Dengan langkah kesal seo ah menghampiri pria berbaju biru itu,dan langsung melemparkan surat yang ia terima tadi tepat ke wajah sang pria yang tidak lain adalah,Han jiho.
"Jika kita bertemu lagi,kau akan mati ditangan ku,jika hal ini terulang sekali lagi mohon diingat ucapan ku ini pria mesum" setelah mengatakan hal tersebut,seo ah lalu pergi dari ruangan gym itu dengan masih dalam keadaan yang kesal .
"wanita stress, pasti ada syaraf otaknya yang bermasalah,wah aku sungguh tidak terima di perlakukan seperti tadi"
"semoga kita bisa bertemu lagi,dan aku bisa membalas dendam kepada mu "
Tidak lama kemudian seorang bodyguard pun menghampiri jiho yang masih tampak kesal "tuan muda,tuan besar meminta anda pulang,untuk makan malam bersama "
"ya..." jawabannya dengan singkat
...*******...
Tibalah jiho di kediaman ayah dan kakak nya Namun,Han jungsoo yaitu ayahnya jiho malah langsung memarahinya karena putranya itu, telah memecat manajer No Taeman yang menjadi salah satu manajer terbaik di perusahaan nya.
"Apa kau gila?kau memecat No tae man tanpa kesalahan apa pun!! " ucap han jungsoo yang meninggikan suaranya sesaat setelah jiho duduk.
"Dia hanya pria bermuka dua,dan suka merendahkan karyawan lain jadi, pantas untuk dipecat "
"Lagi pula,ayah yang bersikeras meminta ku untuk kembali ke korea ,itu artinya ayah tidak keberatan jika perusahaan mengikuti aturan ku selama aku menjadi wakil direktur perusahaan,atau biarkan aku kembali lagi ke Inggris "ujar jiho tanpa menatap ayah nya.
"ayah,dia baru kembali setelah 12 tahun ini berada di Inggris, jadi mungkin ada perasaan sedikit mudah tersinggung ketika manajer no mengatakan sesuatu padanya"
"jadi,dia dengan gegabah nya langsung memecat manajer no" pungkas yoojung sembari menunjukan ekspresi mengejek jiho.
"Kalau tidak ada yang perlu dibahas lagi, sebaiknya aku pergi dan jangan meminta ku untuk pulang jika hanya ingin memarahi ku saja".
Jiho pun beranjak dari tempat duduknya dan melangkah pergi meninggalkan ayah dan kakak nya di ruang tengah,Yoojung lalu mengejar langkah adik nya itu.
Dan sesampainya diluar rumah,ketika jiho akan masuk kedalam mobilnya,yoojung dengan segera memegang lengan jiho untuk menahan nya pergi.
"Kenapa kembali,hm?kau ingin bersaing dengan ku lagi untuk menguasai harta ayah " ucap yoojung dengan sinis nya kepada jiho.
"tanpa harta ayah pun,aku sudah memiliki banyak uang jadi, Silahkan kau nikmati harta itu sepuas hati mu,aku tidak tertarik untuk merebut nya" ketus jiho kepada yoojung dan langsung masuk kedalam mobil.
Setelah jiho pergi,yoojung sedikit menyeringai sembari mengusap-usap kedua tangan nya yang tadi baru saja menyentuh jiho.
"aku hanya baik padamu,ketika didepan ayah...tapi sejujurnya aku tidak menyukai kehadiran mu, dan kenapa malah ayah menjadikan mu wakil presiden direktur,yang benar saja" ucap yoojung dengan wajah penuh kebencian terhadap jiho.
...*******...
Keesokan harinya,seo ah baru saja tiba di gedung perusahaan dengan menggunakan pakaian layaknya wanita karir pada umumnya, lengkap dengan Id card karyawan.
"aku janji akan bekerja dengan sangat baik,dan tidak akan mengecewakan perusahaan" ucap nya sembari menatap nama perusahaan yang terpampang jelas di dinding lobby utama .
Akan tetapi,ketika ia akan berbalik badan menuju ke arah lift,tiba-tiba seo ah tidak sengaja bertabrakan dengan seseorang sehingga membuat nya kehilangan keseimbangan,dan beruntungnya dengan cepat orang itu pun langsung meraih tangan seo ah agar tidak jatuh ke lantai.
"kau tidak apa-apa?" tanya orang tersebut sembari masih menahan tangan seo ah.
