~SELAMAT MEMBACA~
Hari masih cukup gelap mungkin masih banyak orang yang terlelap di mimpi indahnya. Memang jam baru menunjukkan pukul 05.00WIB atau jam 5 pagi namun suara berisik di kepala Hans tidak menunjukkan tanda akan berhenti malah semakin berisik.
[TUAN BANGUN WAKTU SUDAH MENUNJUKKAN PUKUL 5 PAGI WAKTUNYA BERLATIH]
Sistem sudah lebih dari 10 kali mencoba membangunkan Hans namun apa yang dilakukan tidak akan pernah berhasil biasanya saja untuk membangunkan pemuda pemalas ini harus mendobrak pintu terlebih dahulu itu pun terkadang masih harus ditambah guyuran air di kepala barulah sang pemuda terbangun apalagi hanya dengan suara seperti itu pastinya hampir mustahil membangunkan manusia satu ini.
[DIHARAPKAN TUAN BANGUN DALAM WAKTU 10 DETIK SEBELUM SISTEM MENGGUNAKAN KEJUTAN LISTRIK BERTEKANAN RENDAH]
[10]
[9]
[.. ]
[.. ]
[.. ]
[1]
"Aaah~ hah hah sial sakit tau siapa sih ganggu orang tidur aja apalagi hahh baru jam 5 pagi" umpatnya dengan kesal.
Melihat ke kanan dan ke kiri namun tidak mendapati apa yang dicari Hans menjadi lebih waspada dengan sekitarnya mungkin saja ada pencuri atau sebagainya yang bisa mengancam nyawanya namun tak kunjung menemukan nya.
[SEBAGAI CALON PENGUSAHA YANG SUKSES TUAN DIHARUSKAN SELALU BANGUN TEPAT WAKTU JADI SISTEM DENGAN TERPAKSA MEMBANGUNKAN DENGAN KEJUTAN LISTRIK BERTEKANAN RENDAH SELAMA 3 DETIK]
"Sial apakah tidak ada cara lain membangunkan ku selain dengan aliran listrik. Kau tau sekarang aku masih mengantuk bangunkan aku pukul 6 pagi ya" balas Hans dengan posisi siap untuk menyambung tidurnya yang terganggu.
[DIHARAPKAN TUAN MELENYAPKAN PIKIRAN TERSEBUT SEBAB SISTEM AKAN MEMBERIKAN SETRUMAN TEKANAN SEDANG SELAMA 5 DETIK BILA TUAN KEMBALI TERTIDUR]
Setruman tekanan sedang jangan bercanda dengan tekanan rendah selama 3 detik saja diri nya sudah kesakitan bagaimana dengan tekanan sedang terlebih ini 5 detik diri nya tidak bisa membayangkan bagaimana rasa sakit nya meskipun itu hanya berlangsung 5 detik.
"Baik-baik aku menyerah kau menang sekarang kau mau apa?"
[SEBAGAI CALON PENGUSAHA SUKSES DIMASA DEPAN TUAN JUGA HARUS MEMILIKI FISIK YANG KUAT UNTUK BISA MENGHADAPI ANCAMAN DI MASA DEPAN]
[MISI HARIAN (D)
LAKUKAN LATIHAN FISIK DI PAGI HARI UNTUK MENINGKATKAN DAYA TAHAN DAN STAMINA TUBUH
-PUSH UP (0/100)
-SIT UP (0/100)
-PULL UP (0/100)
-LARI (0/1KM)
DURASI : 2 JAM
REWARD: 1 TIKET WHEEL OF FORTUNE
GAGAL : KEJUTAN LISTRIK TEKANAN RENDAH 10 DETIK]
[STATUS: BERJALAN]
[MISI BERSIFAT WAJIB DAN TIDAK DAPAT DITOLAK]
[TUAN LAKUKAN MISI DENGAN SEPENUH HATI DI MASA DEPAN AKAN BANYAK MISI YANG MENANTI TUAN]
"Dasar sistem sialan datang sudah tak diundang dah begitu misi nya gak ngotak dan apa-apaan hukuman kejutan listrik itu kau pasti ingin membunuhku kan?"
[SEBAIK NYA TUAN SEGERA MENJALANKAN MIDI TERSEBUT SEBAB WAKTU TUAN SEMAKIN LAMA SEMAKIN MENIPIS]
Seolah tak peduli dengan nasib sang tuan sistem terus mendesak Hans untuk sesegera mungkin menjalankan misi.
