Seluruh rakyat siluman mengikuti sayembara yang telah diumumkan oleh Raja Salmon.
Beberapa siluman yang merupakan rakyat raja Salmon mulai mencari keberadaan reinkarnasi Dewi Bunga ke segala penjuru dunia.
Hanya siluman Elang yang tidak mencari reinkarnasi dari Dewi Bunga karena merasa berhutang budi kepada Dewi Bunga saat salah satu teman mereka tersesat di langit.
Mendengar sayembara yang telah diumumkan oleh Raja nya, Siluman Elang mengabarkan berita sayembara ini kepada Dewa Air yang saat ini berada di wilayah yang tak jauh dari tempat tinggal Mawar yang tak lain adalah reinkarnasi dari Dewi Bunga.
"Siluman Elang, ada apa kamu datang menemui ku ?" tanya Arjuna yang tak lain adalah penjelmaan dari Dewa Air
" Dewa Air, di negeri siluman telah diadakan sayembara"
"Raja siluman Salmon telah mengadakan sayembara di negeri siluman, siapa saja dari kami yang menemukan reinkarnasi dari Dewi Bunga dan menyerahkan kepadanya, maka raja Salmon akan memberi hadiah ilmu sihir satu tingkat lebih tinggi dari ilmu yang telah kami miliki saat ini" Ucap Siluman Elang kepada Arjuna panjang lebar
Arjuna yang tak lain adalah penjelmaan dari Dewa Air menjawab
"Siluman Elang, aku akan melindungi Dewi Bunga selama dia menjalani tujuh penderitaan di dunia"
"Kamu tidak perlu khawatir akan hal ini" ucap Arjuna kepada Siluman Elang
"Baiklah Dewa Air, saya rasa tugas ku telah selesai menyampaikan berita ini kepadamu" Ucap siluman Elang kepada Arjuna yang tak lain adalah penjelmaan dari Dewa Air.
"Terimakasih Siluman Elang, kamu telah memberi kabar Ini kepadaku" ucap Arjuna kepada Siluman Elang.
Setelah memberi kabar tentang rencana Raja Siluman Salmon kepada Dewa Air, Siluman Elang pergi kembali ke negerinya yaitu negeri siluman.
*
Di dunia Manusia
Mawar dan Raymon mulai dekat. Mereka sepertinya sangat cocok satu sama lain. Mawar menerima proyek besar di perusahaan milik Raymon.
Mawar mendapat kontrak kerja dari Raymon yaitu membuat racikan warna dari berbagai tumbuhan dan bunga yang tercampur. Karena proyek yang dikerjakan Mawar sangat besar, Mawar mulai merekrut karyawan untuk membantunya dalam meracik warna bunga.
Kakak Mawar yang iri dengan kesuksesan Mawar, turut serta dalam membantu proyek yang telah dikerjakan Mawar tersebut.
Timbul rencana jahat dari kakak kandung Mawar yang bernama Ranti. Dia ingin menggagalkan proyek yang Mawar terima dari Raymon.
Saat berada di ruang racik warna bunga, Ranti menyembunyikan berbagai macam bahan bunga yang akan digunakan Mawar sebagai bahan dasar pewarnaan bunga sesuai pesanan Raymon.
Ranti menyembunyikan bunga milik Mawar di sebuah guci dan guci tersebut diletakkan di balik almari pakaian Mawar.
Mawar tidak menyadari bahaya yang mengancam nya sebentar lagi. Mawar tetap asyik mengumpulkan bunga terbaik yang diperolehnya.
Acara pergelaran promosi barang penjualan yang diproduksi oleh perusahaan milik Raymon kurang tiga hari lagi. Mawar mulai sibuk meracik beberapa warna bunga terbaru. Nantinya bunga-bunga hasil percampuran warna yang telah Mawar racik, akan di pajang di setiap sudut etalase perusahaan milik Raymon agar penjualan barang milik Raymon menarik minat pembeli.
Mawar tanpa kenal lelah mulai meracik warna baru untuk koleksi bunganya tersebut. Ketika Mawar menuju ke ruang racik bunga, Mawar mulai mencari beberapa bunga koleksinya yang akan diambil sari-sarinya guna menghasilkan warna yang indah.
Setelah mencari di berbagai sudut ruangan, bunga yang telah dikumpulkan oleh Mawar beberapa minggu yang lalu tak kunjung ditemukan.
"Kemana ya bungaku?"
"Padahal aku meletakkan di sini" ucap Mawar dalan hati
Mawar mulai mencari lagi, mungkin saja dia lupa meletakkan bunga nya.
