part 4

Semua keluarga kaget dan bergegas ke rumah sakit. Ia pun menghubungi teman-temannya untuk meminta bantuan akan donor darah.

" Maaf... maafkan aa sayang." racau Alex sambil membentur-benturkan kepalanya pada tembok.

Setelah setengah jam,keluarga Alex pun tiba di rumah sakit. Mereka menghampiri Alex.

" Apa yang terjadi Alex,kenapa Shakira bisa kecelakaan. Apa yang kamu lakukan sehingga tidak bisa menjaga istrimu hahh? " ucap ibunya agak berteriak.

" Maafkan Alex mah,pah. Maafkan Alex karena sudah gagal menjaga fisik maupun batin Shakira" ucapnya sambil menangis.

Ayah yang mendengar pun bingung,apa maksudnya.

"Apa maksudmu, 'tidak bisa menjaga batinnya'. Apa yang sudah kamu lakukan hahh? " teriak ayahnya.

Ibu pun menangis dan mengusap lengan ayah,agar kemarahan nya tidak terlalu menjadi. Karena ini di rumah sakit.

Alex pun menunduk. Saat ia akan menjawab, tiba-tiba ada yang memanggil.

" kang Alex"..

deg... jantung Alex berdebar,bukan karena bahagia yess,karena takut dia.

Semua orang yang mendengar suara tak asing pun menoleh. Serentak semua membulatkan mata. Yooyoii...dia mantan Alex yang meninggalkan Alex saat pesta pertunangan mereka 2 tahun yang lalu,karena Rena memilih pergi dengan pria yang lebih mapan. Sehingga sempat membuat Alex down dan depresi sampai akhirnya bertemu dengan Shakira.

Ayah dan ibu pun kembali menoleh kepada Alex,dengan tatapan kecewa pada anaknya.

" Ini...ini yang kamu maksud tidak bisa menjaga batinnya, iya?hah? kamu kembali dengan ****** yang hanya melihat pria karena harta!!!hahh!!!" teriak ayah

" Ibu kecewa nak,sangat kecewa. Apa salah ibu nak?ibu dan ayah tidak pernah mengajarkan kamu untuk mempermainkan perasaan wanita. Tapi apa...apa yang sudah kamu lakukan nak?" teriak ibu dengan melayangkan tamparan pada pipi Alex. Sekali dalam seumur hidupnya,ibu yang tidak pernah melakukan kekerasan fisik pada anak-anak nya,semarah apapun ia. Akhirnya melakukan hal itu karena kecewa dan merasakan sakit yang di rasakan oleh Shakira.

Istri mana yang mau memiliki suami yang hatinya terbagi dengan wanita lain. Sungguh miris

Kaka Alex yang sudah gemas,ia pun menghampiri Rena dan menamparnya.

" Puas kamu hah?! Puas kamu sudah merusak semuanya? dasar wanita tidak tau diri,dimana hati nuranimu sebagai seorang wanita,apa kamu punya harga diri? hahh". teriak Mei kakanya Alex

Mei menyunggingkan senyum smirk...

" Ohhh...iya,aku lupa harga dirimu itukan murah ya,seperti kamu yang murahan. Mau di tukar dengan uang." ucapnya lagi

Alex yang melihat pun tidak bisa apa-apa,ia tak sanggup melihat kekecewaan dari keluarganya. Dia merutuki kebodohannya.

Rena yang di tamparpun tak terima dan balik marah.

" Apa salahku memangnya?Aku hanya kembali untuk bisa bersama lagi dengan kang Alex,lagipula dia menerima aku untuk kita kembali bersama. Bagus dong kalo istrinya sekarang sekarat,jadi mudah buat aku buat balik sama kang Alex."

Ibu yang mendengarnya pun murka,ia langsung menghampiri Rena dan kembali menamparnya.

plakk...

suara tamparannya menggema di ruang tunggu operasi.

" Sungguh tidak di sangka,wanita yang dulu saya sayang bisa bicara dan punya pikiran picik seperti ini,saya menyesal pernah kenal dan menyayangi kamu. Ingat...SAMPAI KAPANPUN KAMI TIDAK AKAN PERNAH MERESTUI DAN MENYETUJUI HUBUNGAN KALIAN. " ucap ibu penuh penekanan,kecewa sangat kecewa.

" Dan kamu Alex,apa kamu tidak mengingat bagaimana Shakira berkorban untukmu. Mau menerima kamu saat itu yang sedang dalam kondisi sakit,jatuh,terpuruk. Kira mengorbankan masa mudanya untukmu,untuk menikah dan mengandung anakmu. Dimana anak seumuran Kira seharusnya masih bisa menikmati masa mudanya seperti anak gadis pada umumnya. "

Terpopuler

Comments

Aidah Djafar

Aidah Djafar

dih c pelakor ulet bulu urat maluny putus hadeeeh 🤦😏😏

2024-03-06

2

nurliana

nurliana

Haduuhh Bari di awal baca di bikin esmosi aja

2024-03-02

1

Yunerty Blessa

Yunerty Blessa

Shakira cerai saja dan pergi..buat apa tunggu lagi lelaki seperti Alex..

2023-11-21

5

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!