Para Nyai

Terimakasih sudah mampir

Jangan lupa klik jempol yah

Dan tinggalkan komentar anda

Para Nyai POV

Kami dipertemukan tanpa ketidaksengajaan, karena kami sering kali telat dan sering di hukum oleh Guru BK sehingga kami sering bertemu dan saling bercanda ria di lapangan, sehingga hukuman itu serasa ringan bagi kami.

Flashback ON

" Teeett teeett " bunyi bel sekolah.

Selang lima menit.

"Hufft ... akhirnya sampai juga," ucap Olivia ngos-ngosan sambil mengelap keringatnya dengan tangan kanan, karena berlari menuju sekolahnya agar tidak telat.

Tapi sayang peraturan tetap peraturan walau terlambat lima menit tetap saja kena hukuman.

"Pak, Bu buka pintunya, maafkan saya terlambat ban mobil saya tadi pecah," teriak Olivia. Olivia adalah anak pindahan yang baru mengalami namanya telat karena jarak sekolah dengan rumahnya lumayan jauh.

"Kamu yang baru datang, sudah jam berpa ini? kamu harus dihukum sekarang pilih berjemur di belakang tiang bendera atau membersihkan toilet," teriak Bu Guru BK.

"Berjemur saja Bu," ucap Olivia sambil tersenyum manis.

Olivia berjalan kelapangan untuk menjalani hukuman berjemur, tiba-tiba Olivia terkejut ternyata dia tidak sendiri ada dua orang wanita juga yang dihukum.

"Kalian juga dihukum?" tanya Olivia.

"Iya karena tidak mengerjakan tugas," jawab Rena

"Kalau kamu?"tanya Olivia lagi.

"Aku berantem dengan cabe-cabean karena cowoknya suka sama gue, yang parahnya dia masuk UKS gue yang dihukum, huh nasib orang cantik," ucap Aliana sambil menghela nafas.

"Kenalkan aku Olivia, salam kenal?" ucap Olivia sambil mengulurkan tangannya.

"Aliana, salam kenal juga, " ucap Aliana membalas jabat tangan Olivia.

"Rena, salam kenal juga, kamu anak baru yah tidak pernah lihat, dan kamu kenapa kok bisa dihukum?" tanya Rena dan juga menjabat tanganya.

"Aku telat lima menit mungkin guru BK tidak tau kalau aku anak baru," ucap Olivia.

Semenjak perkenalan itu mereka semakin akrab setiap harinya.

Di Kantin

"Nama Genk kita apa donk masa ga da nama sih kitakan seleb ternama di sekolahan ini, kasih nama yang unik apa!" ucap Aliana.

"Dasar Nyai cerewet sekali kamu," ucap Rena sambil menjitak kepala Aliana.

"Nyai ... ? bagus juga tuh gimana kalau Para Nyai, emm kamu ... aku juluki Nyai Receh karena kamu ngereceh terus alias ga bisa diem, kalau Rena Kanjeng Nyai soalnya kamu dewasa banget, kalau aku Nyai Rempongk aja, aku rempongk soalnya bagaimana?" ucap Olivia unjuk gigi eh salah kasih pendapat hehehe.

" Setuju " serempak.

Flashback Off

Kecocokan yang berjalan seiiring berjalanya waktu membuat pertemanan kita menjadi populer karena kecantikan, kepintaran dan kekayaan, ya ... walau kami sedikit nakal, tetapi kenakalan kita tidak sampai orang tua dipanggil ke Sekolah atau dikeluarkan dari Sekolah.

Kenakalan kita sewajarnya, ya ... paling lupa mengerjakan PR, telat datang karena nongkrong dulu, suka tidur di kelas karena malamnya main game dan banyak lagi kenakalan remaja saat itu.

Banyak temen-temen kita yang iri pada kami setiap hari kita mendapatkan hadiah dari fans kita seperti coklat, bunga, surat cinta yang membuat kami menggelengkan kepala, heran saja buat apa harus tiap hari membosankan.

Kita menghormati pemberian mereka walaupun di jalan dibagi-bagikan ke orang yang berada di jalan raya yang membutuhkan seperti pengamen, pengemis, dan yang lainnya.