"Sial-sial mengapa Tuhan begitu tidak adil padahal yang kuinginkan hanyalah bisa hidup dengan tenang dan santai, bukan seperti ini yang kuinginkan"
Setelah puas berkeluh kesah Hans pun dengan berat hati meninggalkan kasur nya yang empuk demi nyawa nya apalagi membayangkan hukuman tersebut meskipun hanya 10 detik sudah membuat nyali nya menciut.
Dengan menggunakan seragam untuk berolahraga ia yang biasa dengan segera ia keluar rumah dibawah tatapan heran sang ibu melihat anak malas nya yang sangat sulit bangun tiba-tiba bangun sangat pagi namun rasa penasaran belum juga terjawab sebab sebelum diri nya bertanya sang anak sudah menghilang dari hadapan nya.
"Ah mungkin anak bujang ku berubah pikiran dan mencoba mencari anak gadis di pagi buta, akhirnya tak lama lagi aku bakal punya cucu"
Begitulah pikiran sang ibu yang tidak diketahui Hans yang kini tengah berusaha untuk menggerakkan tubuhnya yang tidak terbiasa bergerak di pagi hari.
Butuh waktu yang cukup lama bagi Hans hanya untuk menyelesaikan latihan nya sekitar pukul enam pagi barulah dirinya menyelesaikan semua misinya.
Memang Hans sering mengikuti perlombaan olahraga namun dengan sifat malas Hans mustahil Hans mengikuti cabang olahraga yang terlalu melelahkan meskipun terkadang ia mengikuti olahraga sepakbola tapi pastinya dia akan mengambil posisi yang paling ringan yaitu penjaga gawang.
[SEBAGAI CALON PENGUSAHA SUKSES DIMASA DEPAN TUAN JUGA HARUS MEMILIKI FISIK YANG KUAT UNTUK BISA MENGHADAPI ANCAMAN DI MASA DEPAN]
[MISI HARIAN (D)
LAKUKAN LATIHAN FISIK DI PAGI HARI UNTUK MENINGKATKAN DAYA TAHAN DAN STAMINA TUBUH
-PUSH UP (100/100)
-SIT UP (100/100)
-PULL UP (100/100)
-LARI (1/1KM)
DURASI : 2 JAM
REWARD: 1 TIKET WHEEL OF FORTUNE
GAGAL : KEJUTAN LISTRIK TEKANAN RENDAH 10 DETIK]
[STATUS: SUKSES]
[SELAMAT TUAN TELAH MENJALANKAN MISI PERTAMA DARI SISTEM MENDAPAT KOTAK PERUNGGU]
[SELURUH HADIAH TERSIMPAN DI INVENTORY]
Menghiraukan segala notifikasi di kepala nya Hans terus saja berjalan sampai masuk ke dalam rumah.
Bersiap-siap seperti biasa nya menjalankan rutinitas nya sebagai pelajar.
"Hah kenapa kau selalu mengikuti ku sih?"
Ucap Hans dengan kesal lantaran orang yang paling tidak ingin ditemuinya malah selalu mengikuti nya.
"Hehe kita kan sahabat jadi kita harus selalu bersama kan?"
Namanya Rian Anggara satu-satunya orang yang berteman dekat dengan Hans mungkin?
"Terserah kau saja, aku mau ke kelas saja" sambil melirik sekilas beberapa perempuan yang coba mendekatinya.
"Eh tunggu bentar bro nih tadi tuh cewe-cewe pada nitipin nih barang banyak ke gue" sambil menunjukkan tasnya yang hampir penuh dengan berbagai macam barang mulai dari kado, surat sampai cokelat.
"Buat lu ajalah dah jangan ganggu gue, gue mau nyambung tidur" begitulah kira-kira keseharian Hans di sekolah yah terkadang terkenal itu memang menyusahkan.
Bel berbunyi pertanda jam pelajaran di mulai kini sudah memasuki jam ketiga dalam pelajaran hari ini namun suara dering handphone di tas Hans berbunyi. Awal nya sekali namun semakin lama suara itu terus berulang beberapa kali hingga membuat pembelajaran sedikit terganggu.
Hans meminta izin guru yang mengajar untuk menjawab panggilan tersebut yang ternyata berasal dari sang ibu.
"Halo bu..... "
****
"Hah hah ayah sama adik kenapa buk?"
________________________________________________
Biasakan untuk selalu
(✓) Like
(✓) Favorit
(✓) Kritik dan Saran
(✓) Gift
See You Next Time.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 29 Episodes
Comments
fatima Jannah
next
2022-12-29
3
Rhido Kurniawan
lanjut
2022-12-23
3