"Kenapa aku tak pernah melihatnya?" tanya Wisnu yang heran.
"Azmia sangat sibuk dengan kuliahnya makanya tidak pernah ikut bersama kami," jawab Prabu.
"Sebenarnya Azmia adalah putri angkat kami, Mas, Mba," sambung Sonia - Mama Azmia.
Sontak ucapan Sonia begitu mengejutkan keluarga Alby.
Mama Sonia mulai bercerita awal mereka menemukan Azmia.
Flashback
Saat itu keluarga Pranata pulang dari luar kota setibanya di depan gerbang mereka di kejutkan dengan adanya sebuah keranjang yang terbuat dari rotan. Satpam rumah pun terkejut saat membukakan pintu gerbang pasalnya dari tadi tidak ada tanda-tanda seseorang lewat atau berdiri di depan gerbang karena merasa penasaran satpam tersebut membawa keranjang tersebut ke dalam.
Setelah mobil terparkir Prabu dan Sonia keluar mobil berjalan menghampiri satpam.
"Coba kamu buka, Din!" Prabu menyuruh Mang Udin - satpam di rumahnya.
Mendapat perintah dari sang majikan Udin pun dengan pelan-pelan membuka tutup keranjang tersebut. Betapa terkejutnya mereka saat melihat bayi cantik mungil di dalamnya.
"Dedek-dedek, Mama," ucap Rania yang saat itu berusia tiga tahun. Rania adalah kakak angkat Azmia.
"Mama, dedek, Mama acuk Mama acuk." Rania menarik baju Mamanya agar membawa bayi mungil itu masuk ke dalam rumahnya.
Melihat reaksi Rania yang begitu bahagia. Sonia membawa bayi tersebut masuk ke dalam rumah dan akan mengadopsinya.
Prabu dan Sonia bahagia dengan kehadiran bayi mungil tersebut karena rumahnya akan ramai.
Kini bayi tersebut sudah tumbuh dewasa menjadi perempuan cantik yang bernama Azmia Shafiqa Pranata.
Flashback off
Azmia dengan seksama mendengarkan cerita mama Sonia tentang asal usulnya, Azmia terus saja menundukkan wajahnya menahan air matanya agar tidak terjun bebas.
Wisnu dan Sofi begitu terharu mendengar cerita Sonia tentang Azmia, mereka tak menyangka perempuan cantik yang kini telah menjadi menantunya adalah anak yang telah di buang oleh orang tuanya.
"Jika, Nak Alby tidak berkenan menerima Azmia tak apa nanti akan saya urus perceraian kalian," ucap Prabu.
Deg
Ucapan Prabu begitu menyakitkan di hati Azmia dengan gampangnya. Tadi memaksanya untuk menikah baru juga beberapa jam yang lalu ijab kabul di laksanakan kini sudah ngomongin cerai. Azmia tidak menyangka dengan Papanya. Apa yang ada di pikiran papanya itu sehingga tak memikirkan perasaan orang lain.
Azmia hanya bisa pasrah dengan keadaan. Jika memang keluarga Alby tak mau menerimanya Azmia harus bersiap menjadi jantik (janda cantik) di usia yang masih sangat muda.
"Alby, gimana denganmu, Nak?" tanya Wisnu karena yang menjalankan semua ini putranya jadi Alby yang berhak memberikan keputusan.
"Alby, akan menerimanya sebagai istri Alby,'' jawab Alby.
"Alhamdulillah," ucap para orang tua.
Azmia yang mendengar jawaban Alby juga lega. Dia tak menyangka jika Alby akan menerimanya.
"Ayah yakin kamu bisa menjalani semua ini, jadilah suami yang bertanggung jawab dan satu lagi jangan kamu menyakiti istrimu karena jika itu terjadi sama halnya kamu menyakiti bunda mu," ucap Wisnu sambil memegang bahu putranya.
"Iya, Yah," balas Alby.
''Istrimu adalah tanggung jawab mu jika salah ingatkan dia dengan suara yang pelan, jangan kamu marahi dia dengan kata-kata yang kasar, Nak," sambung Bunda Sofi sambil memegang bahu anaknya.
"Iya, Bun." Hanya itu yang bisa keluar dari mulut Alby.
"Kamu kini telah menjadi menantu Bunda, jika Alby ada salah dan kamu lelah untuk menegurnya bilang saja ke Bunda biar Bunda yang akan memberi tahunya," ucap Bunda pada Azmia kemudian memeluk Azmia.
"Terima Kasih, Bun,'' ujar Azmia.
"Sama-sama, sayang." Bunda Sofi melepas pelukannya menghapus air mata Azmia yang membasahinya pipi.
Setelah memberikan wejangan pada putranya Wisnu dan Sofi berpamitan pulang.
**
Alby : Thor kenapa melow begini sih?
Author : Gua juga nulisnya sambil brebes mili nih.
Alby : Thor kalau ceritanya kayak gini, kira-kira gua bakal MP apa nggak, Thor?
Author : Hem gimana ya, Al.
Alby : Gimana-gimana sih, Thor?
Author : Lihat aja nanti biar yang baca penasaran.
Hiburan sedikit ya KAKAK.
Jangan lupa like dan vote ya Kakak, kalau diberi hadiah aku juga mau kok. Hehehe.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 453 Episodes
Comments
Fatmawatiiska Fatmawatiiska
balik kesini,kangen Ama lapak ini,
2024-01-25
1
Oma Umi
unik juga thoorrrr....
2023-07-20
1
Dwi Winarni Wina
azmia sangat beruntung suami n mertuanya sangat baik menerima kehadiran azmia,,,sng sll bahagia azmia,,,, lanjutkan thor........
2023-03-17
2