Fang Yuan Meninggal

Menyaksikan hal tersebut Fang Yuan pun sedikit mengernyitkan dahinya, entah rahasia apa yang dimiliki oleh muridnya itu sehingga bisa dengan mudah mencerna kekuatan dahsyat yang terkandung di dalamnya. Kristal biru sendiri berisi kekuatan yang setara dengan bumi dan langit dunia fana, namun Liu Feng dapat menyerap dan menguasainya tanpa menimbulkan gejala apapun.

Fang Yuan tahu, bahkan jika itu para penghuni alam dewa sekalipun mereka tentunya akan memiliki reaksi beragam karena menanggung kekuatan yang dapat mempengaruhi goncangan alam semesta. Kristal Biru dianggap sebagai akar roh yang memiliki jiwa tersendiri, berdiri diatas unsur tunggal yang dikatakan dapat membentuk senyawa tersendiri.

"Tentang teknik kultivasi yang kamu pelajari, tolong jangan dibicarakan di depan siapapun. Hal itu akan menimbulkan kekacauan di tempat dimana berikutnya kamu berada nanti" kata Fang Yuan mengingatkan.

"Baik Guru, meski aku tidak tahu apakah aku bisa mencapai puncak kultivasi Alam Dewa atau tidak, tetapi aku akan berusaha untuk tidak mengecewakan Guru" kata Liu Feng dengan sungguh-sungguh.

"Bagus, perlu diingat jika kultivasimu akan membentuk akar roh tertentu saat kamu menghirup esensi Qi alam dewa pada pertama kalinya" ucap Fang Yuan menjelaskan.

Fang Yuan menghela napas dalam-dalam, lalu kembali melanjutkan perkataannya.

"Hal ini tentu seperti bayi yang dilahirkan di alam dewa, mereka yang menghirup udara kehidupan pertama kalinya akan mengaktifkan bakat alami yang sudah ditakdirkan di kehidupan alam tersebut. Ini juga berkaitan dengan bakat khususmu yang ternyata berjodoh dengan Kristal Biru, benda tersebut pada akhirnya akan mengantarkanmu pada posisi dimana aku sendiri tidak dapat membayangkannya. Tetapi hal itu juga tentunya tidak mudah, kekuatan besar tidak serta merta dicapai begitu saja. Seperti perjalananmu di dunia fana ini, semuanya penuh dengan airmata, keringat serta darah yang mengiringi cerita kehidupanmu".

Setelah Liu Feng mengetahui jati diri gurunya, serta tindakan licik Kaisar Zhong Ming yang tidak mendasar maka Liu Feng berpikiran jika gurunya merupakan sosok Dewa yang teraniaya. Bukan karena ia lemah, namun karena ia terlalu percaya pada Kaisar Dewa yang nyata-nyata berbuat tidak terpuji untuk melenyapkan Fang Yuan.

Berkat kejadian ini, Liu Feng jadi semakin paham jika di dunia kultivator tidak hanya dibutuhkan kekuatan tetapi juga sifat licik untuk mencapai tujuan. Kini Liu Feng bisa memiliki alasan yang tepat terkait perjalanannya ke alam kehidupan berikutnya yang tidak hanya mengejar kekuatan.

"Sekarang buka mulut mu..!" pinta Fang Yuan sambil menjentikkan jarinya.

Setetes darah yang memiliki aura keagungan luar biasa bergerak dengan cepat memasuki mulut Liu Feng yang tidak menghindarinya, ia tahu jika gurunya akan memberikan petunjuk lainnya terkait alam Dewa yang masih penuh misteri baginya.

Saat setetes darah itu sampai di tenggorokannya, dengan cepat darah itu membelah diri menjadi jutaan sel darah lainnya yang menyebar ke seluruh tubuhnya, baik organ dalam maupun anggota tubuh lainnya merasakan perasaan hangat yang diikuti dengan energi besar di dalam tubuh. Kekuatan besar yang baru saja merasukinya itu membuat ukuran meridian serta dantiannya membesar dan tulang-tulangnya pun seperti terbentuk lebih kokoh lagi.

"Kekuatan darah yang sangat kuat" batin Liu Feng sesaat merasakan sesuatu yang belum pernah ia rasakan sebelumnya.

Setelah beberapa saat, Liu Feng pun berhasil menstabilkan kekuatannya meski lautan energinya seperti hendak ingin meledak. Namun tidak seperti biasanya, ia tidak melakukan terobosan seperti yang ia alami sebelumnya jika mendapatkan sumberdaya langka.

"Kekuatanmu aku segel melalui garis darah yang sudah memasuki tubuhmu. Kekuatan tersebut baru bisa kamu gunakan seutuhnya jika waktunya sudah tiba atau saat kamu dalam posisi terdesak" jelas Fang Yuan yang memahami kondisi muridnya saat ini.