"ya,saya tidak apa-apa terima kasih".Seo ah pun langsung meninggalkan orang tersebut untuk menuju ke lift,akan tetapi tiba-tiba pria yang tadi menyelamatkan nya menghentikan langkahnya.
"tunggu sebentar..." pria itu lalu berjalan kearah seo ah dan sedikit memiringkan kepalanya serta mengerutkan keningnya ketika melihat wajah seo ah.
"kau kenal aku,'kan?dan kita pernah bertemu,'kan?" ucap pria itu yang tidak lain dan tidak bukan adalah,han jiho.
"tidak,tidak pernah...mungkin anda salah orang,saya permisi" seo ah dengan segera masuk kedalam lift dengan tergesa-gesa.
Dan dengan cepat jiho langsung menahan pintu lift yang hampir tertutup,lalu masuk kedalam lift yang itu artinya hanya ada dia dan seo ah didalam lift tersebut.
"mari bicara sebentar" ucap jiho sembari menatap wajah seo ah.
"ada apa dengan dia?kenapa dia terus mengikuti ku?" batin seo ah.
"kau yang melemparkan kertas itu ke wajah ku dan marah-marah tidak jelas itu,'kan?" jiho akhirnya mengingat kejadian tadi malam dan mengenali wajah seo ah.
"apa? melemparkan kertas ke wajah mu?" seo ah masih belum mengingat kejadian semalam.
"kau juga menyebut ku pria mesum,kau tidak ingat?"
"mesum?".Seo ah pun mulai mengingat kejadian tadi malam saat berada di gym.
"ah,si pria berbaju biru itu" ucap seo ah yang akhirnya mengingat siapa pria yang ada dihadapan nya.
"kau ingat sekarang?"
"ya,aku mengingat nya" jawab seo ah dengan sedikit kesal.
"minta maaf sekarang kepada ku, atas apa yang kau lakukan tadi malam" ujar jiho yang menuntut permintaan maaf dari seo ah.
seo ah yang mendengar hal itu pun langsung tersenyum kearah jiho."aku tidak mau, yang seharusnya minta maaf itu kau bukan aku jadi,jangan harap aku mau minta maaf pada mu"
"kalau begitu,saya pamit dulu semoga kau menjalani hari yang baik".Seo ah pun keluar dari lift dan menuju ke ruangan tim kerjanya yang kebetulan belum ada satu orang pun yang datang dan hanya ada jiho serta seo ah disana.
Namun,jiho yang masih kesal pun kembali mengikuti langkah seo ah."hei! aku belum selesai bicara"
seo ah lalu menghentikan langkahnya sembari mendengus kesal dan membalikkan badannya kearah jiho."maaf,aku rasa tidak ada lagi yang perlu dibicarakan,dan aku tidak akan pernah mau minta maaf karena yang salah adalah kau,bukan aku okay"
"Dan...aku sama sekali tidak tertarik padamu, sedikit pun aku tidak tertarik padamu jadi,jangan membuntuti ku lagi!!" tegas seo ah kepada jiho
"kau benar-benar tidak cocok diajak bicara" jiho mulai sedikit jengkel terhadap seo ah.
"kita tidak akan cocok dalam hal apa pun" ujar seo ah.
"baiklah,dari sikapmu aku pun tidak perlu bersikap sopan kepada mu,dan aku peringatkan kepada mu jangan coba-coba untuk muncul dan menunjukkan wajah mu dihadapan ku" ucap jiho yang masih menahan rasa kesalnya kepada seo ah.
"baiklah,aku juga mengharapkan hal yang serupa".Seo ah lalu pergi meninggalkan jiho dengan terus mengomel sembari berjalan keruang kerja nya.
"Aku pun juga sama sekali tidak tertarik pada wanita aneh itu, sedikit pun..." Ucap jiho yang masih berdiri menatap ke arah seo ah yang masuk keruang kerja tim nya.
...-...
...-...
...-...
...-...
...˚ ༘♡ ⋆。˚ ❀Bₑᵣₛₐₘbᵤₙg˚ ༘♡ ⋆。˚ ❀...
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 30 Episodes
Comments
ellie~maria
si muka duabelas
2023-12-25
0
๓๏๏ภ г๏รєೄྀ࿐ ˊˎ-
itu atasan mu loh /Facepalm/
2023-12-14
0
Jisoo Fanbase
ada apa sih sama mere berdua
2023-11-05
0