Nayla berdiri di depan altar, mengenakan gaun pengantin putih yang anggun, tetapi hatinya kosong. di sampingnya, reihan berdiri tegap dalam setelan jas hitam, wajahnya tetap dingin seperti biasa.
Pendeta berdiri di hadapan mereka, membacakan janji suci pernikahan
pendeta
Saudara reihan aditya baskara, bersediakah engkau menerima nayla arashinta wijayakusuma sebagai istrimu, mengasihinya dalam suka maupun duka, dalam sehat maupun sakit, hingga maut memisahkan
Reihan Aditya Baskara
Reihan menarik napas pelan, lalu menjawab dengan suara tenang. "Saya bersedia.
pendeta
Saudari nayla arashinta wijayakusuma, bersediakah engkau menerima reihan aditya baskara sebagai suamimu, mengasihinya dalam suka maupun duka, dalam sehat maupun sakit, hingga maut memisahkan?"
Nayla Arashinta W..B
Nayla menatap ke depan, bukan ke arah Reihan, melainkan ke ruangan yang dipenuhi keluarga dan tamu bisnis. Hatinya berat, tetapi akhirnya ia berkata: "Saya bersedia."
Tepuk tangan menggema di gereja saat mereka akhirnya dinyatakan sebagai pasangan suami istri.
Namun, baik Nayla maupun Reihan tahu, pernikahan ini hanyalah formalitas
Setelah pemberkatan, di acara resepsi, orang tua reihan adrian mahendra baskara dan nadine permata baskara
nadine memeluk putranya dan menantunya
Nadine permata baskara
Nayla, selamat datang di keluarga kami.
Nayla hanya tersenyum tipis. Ia tahu, keluarga ini bukan hanya keluarga biasa, tetapi juga bagian dari kerajaan bisnis besar yang akan ikut mengendalikan hidupnya.
Tak lama, seorang gadis kecil berlari ke arah Nayla dan memeluknya erat.
Gadis kecil itu adalah adik nayla Keisha anindita wijayakusuma
Keisha anindita wijayakusuma
Kakak nayla! Kakak cantik banget hari ini
Hanya saat itu Nayla bisa tersenyum tulus.la meraih adiknya dalam pelukan erat, berusaha mencari sedikit kehangatan di tengah pernikahan yang terasa begitu dingin.
di kejauhan, reihan memperhatikan momen itu. untuk pertama kalinya, ada ekspresi yang sulit ditebak di matanya.
Bagas adinata wijayakusuma
Jaga dirimu ya nak
Nayla Arashinta W..B
Iya ayah
Adrian mahendra baskara
Reihan ini kunci rumah kalian jaga istrimu dia sudah menjadi tanggungjawab mu dan ingat jangan menyakiti nayla. kau paham?
Reihan Aditya Baskara
Iya papa aku paham
Nadine permata baskara
Ibu Reihan, tersenyum lembut ke arah Nayla. "Semoga kalian bisa saling memahami satu sama lain.
Comments