"Selain itu, darah yang mengalir di dalam dirimu saat ini akan menunjukkan identitas barumu saat di alam dewa. Kamu sekarang secara resmi berasal dari Klan Fang, dimana para Tetua akan bisa mengetahui identitasmu berdasarkan esensi darah yang aku tanamkan dalam dirimu" sambung Fang Yuan menjelaskan lebih detail, memberikan identitas baru kepada muridnya tersebut.

Selain sebagai seorang Tetua di Sekte Gunung Pedang, Fang Yuan juga merupakan keturunan dari salah satu Klan Fang yang cukup diperhitungkan di Alam Dewa. Hanya saja, baik Sekte Gunung Pedang maupun Klan Fang tidak ada yang mengetahui keberadaan Fang Yuan yang tersegel di Dunia Fana hingga kini. Adapun Dewa kematian dan dewa kehidupan yang sebelumnya bertaruh bersama terhadap Liu Feng, mereka sudah terikat sumpah untuk tidak saling membocorkan terkait apa yang mereka lakukan, termasuk rahasia keberadaan Dewa Kehampaan yang menjadi musuh bagi Kaisar Dewa tersebut.

"Guru, aku bersumpah tidak akan mengecewakanmu" ucap Liu Feng dengan sungguh-sungguh dan ia pun segera berlutut.

Namun saat ia hendak berlutut lebih dalam, tiba-tiba tubuhnya berubah menjadi transparan dan melihat segala sesuatunya berputar dengan cepat.

"Aku akan menggunakan kekuatan terakhirku untuk mengirim mu ke Alam Dewa" ucap Fang Yuan yang terdengar samar-samar di telinga Liu Feng.

Fang Yuan tersenyum bahagia, meski pada akhirnya ia sendiri akan kehilangan nyawanya namun ia sangat puas dengan pencapaian yang telah dicapai oleh Liu Feng selaku muridnya selama ini. Selain itu, berkat Liu Feng juga Klan Fang di Benua Biru dapat memiliki posisi yang sejajar dengan Klan Liu selaku penguasa Benua Biru.

"Gu... Guru..." suara Liu Feng tercekat, ia melihat tubuh gurunya yang ikut memudar dengan perasaan rumit.

Pada detik berikutnya jiwa Liu Feng terpisah dari raganya, bayangan tubuh astralnya tersebut meninggalkan tubuh yang selama ini ia tempati sebagai penguasa Dunia Fana, Benua Biru yang telah membesarkan dirinya dan juga membawa kisah cinta terindahnya bersama Fang Yin wanita satu-satunya yang selalu menemani dirinya sepanjang masa.

*****

Alam Dewa, Sekte Gunung Pedang....

Pada saat ini, di sebuah Aula Utama Sekte terjadi peristiwa aneh. Giok Jiwa milik Tetua Fang Yuan bergetar hebat tanpa ada yang bisa mengetahuinya. Sebagian para Tetua saling pandang, mereka yang sudah sepuluh tahun waktu Alam Dewa tidak melihat Fang Yuan kini tiba-tiba dihadapi pemandangan aneh.

"Apa yang terjadi?"

"Giok jiwa milik saudara Fang bergetar kuat"

"Pastinya ada hal buruk yang menimpa dirinya"

"Gawat, cepat laporkan kepada Ketua Sekte"

Beberapa orang Tetua yang juga merupakan sahabat Fang Yuan pun saling berkata dengan perasaan rumit, mereka jelas memahami jika giok jiwa merupakan suatu benda yang berhubungan dengan jiwa seseorang.

Namun detik berikutnya terdengar sebuah suara ledakan.

"Boomm"

Bersamaan dengan hal tersebut, empat orang Tetua Sekte Gunung Pedang menyaksikan giok jiwa milik Tetua Fang Yuan hancur berkeping-keping menjadi butiran debu. Hal ini menandakan jika Tetua yang bergelar Dewa Kehampaan itu telah tewas tanpa ada yang tahu bagaimana dan dimana ia tewas.

"Apa???"

Para Tetua yang menyaksikan ini terkejut bukan main, orang yang mereka anggap sebagai sosok terkuat sekaligus sosok yang diperkirakan akan menjadi Ketua Sekte Gunung Pedang berikutnya akan meninggal dalam kondisi seperti ini.

Terutama Tetua Li Chung, ia yang selama ini bersahabat baik dengan Fang Yuan adalah orang yang paling tidak bisa menerima kondisi seperti sekarang ini. Ia juga tidak percaya begitu saja jika sahabat yang ia banggakan akan berakhir seperti ini tanpa ada yang tahu kejadian sebenarnya.

Selama sepuluh tahun terakhir, Fang Yuan menghilang secara misterius. Para Tetua hingga Ketua Sekte Gunung Pedang sekali pun menganggap jika dirinya berada di Dunia Kehampaan yang selama ini sudah menjadi rahasia terbesarnya. Para petinggi Sekte juga beranggapan jika Fang Yuan sedang melakukan kultivasi tertutupnya untuk meningkatkan kekuatan yang pada akhirnya akan menguntungkan Sekte Gunung Pedang.