Mawar mulai lelah mencari karena bunga yang dicarinya tak kunjung ditemukan. Arjuna yang tak lain adalah penjelmaan dari Dewa Air memantau kegiatan Mawar selama di bumi. Arjuna mengetahui jika Ranti kakak kandung Mawar sendiri lah yang telah menyembunyikan bunga milik Mawar.
Namun, Dewa Air tak bisa membantu banyak karena bertentangan dengan aturan langit. Mawar harus melewati ujian di dunia sendirian tanpa campur tangan kekuatan langit, karena musuh Mawar adalah sesama manusia di bumi.
Jika sampai membantu, maka Mawar tidak akan lulus dalam menjalani ujiannya di dunia dan tidak diterima kembali ke dunia langit. Kalaupun diterima akan membutuhkan waktu yang sangat panjang karena Mawar akan menjalani kembali ujian di dunia.
"Dewi Bunga, aku mencintaimu"
"Kapan aku bisa bertemu dengan mu?" Ucap Dewa Air dalam hati.
Sementara itu, Dewi bunga mulai gelisah karena perusahaan Raymon memberi target bahwa racikan warna bunga harus selesai besok sore.
Dewi bunga mulai menyerah akan takdirnya. Dia mulai memohon pada sang Dewa agar keinginannya terkabul.
Dengan konsentrasi dan hati yang pasrah, Mawar yang tak lain adalah penjelmaan dari Dewi Bunga memohon pada Dewa agar bunga yang dicarinya segera ditemukan.
Saat mulai berdoa memohon kepada Dewa, pancaran kalung langit milik Mawar mulai aktif karena Mawar melakukan konsentrasi tingkat tinggi. Siluman dari berbagai penjuru dunia mulai mendekati keberadaan Mawar yang saat itu berada di desa Aurora, karena mencium aroma kalung langit yang sangat kuat dari pancaran kalung yang dipakai Mawar.
Pancaran kalung langit yang dipakai Mawar juga dirasakan oleh para dewa di khayangan. Dewa angin yang mendengar pancaran energi doa Mawar, maupun pancaran kalung langit yang di pakai oleh Mawar mulai mengeluarkan kekuatan angin yang dimilikinya. Setelah selesai berdoa, Angin bertiup kencang dari arah utara dan seketika itu guci yang berada di dalam ruang racik bunga milik Mawar pecah tertiup angin.
Tampak bunga-bunga yang dicari Mawar sejak tadi berserakan ketika guci yang berada di sudut ruangan racik bunga itu pecah.
Dengan gembira, Mawar mengumpulkan bunganya kembali dan bersyukur pada Yang kuasa.
"Siapa yang telah tega menyembunyikan bungaku dalam guci ini?" ucap Mawar dalam hati.
Mawar mencurigai kakak kandungnya, namun pikiran buruk itu dia singkirkan karena tidak mungkin kakaknya tega berbuat hal yang tidak baik kepadanya.
"Terimakasih Dewa, engkau telah mengabulkan doaku" ucap Mawar dengan nada Riang.
Dewa Angin yang mendengar ucapan Mawar tersenyum senang.
Setelah selesai berdoa dan melakukan aktivitas nya kembali, Pancaran energi kalung langit milik Mawar mulai meredup. Bangsa siluman yang mencari keberadaan Mawar mulai kehilangan jejak dan berusaha mencari kembali keberadaan Mawar yang masih tersembunyi.
Walaupun begitu, rakyat siluman yang telah mencari keberadaan reinkarnasi Dewi Bunga hampir menemukan keberadaan Mawar akibat pancaran energi yang kuat dari kalung langit saat Mawar berdoa.
Semakin sering Mawar berdoa maupun menangis, maka pancaran kalung langit akan bereaksi dan tercium oleh para Dewa dan bangsa siluman. Hal ini akan sangat membahayakan untuk Mawar.
Sementara itu, Arjuna yang tak lain adalah penjelmaan dari Dewa Air melihat perkembangan kehidupan Mawar di dunia manusia merasa cemas. Arjuna mempersiapkan diri berperang melawan bangsa siluman yang hampir menemukan keberadaan Mawar.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 128 Episodes
Comments
Oi Min
Kasihan Arjuna..... Pnya cinta yg tulus tp tak terbalas hinga beratus2 tahun msh ttp aja setia menunggu dewi bunga....
Mbok y nnti mereka di jodohkan tor....
2021-05-13
4
Yeni Kurniawati
kok diulang2 sih Toh jelmaan Dewa airnya
2021-05-07
2
Sutra Laah
jelmaan dan rengkarnasi ny gx ush d ulang thor..udh apal kok😊
2021-02-03
1