Chu Feng memandang ke arah cermin yang ada di ruangannya, dia masih penasaran dengan mata ini.
“Hanya dengan menyentuh seseorang saja aku bisa mengambil energi kehidupan mereka, ini benar-benar kemampuan yang hebat tetapi pada saat yang sama ini juga kemampuan yang menakutkan.” Chu Feng menyentuh mata kanan ular ouroboros hijaunya dengan sebuah senyuman terpampang di wajahnya.
Meski kemampuan ini benar-benar hebat, tetapi dia harus membatasi kemampuan pelahap kehidupan ini. Jika seseorang mengetahui kemampuan menakutkan miliknya, orang lain pasti tidak akan berani untuk mendekatinya.
Ketika dia menutup matanya untuk melihat sigil ouroboros yang berada dalam jiwanya, dia melihat bahwa sigil ouroboros tersebut sudah tidak bersinar lagi. Seakan-akan energi yang ada didalamnya sudah habis tak tersisa, kemudian dia keluar dari kedalaman jiwanya.
Chu Feng sedikit kaget setelah melihat kembali ke cermin, mata ouroboros hijaunya telah mulai berubah berwarna merah. Lalu dia melihat bahwa mata ouroboros merah sedikit berbeda dengan ouroboros hijau, dia merasakan kemampuan yang sangat kuat dari mata ini. Tetapi Chu Feng merasa bahwa kemampuan mata ouroboros merah memakan banyak sekali energi mental.
“Apakah mata ouroboros merah memiliki kemampuan serangan mental? Semuanya mulai terlihat jelas sekarang, itulah mengapa keempat anak kecil begitu sangat ketakutan ketika melihatku.” Chu Feng mendekat ke cermin sambil melihat dengan teliti mata ouroboros merahnya. Dia tidak melihat perbedaannya sama sekali, hanya warna ularnya saja yang berubah warna dari hijau hingga berubah warna merah.
Kemudian dia mengingat sebuah legenda kuno tentang ular ouroboros berwarna merah, ular merah ini dilambangkan sebagai 6 emosi dasar milik manusia.
Kebahagiaan, ini adalah jenis emosi yang paling dicari banyak manusia. Mereka rela mengorbankan waktu dan masa muda mereka demi mendapatkan sebuah kebahagiaan, meski itu hanya untuk sesaat saja.
Kesedihan, ini adalah jenis emosi yang paling rumit pada diri manusia. Manusia selalu menghindari kejadian yang akan membuat diri mereka sedih, akan tetapi kesedihan itu sendiri terkadang membuatnya senang jika ada yang mengerti perasaan mereka.
Kemarahan, ini adalah jenis emosi yang sering sekali manusia pendam. Manusia selalu takut untuk mengekspresikan apa yang ada dalam pikirannya, tetapi jika mereka berhasil mengeluarkannya maka ada perasaan lega dalam diri mereka. Jika seseorang mengekspresikannya terlalu berlebihan, akan ada sebuah konflik yang berujung kesedihan.
Ketakutan, ini adalah jenis emosi yang sangat penting dalam diri manusia. Jika seseorang merasakan emosi ini, mereka akan diberikan dua pilihan. Pilihan tersebut adalah apakah kau ingin bertarung untuk menghadapinya atau melarikan diri. Contohnya, ketika mengetahui bahwa impian kita sangat sulit diraih, apakah kau ingin bertarung untuk mengejar impian itu? Atau ingin melarikan diri dari impian tersebut?
Kedengkian, ini adalah jenis emosi yang sangat berbahaya pada manusia. Manusia akan selalu sangat iri dengan kehidupan orang lain yang lebih bahagia dari dirinya sendiri, oleh karena itu mereka akan saling menjatuhkan hanya karena emosi kedengkian ini. Tetapi pada saat yang sama, emosi ini adalah salah satu yang paling ampuh dalam memotivasi manusia untuk maju dari orang lain.
Keterkejutan, ini adalah jenis emosi yang sangat indah pada umat manusia. Dengan emosi ini, kita lebih mengerti bahwa hidup kita tidak membosankan. Jalan kehidupan itu tidak bisa ditebak oleh manusia, terkadang hidup kita berada di atas dan di bawah. Dengan pengalaman tersebut, manusia dapat membuat sebuah cerita yang tidak pernah dirasakan oleh orang lain.
Ketika Chu Feng mengingat hal-hal emosi dasar yang dimiliki manusia, dia hanya bisa menghela nafas kesepian. Di dunia yang tidak ada seorang pun yang mengenalinya, dia merasa bahwa dirinya adalah orang asing yang seharusnya tidak boleh berada disini.
“Sekarang aku adalah Chu Feng dari dunia kultivasi!” Chu Feng hanya bisa menggelengkan kepalanya sambil melhat ke luar jendela.