Terpopuler

Comments

🍒⃞⃟🦅Mazz Tama_Meii

🍒⃞⃟🦅Mazz Tama_Meii

guru fang Yuan meninggal lanjutkan Liu Feng perjuangan guru mu

2024-09-14

2

saniscara patriawuha.

saniscara patriawuha.

untuk kultivasi di alam dewa nya mang lim'sss..

2024-09-09

2

Andbie

Andbie

turut berdukacita tuk guru fang yuan..

2024-09-08

5

lihat semua
Episodes
1 Prolog
2 Fang Yuan Meninggal
3 Anak Yang Tidak Beruntung
4 Sebuah Keajaiban
5 Menemui Tetua Sekte Gunung Pedang
6 Memberikan Kesempatan
7 Keanehan Pedang Langit
8 Waktu Satu Bulan
9 Informasi Turnamen Kota Shaanxi
10 Makhluk Yang Sulit Dimengerti
11 Mulai Meningkatkan Kekuatan
12 Bertemu Kelompok Serigala Perak
13 Nona Besar Klan Xiao
14 Menghindari Kematian Sia-sia
15 Ketegasan Seorang Ayah
16 Sikap Aneh Nona Besar Klan Xiao
17 Wanita Biasa Yang Butuh Perlindungan
18 Seperti Dua Orang Yang Berbeda
19 Kemampuan Ilmu Pengobatan
20 Kesamaan Nama
21 Kedekatan Yang Tidak Biasa
22 Perbincangan Antara Ayah Dan Anak
23 Berencana Mencelakakan Fang Yuan
24 Kemarahan Membara
25 Mendapatkan Hasil Memuaskan
26 Ranah Petarung Kaisar Tingkat Akhir
27 Meminta Keadilan Patriark Klan Fang
28 Informasi Yang Diterima Putri Zhong Xuan
29 Membuat Kejutan
30 Esensi Darah Murni
31 Membocorkan Sedikit Rahasia
32 Pria Mesum
33 Berlatih Bersama
34 Perasaan Wanita
35 Perhatian Patriark Klan Fang
36 Perselisihan Masa Lalu
37 Tiba Di Sekte Gunung Pedang
38 Pemeriksaan Ketua Sekte Gunung Pedang
39 Menjadi Murid Ketua Sekte
40 Pesan Rahasia
41 Situasi Yang Rumit
42 Menguji Bakat
43 Uji Bakat Pun Dimulai
44 Pembuat Onar
45 Sedikit Kejutan
46 Rencana Tetua Ketiga
47 Berlatih Bersama Guo Shiqiang
48 Dua Sahabat Lama
49 Gadis Bertubuh Ramping
Episodes

Updated 49 Episodes

1
Prolog
2
Fang Yuan Meninggal
3
Anak Yang Tidak Beruntung
4
Sebuah Keajaiban
5
Menemui Tetua Sekte Gunung Pedang
6
Memberikan Kesempatan
7
Keanehan Pedang Langit
8
Waktu Satu Bulan
9
Informasi Turnamen Kota Shaanxi
10
Makhluk Yang Sulit Dimengerti
11
Mulai Meningkatkan Kekuatan
12
Bertemu Kelompok Serigala Perak
13
Nona Besar Klan Xiao
14
Menghindari Kematian Sia-sia
15
Ketegasan Seorang Ayah
16
Sikap Aneh Nona Besar Klan Xiao
17
Wanita Biasa Yang Butuh Perlindungan
18
Seperti Dua Orang Yang Berbeda
19
Kemampuan Ilmu Pengobatan
20
Kesamaan Nama
21
Kedekatan Yang Tidak Biasa
22
Perbincangan Antara Ayah Dan Anak
23
Berencana Mencelakakan Fang Yuan
24
Kemarahan Membara
25
Mendapatkan Hasil Memuaskan
26
Ranah Petarung Kaisar Tingkat Akhir
27
Meminta Keadilan Patriark Klan Fang
28
Informasi Yang Diterima Putri Zhong Xuan
29
Membuat Kejutan
30
Esensi Darah Murni
31
Membocorkan Sedikit Rahasia
32
Pria Mesum
33
Berlatih Bersama
34
Perasaan Wanita
35
Perhatian Patriark Klan Fang
36
Perselisihan Masa Lalu
37
Tiba Di Sekte Gunung Pedang
38
Pemeriksaan Ketua Sekte Gunung Pedang
39
Menjadi Murid Ketua Sekte
40
Pesan Rahasia
41
Situasi Yang Rumit
42
Menguji Bakat
43
Uji Bakat Pun Dimulai
44
Pembuat Onar
45
Sedikit Kejutan
46
Rencana Tetua Ketiga
47
Berlatih Bersama Guo Shiqiang
48
Dua Sahabat Lama
49
Gadis Bertubuh Ramping

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!