Bertemu Luhfiah

Selesai acara " Pengenalan" oleh Bapak Kepala Cabang tersebut. Luhfiah menghampiri Lara.

"Hai Lara, aku Luhfiah, mari kita bekerja sama. Sebentar lagi ada "Rapat "Launching Produk", siapkan mental kamu hari ini, kamu pasti tidak akan sanggup dengan staf berprestasi sepertiku."

" Apakah kamu tahu Pak Yudho tanpa aku? dia tak akan bisa menjadi Manager berprestasi seperti sekarang." kata Luhfiah memperkenalkan diri seakan- akan membuat tantangan kepada Lara.

"Oke Baik, Luhfiah." kata Lara kepada Luhfiah dengan singkat.

Dalam Hati Lara terbesit bahwa Luhfiah adalah rivalnya yang akan memperebutkan Hati Pak Yudho.

" Oke, selama ini aku hanya bisa berdiam diri menyaksikan kamu bersama dengan kekasihku, tetapi tunggu saja waktunya, Luhfiah." Gumam Lara dalam Hati.

Kemudian Rapat tersebut telah dimulai, Rapat tersebut dipimpin Oleh Pak Yudho.

"Selamat Pagi " Mataku, samudera mimpiku!".

kata Bu Atin mengucapkan jargon staf Divisi Keuangan perusahaan "Langit Ketujuh ".

"Pada kesempatan kali ini kita mengadakan meeting yang akan membahas mengenai masalah penjualan selama tiga bulan terakhir ini mengalami penurunan."

”Untuk selanjutnya, saya persilahkan, kepada Bapak Yudho, Manajer Keuangan untuk membuka rapat ini." kata Bu Atin

kepada Pak Yudho.

"Selamat pagi. Terima kasih kepada kalian yang sudah hadir pada rapat ini. Baiklah, Mari kita mulai rapat ini."

"Pertama-tama saya ingin mendengar laporan hasil penjualan tiga bulan terakhir ini. Saya persilahkan kepada Ibu Lara untuk melaporkannya." kata Pak Yudho Manager Divisi Keuangan.

"Baiklah, saya akan melaporkan hasil penjualan selama 3 bulan terakhir ini, permintaan pasar turun sebanyak 35 %."

"Kami sudah mengusahakan semaksimal mungkin untuk meningkatkan omset pasar tetapi permintaan produk kita hari demi hari terus mengalami penurunan." kata Lara Kepada Pak Yudho .

"Apa? Apa saya tidak salah dengar? Bagaimana bisa omset pasar menurun begitu drastis." kata Pak Yudho kepada Lara.

" Maaf Pak, Instruksi, Pak Yudho, belum lama ini, padahal kita baru saja mengeluarkan produk baru dan mengambil kas perusahaan untuk hal tersebut, "

Saya mendapatkan laporan sebelumnya untuk cabang ini dari Sekretaris Manager sebelumnya."

"Apa yang menjadi penyebabnya?" kata Luhfiah sambil mengangkat tangannya dan ingin berkata memojokkan Lara kepada Pak Yudho."

" Masalahnya omset kita menurun dikarenakan kurangnya peluang pasar dan inovasi produk yang kurang kekinian."

kata Lara Kepada Pak Yudho dan Luhfiah."

"Terima kasih atas penjelasannya. Atas kasus ini kita harus cepat mengambil tindakan supaya hasil penjualan segera meningkat." kata Pak Yudho kepada Lara."

" Bagaimana untuk melakukan kegiatan promosi melalui e-commerce dengan mengembangkan potensi nasional dan internasional yang besar dengan berjalannya waktu bersamaan pasar dapat berkembang sangat pesat."

"Dengan begitu perusahaan "Ketujuh Langit" dapat mencapai pasar global. Apakah kita perlu mengeluarkan dana kembali untuk biaya promosi produk kita yang baru?"

kata Luhfiah Kepada Pak Yudho dan semua Peserta Rapat.

