan semuanya." Tekatnya menghapus air matanya, lalu melajukan mobilnya kembali.

Sampai dimansion.

Queen langsung masuk kedalam kamarnya, membuka kembali handphone nya, mengetikkan pesan kepada seseorang untuk segera melaksanakan perintahnya.

Ia memberikan waktu satu kali dua puluh empat jam untuk menyelesaikan semuanya.

"Kita mulai semuanya besok." Ujar Queen menutup handphone nya, menuju kearah balkon, menikmati angin malam yang lolos menerpanya. Seakan tidak takut sakit akan melandanya.

Sebenarnya dia kembali ke negara kelahirannya ini adalah untuk memberikan pelajaran kepada orang orang yang sudah membuat keluarga Aurora hilang satu persatu.

Terpopuler

Comments

⚕️⚜️AgRi⚜️⚕️🐊

⚕️⚜️AgRi⚜️⚕️🐊

Aduh apalah daya aku yang punya harga seragam 70K keatas

2021-05-09

9

Azkya El hans

Azkya El hans

kak boleh tanya

itu harga seragam sekolahnya aesthetic sekali sampai 30 jt

2021-02-01

37

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!