Fans kita memanggil dengan sebutan para Nyai, nama panggilan kami Olivia dipanggil Nyai Rempongk, Rena dipanggil Kanjeng Nyai, Aliana dipanggil Nyai receh. Kita selalu kompak dalam berbagai hal walau tak sedikit ada pertengkaran di antara kami, tapi kami bisa akur lagi dan semoga persahabatan kita langgeng

Saat perpisahan Sekolah Menengah Akhir kita mendapatkan tugas dari Guru kesayanganku yaitu Guru BK namanya Bu Tatik, Dia menugaskan kami harus menyayi untuk para fans kita di SMA NUSANTARA.

Akhirnya aku berdiskusi dengan para Nyai, aku yang suka menyanyi Rena yang suka dance Aliana yang suka fashion kita menggabungkan semua hobi kita, jadilah kami menjadi girlband yang dikagumi para lelaki di Sekolah udah kaya artis saja

Tidak sengaja ada Sutradara yang tertarik pada penampilan kami di panggung, sutradara itu mendatangi kita mengajak berkenalan

"Siang nona-nona cantik saya Lusia Luke saya sutradara dari TV GLOBAL boleh tau siapa nama nona-nona ini?" tanya Lusi sambil menjulurkan tangannya

" Olivia "

" Rena "

" Aliana "

"Biasa kami ini dipanggil Para Nyai," ucap Olivia tegas sambil berjabat tangan.

"Baiklah para Nyai, to the poin aja ya. Saya tadi tidak sengaja melihat penampilan para Nyai ini tampil dengan penuh energik, saya tertarik dengan penampilan kalian apakah nona-nona ini mau jadi artis. Jarang loh girlband seperti para nyai ini, dijamin langsung terkenal," ucap Lusi dengan suara tegas dan meyakinkan.

"Gimana guys," jawab Olivia sambil pada pandang-pandangan.

"Maaf Ka Lusi sebelomnya kami belom siap untuk menjadi artis untuk sekarang ini, kami sibuk mempersiapkan untuk kuliah. Apakah ada waktu untuk kami persiapkan mental kami karena menjadi bintang itu tidak mudah," ucap Rena yang masih agak ragu.

"Dan kami tidak mau identitas kami terbongkar, karena nanti mempengaruhi perusahaan keluarga kami dan mempengaruhi belajar saat kuliah nanti. Apa bisa dirahasiakan," ucap Aliana dengan tegas.

"Kami juga yang menentukan bisa atau ga nya kita tampil, kami tidak mau mempengaruhi belajar kita. Nyanyi, dance dan fashion hanya hobi kita aja bagaimana Ka Lusi?" tanya Olivia.

"Baiklah bisa diatur itu, jika nanti kalian sudah siap hubungi aku. Ini kartu namaku ditunggu kabar baiknya ya para Nyai," ucap Lusi sambil menyodorkan kartu nama ke Olivia.

" Baik kk " para Nyai serempak menjawab.

Dua bulan kemudian kami menghubungi Ka Lusi, bahwa kami siap untuk menjadi bintang baru yang akan bersinar di dunia musik.

Selama satu tahun kami dilatih sedemikian rupa, sehingga kami menjadi profesional dan kami menamakan grup girlband kita dengan sebutan " BLACK RED " jadilah kami artis papan atas yang selalu disanjung para fans karena misterius, kami sengaja menyembunyikan identitas kami. Keluarga juga tidak tau akan kegiatan kami karena wajah kita 360° bedanya. Waw banget deh karena menggunakan make up artis yang proposional hanya orang-orang tertentu yang bisa mengenali kita.

Sudah Dua tahun kami membangun grup girlband dari nol hingga sekarang kita band paling di cari dan diminati, banyak orang di seluruh Dunia karena penampilan kita sangat memukau para penonton dengan aksi kita para Nyai, wartawan sering dibikin kepo sama kepribadian kita.

Terimakasih sudah membaca

jangan lupa like dan tinggalkan jejak yah

maaf kalau masih banyak typo

salam sayang reader😘😘😘

Visual Para Nyai

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!