Langit malam yang gelap di luar jendela sudah mulai menampakkan cahaya matahari, fajar telah tiba ke dunia kultivasi. Chu Feng tidak merasa mengantuk sama sekali setelah menyerap energi kehidupan keempat anak sebelumnya, dia masih penuh dengan energi.
Crack!
Tiba-tiba pintu ruangan Chu Feng terbuka lagi.
“Apakah keempat setan kecil itu ingin membalas dendam mereka?” Chu Feng menoleh ke arah pintu dengan mata ouroboros hijaunya.
Kemampuan yang paling nyaman dari kemampuan mata ini adalah mata ouroboros hijau dapat melihat energi kehidupan seseorang meski dari balik bangunan, bahkan mata ini dapat melihat pandangan sekitar 360 derajat tanpa titik buta sekali pun.
“Chu Feng, apakah kamu masih di sini?” Terdengar sebuah suara wanita yang mendorong pintu, ternyata bukan keempat anak yang sebelumnya melainkan anak kecil gemuk dan seorang gadis kecil.
Mendengar panggilan lembut mereka berdua, sepertinya kedua anak itu sangat akrab dengan pemilik asli tubuh ini.
Benar saja, setelah mengobrak-abrik ingatan terdalam pemilik asli ini, Chu Feng langsung menemukan informasi kedua orang di depannya. Anak kecil gemuk berambut biru itu dipanggil sebagai Lei Qing, sementara gadis kecil berambut hitam itu dipanggil sebagai Mu Yin. Mereka berdua sering menemui Chu Feng yang asli, tetapi sayangnya orang kecil ini hanya terus membenamkan kepalanya di antara kedua kaki tanpa melihat ke atas sama sekali. Mereka berdua bahkan tidak mengetahui bahwa Chu Feng yang asli itu adalah orang buta, tetapi mereka berdua masih bersikap baik dengan Chu Feng yang asli.
“Chu Feng, mengapa rambutmu telah mulai berubah putih? Dan apa-apaan pupil matamu itu!” Lei Qing yang gemuk terlihat terkejut setelah melihat perubahan yang terjadi pada rambut Chu Feng saat ini, sementara Mu Yin tidak bisa berkata-kata setelah melihat perubahan drastis yang terjadi pada Chu Feng.
“Mataku selalu seperti ini karena faktor keturunan, adapun rambutku ....” Chu Feng juga tidak menyangka bahwa rambutnya telah berubah menjadi putih perak setelah sigil ouroboros terintegrasi dengan jiwanya. Chu Feng yang bersiap untuk berbohong tentang rambutnya, tetapi ia menemukan bahwa Lei Qing telah memotong pembicaraannya dengan pandangan seakan-akan telah mengerti penyebabnya.
“Begitu, jadi kau sedang dalam keadaan berpikir yang sangat legendaris! Benar bukan?” Lei Qing berkata dengan penuh semangat dengan matanya yang cerah sambil menatap Chu Feng.
“Hah?” Chu Feng langsung mengerutkan kening dengan wajah kebingungan, dia masih tidak mengerti bagaimana orang di depannya beranggapan seperti itu hanya setelah melihat warna rambutnya telah berubah putih perak.
“Aku mengerti bahwa kamu pasti khawatir tentang penilaian keluarga Chu setengah bulan yang akan datang, karena itu kamu terus memikirkannya hingga membuat rambutmu menjadi putih kan?” Lei Qing berkata dengan nada penuh percaya diri sambil berjalan mendekati Chu Feng.
Mendengarkan perkataan penuh percaya diri dari mulut Lei Qing, Chu Feng hampir kehilangan keseimbangannya karena terkejut betapa bodohnya ucapan Lei Qing.
"Sialan, apakah kau berpikir bahwa rambutku telah memutih karena terlalu banyak pikiran?!" Chu Feng hanya bisa berkata di dalam batinnya sambil memandang pria gemuk di depannya yang masih memiliki tampilan percaya diri di wajahnya.
“Tenang saja Chu Feng, kamu dapat yakin bahwa selama diriku masih disini tidak akan ada masalah sama sekali. Bahkan jika kau adalah seseorang yang buruk dalam berkultivasi, aku tidak akan meninggalkan dirimu!” Lei Qing berkata dengan nada tegas sambil menepuk bahu Chu Feng, dia mengatakannya dengan ekspresi wajah yang percaya diri.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 225 Episodes
Comments
Hades Riyadi
Lanjutkan 😛😀🤣💪👍👍👍
2023-06-10
1
Hades Riyadi
Tatabahasanya bagus dan enak dibaca serta mudah dimengerti...makasih... Thor 😀💪👍👍👍
2023-06-10
0
Solar Lardi
mantap kali
2023-03-25
0