"Sebelumnya saya ingin mengetahui laporan Laba- Rugi, laporan perubahan ekuitas, dan laporan neraca selama tiga bulan terakhir ini?

Kata Pak Yudho kepada peserta rapat Divisi Keuangan.

(Menyerahkan laporan sambil presentasi hasil laporan tersebut)

"Jika diambilkan kas dari bulan-bulan sebelumnya kita dapat mengadakan promosi untuk produk baru kita." kata Setya kepada Pak Yudho.

" Setelah saya lihat, memang apabila kita mengambil dari kas bulan-bulan sebelumnya, mampu membiayai promosi untuk produk baru kita, karena laba bulan ini dibawah rata-rata dari biasanya akibat masalah ini.

"Baiklah saya setuju apabila mengambil dari kas bulan-bulan sebelumnya." kata Pak Yudho kepada semua Peserta Rapat.

"Siap, kami akan mengatur keseluruhan biaya yang dibutuhkan." kata bu Setya kepada Pak Yudho

" Oke, pekerjaan ini dapat dilakukan mulai bulan ini. Saya berharap semua bertanggung jawab atas tugas masing-masing."

kata Pak Yudho kepada semua staf Divisi Keuangan.

"Bagaimana jika kita bekerja sama dengan investor global di bidang Peternakan, karena mereka sudah memiliki kompetensi dan pengetahuan yang luas terhadap perusahaan global dan lokal."

"Dengan kerja sama ini dapat membuat " Langit Ketujuh untuk menjadi brand "Obat Mata" untuk Hewan yang menembus pasar global, kita sudah banyak memproduksi obat mata untuk manusia."

" kenapa tidak dicoba untuk memproduksinya untuk hewan dan dapat dipakai juga untuk manusia?" kata Lara kepada Pak Yudho dan semua peserta rapat Divisi Keuangan.

" Itu ide yang bagus, nanti saya usulkan kepada Manager Marketing untuk melakukan program seperti itu." kata Pak Yudho kepada Lara dan semua peserta rapat Divisi Keuangan.

" Saya Persilahkan kepada Sekertaris Saya, Luhfiah, untuk menyimpulkan hasil rapat pada pagi hari ini." kata Pak Yudho kepada Luhfiah.

"Hasil meeting pada pagi hari ini untuk biaya promosi dapat diambilkan dari kas bulan-bulan sebelumnya, selain itu dapat bekerjasama dengan investor global di bidang Peternakan, dan untuk melakukan kegiatan promosi dapat melalui e-commerce. Terimakasih." kata Pak Yudho kepada Lara dan semua peserta rapat Divisi Keuangan.

"Baik kalau begitu, silahkan kembali ke Job Desc masing-masing dan segera mengerjakan tugasnya."

" Saya persilahkan untuk Bu Atin untuk menutup rapat, karena rapat telah selesai." kata Pak Yudho kepada Bu Atin dan semua peserta rapat Divisi Keuangan.

"Sekian meeting hari ini. Terimakasih kepada Pak Yudho Manajer Divisi Keuangan dan rekan- rekan yang telah berpartisipasi pada meeting hari ini." kata Bu Atin kepada Pak Yudho dan semua peserta rapat Divisi Keuangan.

Akhirnya, Pak Yudho, Manager Divisi Keuangan dan semua peserta rapat Divisi Keuangan meninggalkan ruang pertemuan rapat.

Luhfiah sedang membereskan dokumen rapat, kemudian Lara menghampirinya.

" Hai Luhfiah, Bagaimana Ide Cemerlang, dariku tadi? Gimana mentalku hari ini? Kamu tenang aja, aku siap menjadi rival mu dalam segala hal. " kata Lara sambil tersenyum sinis kepada Luhfiah.

🍌Bersambung🍌

Terpopuler

Comments

Amishofi💙🍉 (HIATUS)

Amishofi💙🍉 (HIATUS)

kupikir ini gombalan, ternyata jargon /Facepalm//Facepalm/

2023-11-10

2

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!